Terekam Kamera Google Street View, Dua Pemuda ini Alami Hal Mengerikan di Jalan Raya!
12 Agustus 2021 by Didot SanjayaMomen Kebersamaan Yang Diabadikan Oleh Google Map
Dijaman serba digital seperti sekarang ini, tentu kalian tak asing lagi yang namanya google street view.
Ya, google street view merupakan fitur dari Google Maps yang menyediakan gambar jalan hingga 360 derajat dan membolehkan penggunanya melihat bagian dari kota pada tingkat dasar.
Dengan kemunculan google street view ini tentu saja sangat membantu riset kita sebelum melakukan perjalanan ke suatu tempat, bagi yang merasa asing melewati jalanan yang akan dituju tak ada salahnya mencoba aplikasi ini.
Kerennya google street view ini telah menjangkau hingga beberapa negara termasuk di Indonesia, segala tempat yang menarik hingga rekaman sepanjang jalan-jalan propinsi di berbagai belahan dunia juga disajikan diaplikasi ini.
Namun tak hanya rekaman pemandangan jalanan saja, terkadang hal-hal unik yang terjadi dijalan pun turut terekam oleh kamera google street view ini.
Seperti peristiwa yang terjadi di jalanan kota Solo ini, berdasarkan unggahan akun instagram @dramaojol.id , terekam dua orang yang sedang berboncengan dengan motor jatuh dari motornya.
Dalam foto unggahan itu tampak jelas kejadiannya terjadi di jalan Jalan Slamet Riyadi, Solo, Jawa Tengah. Saat berboncengan berdua entah secara disengaja atau tidak mereka berjalan diatas rel kereta api yang melintas disepanjang jalan tersebut.
Tentu saja apabila motor tepat berada diatas rel lalu sipengendara kehilangan kesimbangan, besar kemungkinan motor itu akan terjatuh akibat rel kereta api yang licin.
Pada saat kehilangan keseimbangan salah satu pengendara mencoba menahannya dengan salah satu kakinya, namun apa daya karena kekuatan kaki tak cukup kuat untuk mencegah agar mereka tak jatuh.
Pada akhirnya mereka pun terpental hingga kaca spion motor pun pecah. Beruntung polisi dan warga yang melihat kejadian itu langsung menolong mereka
Melihat kejadian yang terjadi menimpa kedua pria tersebut, membuat banyak warganet berkomentar, Ternyata ada sebagian warganet mengalami nasib yang sama seperti yang kejadian yang sempat terekam kamera google street view tersebut.
imvixens : Bener bet,gue juga pernah jatuh disitu malem malem pas gerimis wkwkwk sakitnya ga seberapa tapi malunya itu
ayushazash :Inget tragedi ini ga na? @putri.elna
Ada pula yang malah tertwa diatas penderitaan orang lain, seperti komentar warganet yang satu ini.
ersdm: kok aku ngakak ya hahahah jahat ga sih
alifahratri_: aku kok malah pen ketawa sih
Mungkin kejadian seperti ini bisa jadi pelajaran bagi kalian semua ya, lebih baik hati-hati saat sedang melintasi rel kereta api seperti ini.