Viral Tangki Motor Digendong, Cowok Ini Jadi Pusat Perhatian Saat Isi Bensin!

Modifikasi Kayak Gini Baiknya Jangan Berkeliaran di Jalan
Modifikasi Kayak Gini Baiknya Jangan Berkeliaran di Jalan | thumb.viva.co.id

Modifikasi Atau Cari Mati?

Modifikasi merupakan salah satu langkah yang banyak dipilih jika si pemilik kendaraan tidak puas dengan kondisi asli dari kendaraannya. Biasanya, ini dilakukan untuk keperluan kontes, atau untuk memudahkan mereka dalam beraktivitas.

Misalnya, mereka yang tinggal di daerah pedesaan dengan kondisi jalanan yang kurang baik, akan cenderung mengganti shockbreaker jadi lebih tinggi, dan menanamkan ban dual sport demi menyesuaikan sepeda motornya dengan kondisi jalanan.

Tidak lupa mesin pun sedikit ‘dipoles’ agar sepeda motor punya ‘kemampuan’ untuk menghajar berbagai medan, termasuk medan terjal yang sulit dilalui sepeda motor biasa. Jadi intinya, modifikasi itu cuma buat menyempurnakan agar kendaraan bisa menyesuaikan dengan lingkungan kita.

Baca Juga: Demi Modifikasi Motor Kesayangan, 2 Pemuda di Brebes Nekat Bobol Konter Ponsel

Tapi apa yang dilakukan cowok ini benar-benar bikin gagal paham. Alih-alih melakukan modifikasi demi memudahkan aktivitas dirinya, mereka malah melakukan modifikasi yang justru menyulitkan dirinya sendiri, bahkan cenderung berbahaya.

Dalam sebuah unggahan @papnmam_modified, terlihat seorang seorang pengendara motor yang terlihat mengenakan sepeda motor custom tengah berhenti di SPBU untuk mengisi bensin.

Awalnya, banyak yang terpesona karena teknik mengelas besi pada sepeda motor tersebut sangat mengagumkan. Kemudian orang-orang pun menyoroti penggerak roda belakang motor, yang menggunakan tidak memakai rantai.

Sepertinya teknik modifikasi yang dilakukan si pemilik motor terinspirasi dari motor BMW jaman dulu yang menggunakan gardan layaknya mobil. Namun baru keanehan itu muncul saat si pemotor tersebut mengisi bensin. Yup, motor tersebut tidak punya tangki bahan bakar.

Baca Juga: Biar Motornya Bebas Banjir, Emak-emak ini Punya Trik Modifikasi Yang Dewa Banget

Saat diperhatikan lebih seksama, saat petugas SPBU mengarahkan nozzle bensin ke tas yang digendong oleh si pemotor, ternyata di sanalah letak tangki bensinnya. Dia menggunakan tangki portable yang dililitkan ke tubuh dan disambungkan dengan selang. .

Beragam komentar pun dilontarkan netizen. Mereka menyebut sepeda motor tersebut anti maling karena tingginya ‘bisa diamankan’ dan berbagai candaan lainnya.

Namun buat kamu yang hobi modifikasi, sebaiknya jangan tiru teknik modifikasi ini. Selain merepotkan, teknik ini sangat membahayakan. Coba bayangkan saja kalau terjatuh, sudah tentu selang bensinnya akan copot dan bensin pun bocor.

Baca Juga: Kocak Banget! 11 Modifikasi Sepeda Super Nyeleneh Ini Ngocok Perut Abis

Artikel Lainnya

Lebih parah lagi kalau sampai terlepas dan mengenai percikan api. Duh, bisa-bisa orang tersebut terbakar. Modifikasi seperti ini cocoknya buat kontes saja, jangan dibawa ke jalanan. Bisa bahaya buat dirinya dan orang lain.

Tags :