Viral Aksi Pemuda Trek-trekan Pakai Motor di Atas Kuburan, Ending-nya Tertebak!
25 Juli 2019 by Mabruri Pudyas Salim
Setelah mengganggu penghuni kuburan, lalu minta maaf..
Tentunya tidak salah jika seseorang memiliki kegemaran terhadap bidang tertentu, termasuk kegemaran dalam mengendarai sepeda motor. Hanya saja tak jarang seseorang melakukannya di tempat dan waktu yang tidak tepat, sehingga membuat masyarakat geram.
Itulah yang terjadi pada sekelompok pemuda warga Pasuruan yang dihujat netizen setelah mengendarai sepeda motornya di sebuah kompleks pemakaman. Dilansir dari Detikcom (25/7/2019), sekelompok pemuda menjadi viral setelah video aksinya mengendarai sepeda motor di atas kompleks pemakaman tersebar di media sosial.
Dalam sebuah kiriman yang diunggah oleh akun Instagram @lambe_turah, tampak dua anak muda tanpa merasa bersalah mengendarai sepeda motor bebeknya di atas kompleks pemakaman layaknya offroad.
Struktur tanah makam yang bergelombang menjadi alasan mengapa pemuda ini menganggapnya seperti lintasan balapan offroad yang menantang. Maka tidak mengherankan jika mereka begitu asyik mengendarai sepeda motor mereka sambi menirukan gaya pembalap offroad.
Baca juga: Heboh Video Sekelompok Cewek Ubrak-Abrik Minimarket, Setelah Viral Cuma Minta Maaf
Bahkan dalam video tersebut, tampak seorang pemuda mengendarai motornya sambil berdiri melintasi beberapa makam, diikuti satu temannya yang mengendarai sepeda motor jenis bebek.
Sementara itu, dari video tersebut terdengar suara seseorang yang diduga merekam aksi tersebut, tertawa dan menganggap bahwa aksi kedua temannya itu adalah hal yang lucu.
Akibatnya, setelah video tersebut tersebar di media sosial, banyak netizen yang membanjiri kiriman video tersebut dan memberikan tanggapan yang menyayangkan aksi sekelompok pemuda asal Pasuruan itu.
"Otak anak nggak tahu sopan santun, semoga cepat diberi hidayah," tulis @afgan_indahrustianti di kolom komentar.
"Ini contoh anak-anak labil nggak jelas, nggak mutu, nggak keren. Mana nih yang didik??? Gitu doank hasilnyee?? Bikin malu nggak kira-kira," tulis netizen lain bernama @newworld_green di kolom komentar.
Beberapa jam setelah video tersebut dibanjiri komentar netizen dan menjadi viral, para pemuda tersebut tampaknya sadar atas kesalahannya. Kemudian mereka membuat video permintaan maaf dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.
"Saya mohon maaf pada masyarakat atas perilaku saya trek-trekan di makam, saya menyesali perbuatan dan saya tidak akan mengulanginya lagi," ujar seorang pemuda bernama Zidan dalam video yang diunggah oleh akun @lambe_turah.
"Saya telah meminta maaf atas kesalahan saya trek-trekan dalam makam dan tidak akan mengulangi lagi perbuatan saya," ujar pemuda lain yang juga melakukan aksi trek-trekan di atas kuburan.

Tidak hanya pengendara motor saja, permintaan maaf juga dilakukan oleh perekam video viral itu. Dalam videonya, dia juga mengungkapkan penyesalannya dan berjanji tidak akan mengulanginya lagi.
"Saya mohon maaf sebesar-besarnya, saya menyesali yang telah memvideokan teman saya Haris dan Zidan. Saya tidak akan mengulangi lagi," ucapnya.
Tentunya tidak masalah jika hanya ingin mengendarai sepeda motor layaknya pembalap offroad. Hanya saja, lebih dulu pastikan jika itu dilakukan di lintasan yang memang dibuat untuk balapan offroad.