Saking Cintanya, Kakek 70 Tahun di Madiun Nikahi Janda Muda dengan Mahar Rp50 Ribu

Kisah cinta Radi dan Dela
Kisah cinta Radi dan Dela | koranmemo.com

Saking cintanya, Dela mengaku rela diajak tinggal di petak 3x3 meter

Seorang janda muda mengiyakan ajakan kakek berumur 70 tahun untuk membangun rumah tangga. Bukan karena harta, Dela (28) mengaku benar-benar jatuh cinta kepada kakek Radi sejak pandangan pertama. Buktinya Dela rela hanya diberi mahar sebesar Rp50 ribu saat dinikahi Radi beberapa waktu lalu.

Ia bahkan juga menerima hanya tinggal di sebuah ruangan berukuran 3x3 meter. Kabar pernikahan janda muda dan seorang kakek ini langsung menjadi bahan pembicaraan warganet.

1.

Mengaku saling cinta

Kisah cinta Radi dan Dela
Pernikahan kakek dengan janda muda | news.detik.com

Dilansir dari Detik.com, Kamis (28/11/19), Radi, yang merupakan warga Kelurahan Krajan, Kecamatan Mejayan, Kota Caruban, Madiun, saat ini berusia 70 tahun. Sedangkan Dela, warga Desa Sugihwaras, Kecamatan Saradan, Kabupaten Madiun, baru berusia 28 tahun.

Saat diwawancarai wartawan, keduanya kompak mengaku saling jatuh cinta. Radi dan Dela saling bergantian menceritakan awal perjumpaan keduanya hingga berakhir di pelaminan. Radi bertemu dengan Dela saat berada di hutan sekitar 4 bulan lalu. Radi mengaku terpikat saat Dela menawarinya minum saat kehausan di tengah hutan.

Baca juga: Ngeri! Atraksi Sulap Gagal, Siswa SMP di Pangandaran Tak Sengaja Telan Paku

"Waktu itu saya haus dan tidak bawa air. Kebetulan kok ada seorang wanita di hutan cari kayu. Kemudian saya tanya, bawa air atau ndak. Lalu dia tawarkan air minum untuk saya," terang Radi.

2.

Diberi mahar Rp50 ribu

Kisah cinta Radi dan Dela
Dela dan Radi saat tunjukan surat nikah ke wartawan | www.tribunnews.com

Pernikahan Dela dan Radi berlangsung di KUA Kleco pada hari Rabu (27/11/19) lalu. Setelah resmi menikah, keduanya menggelar perayaan kecil-kecilan di sebuah gedung bank sampah Kelurahan Krajan.

Saat dinikahi Radi, janda beranak satu ini diberikan mahar sebesar Rp50 ribu. Dela sendiri tak melihat besaran nominal dari mahar pernikahannya karena mengaku terlalu cinta dengan kakek dua anak tersebut.

Baca juga: Bayi Dibuang di Depan Panti Asuhan, Surat Wasiat Ibu: Bukan karena Kami Tidak Sayang

"Karena sudah saling cinta. Maharnya hanya uang Rp50 ribu kemarin. Sudah ikhlas kok, yang penting saking cinta," kata Dela.

Dela bahkan menerima meski hanya tinggal di ruangan 3x3 di dekat sendang yang dikeramatkan warga sekitar.

"Ini sendang desa yang saya tempati. Alhamdulillah istri saya Dela tidak menolak karena cinta yang tulus. Ini gedung pertemuan kelurahan yang berlokasi di lahan sendang. Kebetulan ada bangunan kosong di belakang ukuran 3x3 meter," ujar Radi.

3.

Saling menerima satu sama lain

Kisah cinta Radi dan Dela
Kisah cinta Radi dan Dela | koranmemo.com

Dela diketahui merupakan wanita ke sembilan yang dinikahi Radi. Sebelumnya Radi pernah beristri baik sah maupun siri. Ketiga istrinya itu telah meninggal dunia di usia muda. Selain itu Radi pernah tinggal satu atap tanpa ikatan pernikahan dengan beberapa wanita.

Baca juga: Pilu! Remaja Ini Bacakan Hasil Ujian di depan Makam Ibu Sambil Terisak

"Lainnya ada delapan istri saya. Ini berarti kesembilan. Empat termasuk Dela ini yang sah di pernikahan KUA. Untuk lainnya hanya kumpul kebo dan nikah secara agama. Istri pertama Tini meninggal umur 45 tahun, Mursinah meninggal umur 50 tahun, istri sah ketiga Sanem meninggal umur 40. Yang terakhir ini Dela," papar Radi.

Dela yang juga dicerai mati suaminya itu telah memiliki anak berusia 5 tahun. Radi mengaku menyayangi anak Dela seperti anak kandungnya sendiri. Meski terpaut usia yang sangat jauh, namun pernikahan Radi dan Dela ini telah mendapat restu dari keluarganya masing-masing.

Artikel Lainnya

Kabar pernikahan yang terpaut usia 42 tahun ini langsung menjadi viral. Pernikahan Radi dan Dela telah tersebar luas di media sosial. Para netizen banyak yang meragukan ketulusan cinta keduanya. Namun banyak pula netizen yang ingin berguru kepada Radi karena berhasil menggaet wanita muda untuk menjadi pendamping hidupnya.

Tags :