Pilot Ini Dihukum Berat Gara-gara Bawa Wanita Cantik ke Kokpit Pesawat, Mau Ngapain?

Bawa wanita ke kokpit | cdn.i-scmp.com

Ngapain bawa cewek ke kokpit? Bisa bahaya lho!

Kokpit merupakan area sakral dalam pesawat. Hanya pilot dan co-pilot saja yang boleh berada di dalamnya. Pramugari dan petugas pelayanan pesawat bisa mampir sebentar, tapi dilarang keras berlama-lama di area ini. Bisa bahaya urusannya!

Wajar sih, di kokpit terdapat berbagai alat kendali yang hanya boleh dioperasikan oleh pilot. Selain itu, pilot pun harus fokus selama bekerja. Sekali gagal fokus, akibatnya bisa fatal. Pesawat bisa jatuh dan biasanya, dalam insiden kecelakaan pesawat jarang ada korban yang selamat.

Baru-baru ini sosial media dikejutkan dengan aksi seorang wanita yang masuk ke dalam kokpit pesawat. Ironisnya, si cewek masuk ke kokpit cuma buat selfie dan bersantai sambil menikmati secangkir teh.

Baca Juga : Pilot Punya 'Kantor' dengan View Terbaik di Dunia Loh. Kalo Gak Percaya, Coba LIat Foto Spektakuler yang Diambil dari Kokpit Ini

Dilansir South China Morning Post, kejadian tersebut terjadi pada 4 Januari 2019 silam, dalam penerbangan dari Guilin ke Yangzhou, Provinsi Jiangsu. Tapi berita ini baru heboh setelah seorang netizen mengunggahnya ke sosial media China, Weibo.

Si Cewek berpose di kokpit | cdn.i-scmp.com

Setelah ditelusuri, cewek cantik tersebut bernama Chen Yujing, mahasiswa tahun ketiga Universitas Pariwisata Gulin. Dengan kata lain, dia bukan awak penerbangan, melainkan warga sipil biasa yang bercita-cita menjadi pramugari.

Akibat insiden tersebut, maskapai Air Guilin langsung melakukan tindakan tegas. Sang pilot dicabut izin terbangnya seumur hidup, dan seluruh awak penerbangan yang ketika itu mendapat giliran tugas, ditangguhkan dari pekerjaanya hingga waktu yang tidak ditentukan.

Baca Juga : Ternyata Ada Ruang Rahasia Pramugari di Pesawat yang Tak Pernah Kamu Tahu. Kamu Pasti Pengin Masuk ke Sana!

Dalam keterangan resminya, Air Guilin menyebut jika pihaknya lebih mementingkan keselamatan penumpang. Tentu saja pihaknya tidak akan mentolerir setiap tindakan yang tidak pantas dan tidak profesional, terlebih kegiatan yang bisa membahayakan keselamatan penerbangan.

Kokpit pesawat | cdns.klimg.com
Artikel Lainnya

Tentu saja apa yang dilakukan sang pilot merupakan pelanggaran keras, dan dia pun dihukum larangan terbang seumur hidup. Untuk awak kabin lainnya, mereka dinilai lalai dan membiarkan pelanggaran ini terjadi, sehingga pekerjaan mereka pun ditangguhkan hingga batas waktu yang tidak ditentukan.

Baca Juga : Terungkap! Ini Isi Percakapan Pilot Lion Air Beberapa Menit Sebelum Jatuh, Ngeri!

Dalam aturan penerbangan China, penumpang sebenarnya boleh berada dalam kokpit selama penerbangan, dengan syarat hanya dalam kondisi darurat. Untuk kasus ini, tidak ada indikasi yang memperlihatkan si cewek dalam kondisi darurat.

Waduh, gara-gara pengen eksis malah kena semuanya. Lagian pilotnya juga ceroboh sih! Sudah tahu berpotensi melakukan pelanggaran keras, masih saja nekat cari kesempatan.

Tags :