Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto, Satpol PP Mengintip Lewat Kaca

Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto
Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto | beritajowo.com

Pelaku diduga oknum PNS.

Tindakan asusila yang dilakukan pasangan kekasih kerap kali terjadi. Kali ini sebuah mobil 'goyang' terciduk di kantor bupati Jeneponto, Provinsi Sulawesi Selatan. Insiden ini terjadi pada hari Selasa pagi, tanggal 12 Maret 2019. Hal ini lantas membuat geger sebagian warga dan para pegawai sekitar.

Dilansir dari Tribunnews.com, terdapat seorang saksi mata yang menyatakan jika seorang oknum PNS berada di mobil goyang tersebut yang terletak di depan Kantor Bupati Jeneponto. Hal itu pun juga disampaikan oleh salah seorang warga Jale yang kebetulan berada di lokasi saat kejadian.

Baca Juga: Pasangan Remaja Aceh Berbuat Maksiat Ramai-ramai di Gedung Kosong

1.

Keterangan saksi

Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto
Keterangan saksi | bangka.tribunnews.com

Saksi mata tersebut memberikan keterangan bahwa dirinya kebetulan sedang berada di kantor bupati. Kemudian dia mengatakan ada pegawai melihat mobil tersebut di belakang dan melapor ke Satpol PP.

"Saya kebetulan berada di kantor bupati saat kejadian. Ada pegawai yang lihat bilang ada mobil goyang di belakang, lalu pegawai itu melapor ke Satpol PP yang jaga." ujarnya.

2.

Satpol PP pun langsung ke lokasi kejadian

Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto
Satpol PP pun langsung ke lokasi kejadian | tribunnews.com

Karena insiden tersebut sempat meresahkan warga dan pegawai sekitar, Satpol PP pun langsung ke lokasi kejadian. Staff Satpol PP Jeneponto Sulkarnaim juga menjelaskan bahwa kejadian bermula saat ada tiga pegawai yang melapor ke Satpol PP yang jaga di kantor bupati.

"Jadi itu ada yang melapor, saya langsung ke tempat parkir yang dimaksud. Saat saya k esana mobil sudah tidak goyang mungkin ia sudah sadar atas aksinya," jelasnya.

Baca Juga: Pria Ini Setubuhi Dua Wanita Sekaligus di Ruang Besuk Lapas Karangasem Sepi

3.

Pelaku diduga adalah oknum PNS

Geger 'Mobil Goyang' di Kantor Bupati Jeneponto
Screenshot YouTube | www.youtube.com

Dalam insiden tersebut, pasalnya Satpol PP sempat berusaha untuk mengecek kondisi mobil dari kaca. Tapi kaca mobil memang cukup tebal. Sehingga satpol PP tidak bisa mengintip di dalam.

"Saya mengintip masuk ke dalam mobil namun tidak terlihat karena kaca riben mobil tebal," terangnya.

Ia juga menambahkan bahwa sempat pelaku yakni seorang anggota PNS, hal itu diketahui karena sang laki-laki sempat membuka kaca mobil sebelum kabur saat ingin diperiksa.

"Setelah kita mau introgasi, mobil ini langsung pergi, namun si laki-laki sempat mumbuka kaca jendela mobil dan ia oknum PNS," tutupnya.

Artikel Lainnya

Kasus mobil goyang yang terjadi di depan Kantor Bupati Jeneponto sempat meresahkan warga dan pegawai sekitar. Pasalnya banyak pegawai yang merasa risih dengan insiden tersebut. Sehingga mereka pun melaporkan hal ini kepada Satpol PP. Saat Satpol PP berusaha mengecek mobil ternyata salah satu pelaku adalah oknum PNS.

Tags :