Pria Ini Terpaksa Tidur di Luar Rumah Demi Keselamatan Keluarganya dari Corona!

Dokter tangani corona tidur di tenda
Dokter tangani corona tidur di tenda | www.facebook.com

Ketika dokter berjuang gini, masih ada aja yang nggak menghargai mereka

Virus corona yang berasal dari Wuhan pada bulan Desember 2019, kini benar-benar membuat seluruh dunia kelimpungan. Berdasarkan data dari Worldometers pada Rabu (2/4/2020), jumlah korban terinfeksi virus corona sudah nyaris satu juta orang. Rinciannya adalah 937.941 orang terinfeksi, 47.273 meninggal dunia, dan 195.188 berhasil sembuh.

Untuk semakin memperbesar angka korban sembuh, tim medis yang berjuang di garda terdepan menjadi harapan masyarakat. Mereka rela meninggalkan keluarga atau melakukan karantina mandiri usai dari rumah sakit agar tidak menjadi pembawa virus dan menularkannya ke keluarga. Salah satunya adalah dokter yang bernama Timmy Cheng ini.

Dokter spesialis paru-paru dan perawatan kritis ini, terpaksa mendirikan tenda di garasi rumahnya, dan tinggal di sana. Dia melakukannya bukan karena diusir atau pisah ranjang dari sang istri, tapi atas kemauan sendiri. Dokter berdarah Amerika-Taiwan ini tinggal di luar rumah karena sehari-hari bertemu dengan pasien positif virus corona.

Oleh karena itu, dia tidak mau keluarganya terjangkit virus tersebut. Awalnya, Timmy tinggal di mobil pada hari pertama, dan kemudian tidur di rumah sakit selama 4 hari. Tidak tega melihat suaminya, sang istri menyarankan agar dia tinggal di garasi rumah saja dan mendirikan tenda. Dengan begitu, istrinya masih bisa menyediakan berbagai kebutuhan untuk suaminya.

Baca Juga: Dunia Kesehatan Berduka! Diduga Tertular Corona dari Pasien, Perawat Asal Bekasi Meninggal

Dokter tangani corona tidur di tenda
Dokter tangani corona tidur di tenda | www.facebook.com

Jadi, ini dia. Rumahku selama??? __ minggu atau bulan berikutnya," tulis Timmy di akun Facebooknya sambil mengunggah beberapa foto.

Timmy pun menyarankan agar warga menghargai perjuangan para petugas medis seperti dirinya. Misalnya, dengan tetap berada di rumah dan menjaga kebersihan tubuh. Dengan begitu, pasien yang positif virus corona tidak akan membludak.

Kamu bisa membantu saya dan petugas kesehatan lainnya dengan tinggal di rumah. Paling tidak yang bisa kamu lakukan adalah tinggal di rumah sehingga kita juga bisa pulang ke rumah orang yang kita cintai suatu hari nanti," terang Timmy

Unggahan ini pun mendapatkan beragam komentar dari netizen. Mereka merasa salut dan terharu dengan perjuangan dokter Timmy dalam mengatasi virus corona. Netizen juga berdoa semoga wabah ini segera berlalu.

Baca Juga: Kasihan! Dokter ini Terpaksa Menjauhi Anaknya Karena Habis Merawat Pasien Corona!

i.nuryaqin: Tuh yg merasa kuat virus,, yg suka bandel ketika di suruh di rumah,,yg suka nyinyir ketika ruang publik di ttp,termasuk masjid,,liat perjuangan mereka (para dokter),, tinggal stay di rumah aja susah, ketika apa yg bisa di lakukan di rumah,, maka lakukan lah di rumah. terlebih bagi org² yg harus terpaksa keluar karena bekerja.kita yg masih sekolah, kuliah, dan bisa WFH, maka di rumah lah

ginanur_10: Demi menyelamatkan bnyk nyawa rela mengorbankan kebersamaan dengan keluarga

rarawo_on: Nyawa sangat penting makanya bayaran dokter dan rumah sakit mahal , maka dari itu , jangan melihat enaknya saja jadi dokter . Karena ketika wabah melanda dokter yang maju paling depan jadi pahlawan

Dokter tangani corona tidur di tenda
Dokter tangani corona tidur di tenda | www.facebook.com
Artikel Lainnya

Nah, kalau dokter aja harus merelakan berbagai macam hal untuk menyelamatkan nyawa pasien, masa kamu masih santai-santai aja keluar rumah dan tidak menerapkan social distancing atau gaya hidup sehat? Yuk, sama-sama berjuang mengatasi wabah virus corona ini.

Tags :