Liburan Rachel Vennya Trending di Twitter, Sewa Resort Seharga Mobil Bikin Netizen Melongo

Rachel Vennya dan teman-teman
Rachel Vennya dan teman-teman | www.instagram.com

Apalah daya kami para netizen yang cuma bisa numpang liburan secara virtual.

Sosok influencer dan pengusaha kaya Rachel Venya kembali menyita perhatian publik. Istri Niko Al-Hakim ini membuat jiwa miskin warganet meronta-ronta karena aksinya membagikan kegiatan liburan di pulau Sumba bersama teman-teman dan keluarganya.

Dari unggahan-unggahannya di Instagram, Rachel diketahui menginap di sebuah resort yang disebut merupakan resort terbaik di dunia. Melihat lokasinya yang di tepi pantai, layaklah resort tersebut dilabeli predikat sebagai resort terbaik. Begitu pula dengan harga sewa per malamnya yang terbilang cukup fantastis. Diketahui, biaya sewa kamar di resort tersebut per malamnya bisa setara dengan harga satu unit mobil. Fakta itulah yang membuat liburan Rachel Vennya kali ini trending di Twitter.

BACA JUGA: Rachel Vennya Beli Kulkas Puluhan Juta, Gaya Hidup yang Sobat Miskin Milenial Nggak Bisa Relate

1.

Kisaran harga sewa resort

Rachel Vennya dan teman-teman
Nihiwatu Sumba Resort | akurat.co

Lewat akun Instagramnya, Rachel Vennya mengunggah beberapa foto dan story yang memperlihatkan aktivitasnya bersama anak dan teman-temannya selama berlibur di pulau Sumba. Salah satu yang menarik perhatian adalah kemewahan resort tempat rombongan ini menginap. Resort yang bernama Nihiwatu Sumba itu terletak di tepi pantai dan disebut sebagai resort terbaik di dunia.

Tak heran jika harga yang ditawarkan untuk sekali menginap pun tak main-main. Untuk sekali menginap, tamu akan dikenai biaya sewa sebesar 15 hingga 250 juta rupiah, tergantung jenis kamar yang dipesan.

BACA JUGA: Kumpulkan Donasi 2 Miliar Selama 2 Hari, Rachel Vennya Akan Salurkan untuk RS Rujukan Covid-19

2.

Liburan bersama teman-temannya

Rachel Vennya dan teman-teman
Rachel Vennya dan teman-temannya | www.instagram.com

Lewat akun Instagramnya, Rachel Vennya mengunggah sebuah foto saat ia dan beberapa orang temannya berfoto dengan pakaian renang. Di antara wanita-wanita berbikini, Rachel tampak lain sendiri karena ia mengenakan pakaian renang syari dengan tetap mengenkan hijab.

Foto tersebut ternyata memancing kenyinyiran warganet yang penasaran dengan siapa yang membayar biaya wisata mewah tersebut.

"Kalau jalan-jalan dan makan-makan happy-happy gini yang bayar si Rachel apa gimana ya? Penasaran karena Rachel dan teman-temannya selalu party mau di rumah apa di luar gitu," ujar salah satu warganet.

"Kenapa emang kamu mau bayarin? Heheh," jawab Rachel santai.

BACA JUGA: Rachel Vennya Beli Donat Rp.64 Ribu, Eh Malah Transfer Rp. 64 Juta! Terus Gimana Kabar Duitnya?

3.

BIkin netizen takjub dan numpang liburan online

Sebuah akun Instagram membagikan kembali cuitan seorang warganet di Twitter yang membahas soal liburan Rachel Vennya di Sumba. Warganet tersebut penasaran dengan harga kamar yang dipilih oleh Rachel Vennya dan rombongannya.

"Barusan lihat story-nya Rachel Vennya mau nginep sama rombongannya di Nihiwatu Sumba. Resort terbaik di dunia! Yuk jalan online ke hotel tengah hutan dengan harga per malam start 1000$ / 15 juta-250 juta. Rachel Vennya nginep di harga berapa coba?" tulis akun @_doraredre.

Komentar warganet
Komentar warganet | www.instagram.com
4.

Nikmati waktu bersama keluarga

Rachel Vennya dan teman-teman
Rachel Vennya | www.instagram.com

Bukan hanya bersama teman-temannya, Rachel Vennya juga mengajak serta buah hatinya, Xabiru. Dalam sebuah unggahan di akun Instagramnya, Rachel tampak sedang menikmati suasan pantai sambil memegang seekor bayi penyu yang hendak ia lepaskan. Di belakangnya, tampak Xabiru sedang berjalan di atas pasir putih.

Di unggahan lainnya, Rachel juga memperlihatkan kebersamaannya dengan sang suami. Ia tampak sumringah berfoto di tepi pantai sambil digendong oleh sang suami tercinta.

Artikel Lainnya

Kemewahan hidup Rachel Vennya memang kerap jadi sorotan warganet, seperti saat ia membeli sebuah kulkas seharga puluhan juta yang membuat warganet tak habis pikir.

Dengan kapasitasnya sebagai seorang influencer besar, Rachel tak hanya memukau publik dengan kekayaannya, namun juga dengan kebaikan hatinya. Ia dikenal sebagai sosok yang dermawan dan gemar menolong. Ia bahkan mampu mengumpulkan donasi miliaran rupiah untuk membantu penanganan wabah Corona di Indonesia.

Tags :