Viral Foto Akad Nikah Pakai Jas Hujan, Diduga Terinfeksi Corona?
31 Maret 2020 by Ike DewiSemoga Mempelai Pria Negatif Corona, ya
Saat melangsungkan akad nikah, biasanya mempelelai pria memakai beskap sedangkan mempelai wanita mengenakan kebaya serta berdandan cantik dengan riasan wajah yang anggun. Namun yang dialami kedua mempelai ini justru sangat berbeda dari biasanya. Tidak ada beskap maupun kebaya, kedua pakaian itu telah tergantikan jas hujan berwarna merah cerah dan masker.
Prosesi Akad Nikah itu menjadi viral setelah fotonya diunggah oleh akun twitter @NoviaFM.
Dilansir dari Tribunnewmaker.com (30/03/2020) ternyata Novia yang mengunggah foto tersebut merupakan anak dari penghulu yang menikahkan kedua mempelai.
Iya betul kejadian, bapak saya yang menikahkan, ucap Novia sebagaimana dikutip dari Tribunnews.com
Baca Juga : Viral Pernikahan di Purwokerto Dibubarkan karena Corona, Polisi Semprot Disinfektan Semua Tamu!
Di dalam foto itu terlihat dua mempelai yang duduk berhadapan dengan penghulu. Pihak-pihak yang hadir juga mengenakan masker, bahkan sang penghulu tak lupa memakai sarung tangan. Tidak seperti akad nikah pada umumnya, kedua mempelai pengantin ini terlihat duduk agak berjauhan. Ternyata diketahui bahwa mempelai pria merupakan Orang Dalam Pantauan (ODP) Corona.
Prosesi akad nikah itu terjadi di KUA Ngadirejo, Temanggung, Jawa Tengah, tepatnya berlangsung pada Kamis (26/03/2020). Novia menerangkan bahwa nama dari kedua mempelai itu adalah Tatang Purwanto dan Navisa Irmayasari.
Dan bapak saya menyebut kedua mempelai (yang memakai jas hujan saat menikah-red) bernama Tatang Purwanto dan Navisa Irmayasari, ucapnya
Ayah Novia menerangkan bahwa pada hari itu ia telah menikahkan tiga pengantin.
Waktu itu ada pengantin yang dinikahkan dalam sehari, terangnya
KUA Ngadirejo ditutup setelah menikahkan 3 mempelai tersebut, karena mendapat peringatan dari Kementerian Agama. Peringatan tersebut mengimbau supaya KUA menutup kantor dari 26 Maret sampai 31 Maret 2020.
Iya karena wabah ini KUA sudah tutup, jadi hanya menyelesaikan yang kemarin sudah daftar sebelum tutup, tetapi KUA masih bisa melayani via online, katanya.
Baca Juga : Undang 106 Tamu di Pernikahan saat Pandemi Corona, Syamsir Alam dan Bunga Jelitha Dihujat Netizen
Mengenai mempelai pria yang ODP Corona itu ternyata ia datang dari luar kota, oleh sebab itu dirinya menyandang status ODP. Suhu tubuhnya juga sempat dicek dan hasilnya pun cukup tinggi. Karena khawatir, pihak puskesmas akhirnya ikut mendampingi dalam prosesi akad nikah tersebut.
Karena mempelai prianya dari Wonosobo alias daerah luar Temanggung, jadi otomatis ODP. Kebetulan juga pas dicek suhu badannya tinggi, ucap Novia
Namun belakangan diketahui bahwa suhu tubuh tinggi sang mempelai pria disebabkan karena ia belum sarapan alias lapar.
Suhu badannya tinggi juga katanya belum sarapan dan belum tahu tentang status selanjutnya, tambahnya.
Cuitan Novia yang viral tersebut telah 1500 kali lebih diretweet dan disukai lebih dari 3000 kali.