Kisah Angker Pohon Bunut Bolong di Bali, Pasangan Pengantin Dilarang Lewat!

Angkernya Pohon Bunut Bolong di Bali, Pasangan Pengantin Dilarang Lewat! | ksmtour.com

Pasangan pengantin dilarang melintasi pohon ini

Bali dikenal sebagai salah satu destinasi wisata terbaik di Indonesia. Panorama alam yang ada di pulau ini sungguh mengagumkan sehingga tak heran banyak wisatawan, baik lokal maupun mancanegara, berbondong-bondong untuk datang menikmati waktu berlibur di tempat ini.

Bali juga dikenal sebagai Pulau Dewata karena budaya Hindu yang begitu kental di pulau ini. Oleh sebab itu, tidak heran jika masyarakat di Pulau Bali masih memegang teguh kepercayaan atas budaya mereka.

Selain dikenal sebagai destinasi wisata nomor satu di Indonesia, nyatanya Bali juga dikenal memiliki cukup banyak spot angker yang bisa bikin merinding. Salah satunya adalah berada di Desa Manggis Sari, Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Seperti apa kengerian dari spot yang satu ini? Berikut ini ulasannya seperti yang dilansir dari laman Merdeka.com. Yuk, Keepo!

1.

Wisata alam Bunut Bolong

Wisata alam Bunut Bolong | sinibali.wordpress.com

Wisata alam Bunut Bolong berlokasi di Desa Manggis Sari, Kecamatan Pekutatan, Jembrana. Nama Bunut Bolong sendiri berasal dari nama sebuah pohon bunut besar yang telah berusia ratusan tahun dengan bagian akar yang membentuk sebuah lorong. Bahkan saking besarnya pohon, lorong tersebut dapat menghubungkan kedua sisi jalan raya yang ada di sana.

Baca juga: Tempat Angker dan Keramat di Bali Ini Ternyata Serem Banget

2.

Tidak semua orang bisa melintasi lorong

Tidak semua orang bisa melintasi lorong | www.pinterest.com

Kalau kamu beranggapan lorong tersebut bisa dilintasi oleh siapa saja, maka kamu salah besar. Pasalnya, meskipun termasuk ke dalam area wisata, tidak semua wisatawan dapat melintasi lorong pohon bunut. Hal itu disebabkan oleh cerita mistis yang hingga kini melegenda dan diyakini oleh warga sekitar maupun warga yang berasal dari daerah lain.

Cerita mistis tentang lorong tersebut terdengar seperti sebuah kutukan. Pasalnya, pasangan pengantin atau rombongan iringan pengantin dilarang keras melintasi jalan di lorong Bunut Bolong. Jika larangan tersebut diabaikan, maka rombongan iringan pengantin akan mengalami kecelakaan.

Baca juga: Merinding! Inilah Deretan Perairan dengan Kisah Mengerikan Sekaligus Menyedihkan

Selain itu, pasangan yang tengah pergi honeymoon juga dilarang keras melintasi jalan di lorong Bunut Bolong. Jikalau dilanggar, maka rumah tangga pengantin tidak akan bertahan lama. Bahkan yang paling fatal, pasangan tersebut akan ditinggal mati oleh salah satu dari mereka.

3.

Dibuat rambu-rambu khusus

Dibuat rambu-rambu khusus | www.merdeka.com

Seperti yang dijelaskan sebelumnya, bagi pasangan yang tengah berbulan madu memaksakan kehendak untuk melewati lorong tersebut, maka rumah tangga mereka akan menjadi hancur berantakan. Namun, jika salah satu dari pasangan berniat ingin cerai dan diam-diam melanggar pantangan tersebut dengan sengaja, maka kemungkinan besar ajal yang akan memisahkan mereka.

"Sudah banyak yang melanggar pantangan ini akhirnya bercerai. Makanya pantangan atau larangan itu masih ditaati oleh masyarakat Bali," ujar Wayan Sudipta, salah seorang warga setempat seperti yang dikutip dari laman Merdeka.com (31/1/2020).

Baca juga: Gak Nyangka, Ternyata 4 Hewan Ini Diyakini Sebagai Jelmaan Manusia

Oleh sebab itu, untuk menjaga kesucian alam setempat, maka pihak pemerintah bersama dengan pihak adat setempat kemudian membangun jalan khusus bagi pasangan pengantin atau rombongan iringan pengantin yang akan melintasi Bunut Bolong.

Dengan demikian, bagi iring-iringan pengantin atau pasangan yang tengah berbulan madu dan ingin melintasi bunut bolong, mereka bisa melewati jalur khusus tersebut.

Untuk menghindari ketidaktahuan dari para wisatawan, maka dibuatlah rambu-rambu arah jalan khusus pasangan pengantin. Jalur khusus ini dibuat di sebelah barat pohon bunut besar tersebut sehingga tidak melintas di bawahnya.

Baca juga: Dijadikan Sebagai Tempat Tahanan Pemberontak, Inilah Misteri Pulau Onrust

4.

Menjadi spot favorit foto pre-wedding

Menjadi spot favorit foto pre wedding | jasapreweddingbali.com

Uniknya, meskipun pohon bunut besar tergolong haram untuk dilintasi pasangan pengantin atau yang tengah berbulan madu, namun pohon tersebut menjadi spot favorit bagi mereka yang ingin mengambil foto-foto pre-wedding.

Bahkan tak jarang setelah melakukan foto pre-wedding, pasangan tersebut memohon untuk diberikan kemudahan, kelancaran, serta kelanggengan dalam berumah tangga.

Artikel Lainnya

Itu dia kisah tentang salah satu spot unik nan mistis yang ada di Pulau Dewata, Bali. Semoga dapat menambah wawasan kamu, ya!

Tags :