Gara-Gara Weton, Pasangan yang Sudah Pacaran 5 Tahun Ini Gagal ke Pelaminan!
25 Maret 2021 by Amadeus BimaDi beberapa daerah, tradisi ini masih dipegang kuat
Rasanya mustahil mengharapkan hubungan asmara yang bakal lancar terus kayak jalan tol. Pasti ada aja rintangan seperti salah paham, pertengkaran, beda argumen, kepercayaan, keuangan, dan berbagai masalah lainnya. Semua itu bisa diatasi kalau pasangan mau membicarakan masalah baik-baik dengan kepala dingin dan mencari jalan keluar.
Namun, apa jadinya kalau hubungan asmara tersebut tidak bisa diselamatkan lagi hanya karena kepercayaan budaya tertentu? Baru-bar ini seorang wanita bernama Elly Shofiana menceritakan kisah cintanya yang kandas di tengah jalan karena kepercayaan weton. Fyi, weton adalah semacam ramalan yang berasal dari kebudayaan Jawa.
Salah satu yang bisa diramal oleh weton adalah mengenai jodoh. Jadi, kalau weton antar pasangan tidak cocok, maka kemungkinan besar hubungan rumah tangganya tidak akan bertahan lama. Alhasil, hubungan asmara yang sudah dijalin Elly dengan pacarnya selama lima tahun, kandas begitu saja.
Baca juga: Berkah dalam Musibah, Wanita Ini Tak Sangka Ketemu Jodoh Gara-Gara Penyakit Kanker!
Udah deket sama keluarganya. Udah bicarain masa depan. Mama nya juga bilang nanti kalo nikah tinggal disini ya. Eh putus tengah jalan. Hubungan 5 tahun. Kandas grgr weton. Ga nyangka beneran lho aku sampai sekarang," cuit Elly.
Elly mengungkapkan bahwa selama ini dia sudah melewati banyak rintangan dengan pasangannya. Makanya mereka yakin untuk menempuh jenjang yang lebih serius. Antar keluarga juga sudah saling dekat. Sejak menjadi mahasiswa, mereka sudah menargetkan untuk lulus bareng dan saling menyemangati agar skripsi cepat kelar.
Tujuannya tentu saja agar bisa segera menikah. Setelah lulus, mereka pun menjalin hubungan LDR. Sayangnya, di daerah tempat tinggal pacarnya masih menganut tradisi perhitungan weton. Jadi, berdasarkan itu diramalkan bahwa apabila Elly dan sang pacar tetap nekat untuk menikah maka rumah tangganya nggak akan berjalan mulus.
Setelah lulus kita ldr. Kemudian aku pengen diseriusin. Dan ngga nyangka ternyata di daerah doi ada peritungan wetonweton gitu. :) yang katanya nanti bakal meninggal cepet salah satunya. Nanti rejeki susah," cuit Elly.
Selama setahun, mereka mencoba segala cara untuk mempertahankan hubungan. Tapi, pada akhirnya Elly menyerah karena pihak keluarga pacarnya mempertahankan sistem weton tersebut. Unggahan Elly ini kemudian mendapatkan beragam tanggapan dari netizen. Mereka menguatkan Elly agar tabah menjalani hubungan asmara tersebut.
Meskipun mencoba mempertahankan hubungannya selama setahun karena masalah weton ini, Elly pun akhirnya harus pasrah. Ia memilih untuk menyerah dan mengakhiri hubungannya dengan sang kekasih.
Baca juga: Masih Jomblo? Coba deh Kunjungi Sejumlah Tempat Ini Biar Enteng Jodoh!
@rzkiypratama: gue tipikal orang yang skeptis sama pemitosan gituan, tapi ga nyalahin juga sama yang percaya, cuman yang gue lebih paham kalo emang jodohnya, dipermudah, sesulit apapun prosesnya, hasilnya pasti indah. Kalo emang bukan, seindah apapun prosesnya, pasti pisah. Gitu si
@adhyanovic: Itu sih keluarga mantanmu aja yang nggak ngasi ijin kamu sama dia. Namanya mati ya pasti salah satunya duluan lah. Jarang banget suami istri mati barengan kecuali kecelakaan atau dibunuh. Di adatku ya pake weton, aku sama istri ndak terlalu cocok, tapi ada penangkalnya dong
Selain karena weton, rupanya ada pasangan lain yang berpisah gara-gara rumah yang menghadap utara. Hal ini diceritakan oleh Adhyanovic Hadi Pradipta. Yah, namanya kepercayaan sih tergantung masing-masing, ya. Kalau menurutmu sendiri gimana?