Sebulan Hilang hingga Ibunya Panik, Bocah Del Piero Ternyata Lagi 'Santuy' di Tempat Ini
14 Oktober 2019 by Dea DezellyndaDel Piero asyik ngamen demi main game di warnet
Seorang bocah bernama Muhammad Del Piero dilaporkan telah menghilang selama satu bulan. Sang ibu, Misliyati terus mencari keberadaan anaknya itu mulai dari lapor polisi hingga bertanya kepada orang pintar. Namun Misliyati yakin Del Piero hilang bukan karena diculik dan masih hidup. Ia yakin sang anak diajak pergi mengamen oleh seorang rekannya.
Setelah kabar hilang Del Piero viral di media sosial, akhirnya keberadaan Del Piero ditemukan. Ternyata benar firasat Misliyati. Selama satu bulan ini Del Piero diajak rekannya untuk mengamen demi bermain di warnet.
Awal cerita Del Piero menghilang
Twitter, please do your magic! Tadi ada ibu di kantor minta cuti buat nyari anaknya yg udah ilang selama sebulan. Sebulan loh huhu. Dia udah lapor polisi tapi polisi gak ada tindakan apa-apa katanya. Tolong retweet dan sebarin. Ibinya cleaning service di kantorku. Sedih bgt huhu pic.twitter.com/0vZmEzFpHA
— 희진 BY JIN (@yellowssi) October 11, 2019
Dilansir dari Kompas.com, Minggu (13/10/19), sudah lebih dari sebulan, Misliyati (50) tak lagi melihat batang hidung anak keduanya, Muhammad Del Piero (11). Saat itu, anaknya yang baru duduk di bangku kelas dua sekolah dasar itu menghilang setelah jam pulang sekolah bersama temannya bernama Rian.
Saat itu, kakak Del Piero, Regina (13) membawa pulang tas sekolah milik adiknya. Namun Regina tak mengetahui di mana keberadaan Del Piero. Setelah lama di nanti, anaknya tak kunjung pulang ke rumah.
Baca juga: Gokil! Wanita ini Mampu Mainkan Lagu EDM Hanya Bermodalkan Keyboard
Misliyati khawatir Del Piero menjadi korban mutilasi atau human trafficking. Akhirnya Misliyati membuat laporan anak hilang ke kantor polisi. Misliyati juga rela cuti dari pekerjaannya untuk mencari sang anak.
Saat membuat izin cuti, pegawai tempat Misliyati bekerja merasa iba atas musibah yang menimpanya. Akhirnya melalui media sosial, pegawai tersebut membagikan foto yang memperlihatkan surat kehilangan disertai dengan foto Del Piero. Kisah hilangnya Del Piero pun menjadi viral di media sosial.
Berhasil ditemukan di Klender
Misliyati mulai putus asa mencari keberadaan Del Piero, namun ia yakin anaknya itu masih hidup. Misliyati curiga jika sang anak diajak ngamen oleh rekannya, Rian. Tak lama setelah kabar hilangnya Del Piero tersebar di media sosial, ada telepon masuk yang menghubungi Misliyati untuk memberitahukan keberadaan Del Piero. Akhirnya Del Piero ditemukan pada hari Sabtu (12/10/19) lalu.
Baca juga: Jenuh Bekerja Sebagai Tukang Cuci Karpet, Pria ini Pilih Resign dan Travelling Keliling Dunia
“Ada warga yang tahu kabar itu dari media sosial, ada yang menyocokan foto anak hilang dengan muka anak saya. Ternyata benar, dia langsung menghubungi saya,” ungkap Dian Kristian, ayah Del Piero dikutip dari Tribunnews.com, Sabtu (12/10/19).
Ternyata selama ini Del Piero berada di kawasan Klender. Seseorang yang menghubungi Dian awalnya tak percaya jika dirinya adalah ayah kandung Del Piero. Akhirnya Dian menunjukan Kartu Keluarga (KK) miliknya.
“Mereka awalnya enggak yakin. Saya sempat menunjukkan Kartu Keluarga, foto juga ke warga Klender,” imbuhnya.
Baca juga: Berniat Usir Setan dari Tubuh Anak, Orangtua Ini Malah Bunuh Buah Hatinya
Rela ngamen demi main game di warnet
Sudah dua minggu terakhir, Del Piero tinggal di daerah Klender, Jakarta Timur. Ia mengandalkan belas kasihan warga sekitar untuk mendapat makanan. Del Piero dan Rian juga rela tidur di pos ronda dan masjid.
“Tidur di pos, di pasar juga hingga masjid. Mereka enggak berani di emperan, takut sama Satpol PP,” kata Dian.
Ternyata selama satu bulan ini, Del Piero kabur dari rumah dan menjadi pengamen. Usai pergi dari rumah, Del Piero nekat ngamen di daerah Monas hingga terminal Bekasi. Hal itu ia lakukan demi bisa bermain game di warnet.
“Hasilnya mereka pakai buat main game di warnet,” pungkas Dian.
Misliyati merasa lega sang anak bisa kembali ke rumah dengan sehat. Selama satu bulan terakhir, ibu lima anak itu tak bisa tidur nyenyak memikirkan keberadaan Del Piero. Ia bahkan rela cuti dan mencari Del Piero hingga ke panti sosial, namun ternyata Del Piero justru asyik ngamen demi main game di warnet.