Jalanan Miring dengan Kecuraman yang Terlalu Ekstrem, Berani Lewat?
21 April 2021 by FR Laluna
Aneh jika punya rumah dengan jalan curam di depannya
Bagaimana rasanya tinggal di wilayah yang punya jalanan terlewat miring? Rasanya tentu aneh jika memiliki rumah dengan jalan yang curam di depannya. Sudah pasti akan kerepotan untuk memarkir kendaraan.
Ternyata, jalanan denga kemiringan ekstrem ini ada beneran. Berlokasi di Kota Dunedin yang terletak di bagian selatan Selandia Baru bernama Baldwin Street. Jalan tersebut dinobatkan sebagai jalan paling curam di dunia.
Jalan yang sepanjang 350 meter ini dimulai dengan kemiringan yang moderat dan kemudian naik cukup tajam mencapai kemiringan maksimum 1:2.86 atau 19 derajat. Dengan kata lain, jalan naik sebesar 1 meter untuk setiap 2,86 meter horizontal. Karena kecuramannya, permukaan jalan harus buat dengan beton bukan aspal lagi.

Baldwin Street terletak di pinggiran perumahan North East Valley, berjalan ke timur dari lembah Lindsay Creek ke atas sisi Signal Hill menuju Opoho. Jalan ini meninggi sekitar 70 meter sepanjang panjangnya menghasilkan kemiringan rata-rata adalah 1: 5. Untuk lebih jelasnya, berikut beberapa potret jalan di bawah ini.
1. Rumah pun jadi terlihat miring

Bagian terendahnya yang kecuramannya cukup moderat memiliki permukaan aspal, tapi ujungnya jauh lebih curam, dan permukaannya beton. Jalanan ini dianggap terlalu curam dan memiliki perencanaan yang buruk saat membangun jalan. Tata kota yang tidak terencana dan tidak mempertimbangkan medan.
Hal ini mengakibatkan sejumlah jalan yang mendarat tepat di bukit yang sangat curam. Alih-alih kembali kembali ke blueprint atau setidaknya membuat kelokan-kelokan dilereng, jalan itu begitu saja dibangun di kecuraman.
Saking miringnya jalan di depanya, rumah ini bahkan terlihat ikutan miring. Unik sih, tapi apa nyaman ditinggali?
Baca juga: Jalan yang Dianggap Paling Angker di Indonesia
2. Jalan halus tapi miring

Memang, beberapa jalan yang telah direncanakan tak jadi dibangun karena melintas di medan yang begitu curam. Jalan lainnya sama curamnya seperti Baldwin juga ada seperti: Arnold Street (1: 3,6), Dalmeny Street (1: 3,7), dan Calder Avenue (1: 5,4).
Dilihat sekilas memang jalan tersebut sangat halus, namun kemiringannya mungkin akan merepotkan pengendara yang melintasinya.
3. Spot foto menarik
Warga Dunedin bangga akan reputasi Baldwin. Setiap musim panas sejumlah acara amal dan lomba-lomba diselenggarakan di jalan ini. Termasuk berjalan dari bawah ke atas dan kembali turun lagi, melepaskan ribuan coklat bola atau ribuan bola tenis dari atas.
Bukan hanya rumah yang terlihat seolah miring, kalau kalian berdiri di sana tubuhmu juga akan ikut miring. Bisa jadi spot foto menarik nih!
Baca juga: Jalan Tol Paling Berhantu di Indonesia Hingga Memakan Korban Jiwa
4. Terlihat asri
Walaupun sangat curam, namun pemandangan di wilayah itu sangat asri. Kesejukan bisa kamu lihat di potret tersebut. Bahkan anjing saja nyaman tiduran di tengah jalan!
5. Harus extra hati-hati

Untuk yang sudah ahli berkendara saja harus super hati-hati, apalagi yang masih belum lancar? Harus extra hati-hati supaya tidak kecelakaan waktu lewat sana.
Baca juga: Jalur Jalan Raya Paling Berbahaya di Dunia
6. Terlihat seperti air terjun

Saking miring dan curamnya, jalanan saja terlihat bak air terjun. Keren tapi seram ya!
Kalau kalian ada kesempatan lewat di jalan tersebut apa yang akan dirasakan? Excited atau takut?