Gila, Makhluk Laut ini Dipercaya Hidup Abadi, Para Ilmuwan Heran Tak Percaya!

Misteri bawah laut
Misteri bawah laut | www.dream.co.id

Kedalaman laut menyimpan misteri yang tak ada habisnya

Banyak manusia yang merasa sudah mengetahui segalanya ketika baru menemukan setitik pengetahuan. Sedangkan dunia selalu menyuguhkan misteri yang tidak akan pernah hhabis untuk diungkap oleh manusia dari berbagai zaman.

Salah satu misteri yang tidak akan pernah bisa dipecahkan secara lengkap dan utuh oleh manusia ialah berbagai hal yang ada di dasar laut. Saat ini manusia belum mampu dan mempunyai alat yang bisa melihat kondisi dasar laut yang sangat dalam. Padahal bisa saja, di sana, ada makhluk-makhluk asing yang sedang memantau keberadaan manusia.

Misteri bawah laut
Misteri bawah laut | www.dream.co.id

Saat ini manusia khususnya para ilmuwan sedang fokus meneliti berbagai misteri yang ada di luar angkasa. Tentu hal itu dilakukan karena memiliki sebuah tujuan. Tapi ada misteri lain yang sebenarnya juga menarik untuk ditelusuri yaitu laut.

Di dasar lautan yang sangat dalam, mungkin ada banyak hal menakjubkan yang belum pernah dilihat manusia dari berbagai zaman. Perkembangan teknologi saat ini pun belum mampu mengungkap semua misteri yang dikandung oleh lautan.

Baca Juga: Pantai Tersembunyi di Bawah Tanah Mexico

Misalnya saja misteri mengenai piramida kristal yang diduga berada jauh di dasar lautan. Banyak pihak menduga piramida kristal tersebut berada di wilayah segitiga bermuda. Namun, banyak pihak juga yang meragukan kebenarannya dan menganggap piramida kristal tersebut hanyalah bualan.

Lalu ada juga misteri mengenai keabadian yang dimiliki oleh beberapa spesies ubur-ubur. Salah satunya ialah ubur-ubur yang dijuluki “Benjamin Button”. Ubur-ubur ini dapat mengobati dirinya sendiri saat mengalami luka atau tekanan serius. Selain itu, ubur-ubur ini pun dapat memudakan kembali dirinya setelah sudah tua.

Ubur-ubur tersebut dapat mengubah sel yang ada di dalam diri mereka sesuai dengan keinginannya, dan juga dapat mengaktifkan kembali program-program DNA mereka sebelumnya.

Baca Juga: Pantai Tanpa Laut di Spanyol

Misteri bawah laut
Misteri bawah laut | sains.kompas.com

Para ilmuwan pun terpecah menjadi dua golongan dalam menyikapi keabadian ubur-ubur tersebut. Golongan pertama adalah golongan yang skeptis, sedangkan golongan kedua adalah golongan yang tetap kekeuh terhadap perlunya penelitian terhadap ubur-ubur tersebut untuk kehidupan manusia.

Baca Juga: Merinding! Inilah Laut Paling Angker di Indonesia

Artikel Lainnya

Ada juga misteri mengenai makhluk menyeramkan seperti apa yang hidup di kedalaman laut. Sebab telah banyak dibuktikan bahwa makhluk dasar laut memang dapat tumbuh dengan ukuran yang lebih besar. Misalnya saja cumi-cumi berukuran 4 meter yang ditemukan di dasar laut.

Tags :