Suami Kaget Lihat Hasil Rontgen Istri Saat Mau Pasang Behel, Ternyata Selama Ini Pakai Susuk
09 September 2021 by Ike DewiTernyata masih ada yang pakai susuk
Susuk dianggap sebagai jalan keluar untuk mencapai tujuan tertentu secara instan. Saat ini, sepertinya istilah susuk telah asing di mata masyarakat. Tetapi, siapa sangka bahwa masih ada beberapa orang yang menggunakan susuk. Seperti sebuah cerita yang dibagikan oleh salah seorang pemilik akun twitter berikut ini.
Seorang suami yang mengantarkan istrinya untuk memasang behel merasa kaget karena tahu bahwa istrinya memakai susuk. Ternyata susuk yang dipakai terlihat dari hasil rontgen yang diberikan dokter.
Baca Juga : Kumpulan Mitos dan Manfaat Bunga Kantil yang Sering Dianggap Mistis
Hal itu diketahui dari unggahan akun twitter @txtdrstoryWA yang belakangan ini menjadi viral di media sosial. Dalam unggahan tersebut, terlihat sebuah foto rontgen yang ada benda menyerupai jarum di dalamnya. Bahkan benda mirip jarum tersebut tidak hanya ada satu, tetapi jumlahnya lumayan banyak.
Duh banyak ya bund itu jarum kecil-kecilnya, jadi inget waktu itu ada pasien cantik mau pemasangan behel ditemenin lah sama suaminya, terus pas konsultasi rontgen sebelum pasang behel dokternya ngejelasin lah kali dari hasil rontgen giginya dan rahangnya tuh blablabla dan sampe akhirnya engieng si dokter nanya ke pasien dengan hari-hati kalo si pasien beneran pake susuk?, tulis keterangan dalam foto.
Baca Juga : Paranormal Sebut 3 Sosok Gaib Ikuti Lucinta Luna Sejak Lahir, Pengaruhi Sifat Femininnya
Dan si suami kaget lah eh malah mereka berdua jadi ribut kecil gitu padahal si dokter belum selesai jelasin dan si dokter jadi bingung eh malah kode mata ke aku seolah-olah bilang (sudah kita duga), lanjutnya.
Yakin pacar kamu cantik? Coba suruh foto rontgen chepalometri dulu ya, cuma buat memastikan aja sih, tutup caption tersebut.
Baca Juga : Serem! Kota Ini Ternyata Terdapat Museum Santet yang Mengerikan
Hingga saat artikel ini ditulis, unggahan tersebut telah disukai oleh lebih dari 2,5 ribu warganet dan telah dikomentari oleh para pengguna twitter. Ada yang berkomentar dengan nada bercanda, ada juga yang menyalahkan pihak dokter karena dianggap tidak profesional.
Ini kan keliatan di rontgen ya semisal di operasi itu bisa dicabutin ga tu susuk susuknya? tulis seorang warganet.
Dokternya sebaiknya konfirmasi dulu ke pasien apakah pasien bersedia ditanya hal sensitif di depan orang lain atau cukup pasien saja, karena itu ranah privasi pasien, balas akun lainnya.
Kalo orang yang pake susuk trs pas mau masuk mall kan kadang suka dipake alat yang nit nit gitu ya, trs nanti kedekteksi gak si? timpal warganet lain.
Pake itu apa gak mikir dosa.. trs kalau nanti meninggal apa gak takut susah wafatnya, masa mau terus ditanem gituan seumur hidup? Kalau dilepas nanti sihirnya hilang juga gimana? Trs mau ngelepas jg ngelepas ke siapa? Kaya tetangga, yg pasangnya udh wafat kan kebingungan dia, tulis warganet lain.
Mungkin tujuan pemakaian susuk memang beraneka ragam. Tapi kalau tujuannya untuk memikat daya tarik? Memangnya iya masih ada di zaman sekarang?