Tidak Mampu Bayar Operasi, Petani Ini Amputasi Sendiri Kakinya
17 Desember 2020 by Ade WismoyoMiris, kemiskinan membatasi seseorang untuk dapat akses layanan kesehatan
Liu Dunhe, 44 tahun, petani asal wilayah Dingyuan di Provinsi Anhui, China, terpaksa memotong sendiri kakinya karena tidak mampu membayar biaya operasi di rumah sakit.
Situs Asia One melaporkan, Sabtu (25/5), Liu menderita penyakit yang menyebabkan aliran darah terhenti ke kakinya dan membuat luka infeksi kian parah. Liu tidak mampu membayar biaya operasi amputasi di rumah sakit sebesar 18 juta rupiah.
Akhirnya Liu harus menggunakan potongan pecahan keramik untuk memotong kakinya yang sudah membusuk sedikit demi sedikit.
Namun Liu beruntung, dia masih bisa selamat.
Tahun lalu warga China miskin lainnya. Zheng Yanliang, pria 47 tahun asal Qingyuan, Provinsi Hebei, harus memotong sendiri kaki kanannya dengan gergaji besi dan pisau buah setelah dia menderita penyakit di kakinya.
Kisah sedih ini sempat viral di dunia maya. Kemiskinan masih menjadi momok mengerikan karena dapat membatasi akses masyarakat untuk memperoleh pengobatan yang layak.