Parah! Bermodal Celurit, 3 ABG Begal Warga Depok Cuma untuk Beli Rokok

begal
Ilustrasi aksi pembegalan | kicknews.today

Pelaku ditangkap saat mabuk-mabukan.

Tiga ABG diciduk oleh polisi karena melakukan aksi pembegalan. Peristiwa ini terjadi di pada hari Selasa tanggal 26 Februari sekitar pukul 02.00 WIB di Tapos, Depok.

Dilansir dari Detik.com, saat itu ketiga ABG tersebut nekat mengancam korban menggunakan celurit. Wakapolres Depok AKBP Arya Perdana menjelaskan bahwa pelaku merampok korban dan mengambil hapenya.

"Barang-barang korban diminta oleh para pelaku, sehingga korban memberikan ponselnya," kata Arya.

1.

Para pelaku sudah 5 kali melakukan pembegalan

begal
Pelaku sudah 5 kali membegal | lenteraswaralampung.com

Aksi nekat yang dilakukan oleh tiga pemuda ini bukanlah yang pertama. Para pelaku berinisial IC (18), IR (21), dan S (18), mengaku sudah melakukan lima kali pembegalan. AKBP Arya Perdana juga menaruh curiga bahwa mereka dibantu oleh pihak lain.

"Diduga lebih dari tiga orang. Status pelaku rata rata masih pelajar, hanya satu orang yang sudah lulus sekolah," tutur Arya.

Sedangkan Kapolsek Cimanggis Kompol Suyud mengatakan ketiga pelaku pembegalan ini terciduk di dekat pintu Tol Cimanggis pada pukul 02.00 WIB, hari Jumat tanggal 1 Maret 2019. Mereka ditangkap saat sedang mabuk-mabukan.

"Mereka di bawah pengaruh alkohol," jelas Suyud.

2.

Uang hasil pembegalan mereka gunakan untuk beli rokok

begal
Uang hasil pembegalan untuk beli rokok | sumeks.co.id

Ketiga ABG ini mengaku melancarkan aksi itu karena ingin membeli rokok. Mereka juga menambahkan bahwa uang yang biasanya mereka dapat dari hasil begal juga digunakan untuk membeli handphone.

"(Uang hasil kejahatan) mau buat beli rokok. Saya juga buat gaya ini, HP," tutur IR salah satu tersangka.

Saat tertangkap, ketiga ABG tersebut dalam keadaan tidak sepenuhnya sadar, karena mereka masih dalam pengaruh alkohol.

3.

Saat ini polisi masih mencari komplotan begal lain

begal
Polisi masih mencari komplotan lain | www.bantennews.co.id

Polisi masih terus mendalami jaringan kelompok begal ini. Pasalnya, mereka diduga memiliki banyak anggota. Diketahui juga bahwa ABG ini tergabung dengan kelompok begal di daerah Cibinong. Sampai saat ini ketiga pelaku yang masih ABG tersebut diamankan oleh pihak kepolisian.

Artikel Lainnya

Memang saat ini keberadaan begal bisa kita temukan di mana saja. Mereka biasanya melancarkan aksinya dengan cara memepet korban saat korban sedang berkendara. Biasanya begal tersebut melancarkan aksinya saat kondisi jalan sedang sepi dan sunyi.

Biasanya mereka mengancam korban menggunakan senjata tajam. Kemudian mengambil harta benda yang dibawa korban seperti motor, dompet, tas, hape dan lainnya.

Kasus pembegalan yang melibatkan tiga orang ABG ini tentunya juga menjadi perhatian di masyarakat. Pelaku yang seharusnya bersekolah atau belajar malah justru melakukan aksi kriminal. Apalagi uang hasil pembegalan cuma untuk membeli rokok dan mabuk-mabukan.

Semoga insiden di atas membuat kita untuk lebih berhati-hati lagi saat berada di jalan. Hindari juga jalanan sepi yang suka dimanfaatkan untuk aksi pembegalan.

Tags :