Artis K-Pop Kim Jae Joong Diancam Masuk Penjara Akibat April Mop Soal Corona

Kim Jae Joong
Kim Jae Joong | keepo.me

Bercandanya nggak lucu sama sekali.

Setiap tanggal 1 April, terdapat tradisi untuk menjahili orang-orang terdekat yang biasanya dikenal dengan istilah April Mop. Member grup asal Korea Selatan, Kim Jae Joong JYJ juga turut membuat April Mop untuk para penggemarnya.

Sayangnya, April Mop tersebut justru membuat Kim Jae Joong terancam dipenjara.

BACA JUGA: Karismatik di Panggung, 5 Idol K-Pop Ini Ternyata Juga Jago di Dapur

Kim Jae Joong
Kim Jae Joong Dipenjara? | www.cnnindonesia.com

Kim Jae Joong JYJ membuat April Mop dengan mengatakan bahwa dirinya positif terpapar Covid-19. Hal tersebut diungkap Kim Jae Joong melalui unggahan Instagramnya pada Rabu, 1 April 2020 lalu.

Kim Jae Joong mengatakan bahwa dirinya saat itu sedang berada di rumah sakit.

“Saya terkena virus corona, saat ini saya dirawat di rumah sakit,” tulis Kim Jae Joong dalam unggahan Instagramnya.

BACA JUGA: Inilah Daftar Permintaan Musisi Indonesia Sebelum Manggung

Kim Jae Joong mengatakan bahwa ia ceroboh dan mengira dirinya tidak akan terpapar virus corona.

“Saya ceroboh karena tidak mengindahkan imbauan pemerintah maupun orang-orang di sekitar saya,” lanjutnya.

Berselang satu jam setelah membuat unggahan mengejutkan tersebut, Kim Jae Joong langsung mengedit unggahannya. Ia mengatakan bahwa unggahan sebelumnya adalah April Mop dan ia tidak benar-benar tepapar virus corona.

“Bagaimana jika orang yang kita sayangi, orang yang sangat berarti bagi kita, terinfeksi virus corona? Memikirkan saja sudah membuat sedih... Itu membuat saya mengkhawatirkan keluarga dan teman-teman saya,” tulis Kim Jae Joong.

BACA JUGA: Sempat Berstatus PDP Corona, Dokter Tirta Ungkap Kondisi Paru-Parunya yang Lemah Karena Rokok

Kim Jae Joong
Kim Jae Joong Dipenjara? | banjarmasin.tribunnews.com

“Meskipun pengakuan saya sebelumnya terlalu jauh untuk April Mop, sangat banyak orang yang mengkhawatirkan saya dalam waktu singkat. Oh, dan saya tidak menganggap ini sebagai lelucon April Mop. Keluargga dan teman-teman saya jatuh sakit dan kritis,” imbuh Kim Jae Joong.

Di akhir keterangan unggahannya, Kim Jae Joong menulis:

“Saya ingin mengatakan pada kalian, melindungi diri sendiri sama dengan melindungi orang-orang tercinta. Saya siap menerima hukuman dari unggahan ini. Saya harap kalian semua sehat,"

Meski sudah mengunggah pernyataan maaf, idol Korea kelahiran 26 Januri 1986 ini tetap mendapatkan banyak kritik dan hujatan. Tak hanya itu, perwakilan dari Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC) juga angkat bicara mengenai hal ini.

“Ini melibatkan penyebaran informasi palsu. Jadi, kami sedang mendiskusikan bagaimana tepatnya hukuman akan dilakukan,” ungkap perwakilan Pusat Pengendalian dan Pencegahan Penyakit Korea (KCDC).

Sebuah petisi pun diajukan di situs kepresidenan Blue House dengan judul: Silakan menghukum selebritas Kim atas lelucon Hari April Mopnya. Akibat perbuatannya ini, Kim Jae Joong bisa berhadapan dengan hukum Korea Selatan.

Artikel Lainnya

Di tengah situasi dunia yang sedang tidak kondusif, lelucon seperti ini tentu sangat sulit untuk diterima. Mengatakan lelucon tentang Corona hanya menimbulkan kepanikan masyarakat. Kalau Kim Jae Joong pada akhirnya menerima hukuman, semoga ia menerima hukuman yang setimpal.

Tags :