Ngeles Ditilang Polisi, Pria Mabuk Ini Salahkan Motornya karena Belok Sendiri

Pengendara motor saat ditilang polisi
Pengendara motor saat ditilang polisi | www.instagram.com

Salahkan motor karena tak ikuti instruksinya

Saat berkendara di jalanan sudah menjadi kewajiban bagi para pengendara untuk melengkapi surat-surat seperti SIM dan STNK. Tak hanya itu, kelengkapan seperti helm dan kondisi motor yang layak juga tak boleh luput dari perhatian. Selain itu, pengendara juga wajib mematuhi peraturan lalu lintas. Apabila tidak melengkapi syarat tersebut, pengendara harus siap-siap ditilang polisi.

Seringkali ditemui seorang pengendara saat ditilang polisi justru mengatakan alasan yang tidak masuk akal. Seperti yang dilakukan pria ini. Ia ditilang polisi gara-gara tak pakai helm. Lucunya, pria ini justru menyalahkan motornya saat ditilang polisi.

1.

Salahkan motor

Beberapa waktu lalu, viral sebuah video yang memperlihatkan seorang pria dengan memakai kaos dan topi saat sedang ditilang polisi. Ia juga terlihat tak memakai helm saat mengendarai motornya. Video berdurasi singkat itu diunggah oleh akun @fakta.indo pada hari Minggu (09/02/20) lalu dan berhasil membuat netizen tertawa melihat kelakuan pengendara tersebut.

Polisi curiga pria itu mabuk karena cara berbicaranya ngelantur. Ia pun menegaskan kepada polisi bahwa ia tidak mabuk. Ia langsung menarik motornya yang jatuh di tanah. Pria itu mencoba menjelaskan jika ia tak salah dan justru menyalahkan motornya. Ia berniat untuk belok ke arah yang lain, namun motornya tak menuruti instruksinya.

Baca juga: Geger Temuan Garam Bau Kemenyan di Lokasi Tes CPNS Jogja

“Saya nggak mabuk, om. Tadi itu saya mau belok ke situ, om. Tapi motornya yang mau ke sini. Yang salah motornya, om,” kata si pengendara sembari menendang motornya.

Melihat kegelisahan pria tersebut, polisi berusaha menenangkan agar tak panik.

“Tenang, tenang, tenang,” kata polisi.

2.

Tanggapan netizen

Pengendara motor saat ditilang polisi
Pengendara motor saat ditilang polisi | www.liputan6.com

Unggahan tersebut berhasil menarik perhatian netizen. Setidaknya 253 ribu akun Instagram telah melihat video tersebut. Tak lupa netizen meninggalkan komentar-komentar lucu di kolom komentar.

@farrelvhndr_: “Keren, motornya punya otak dan keinginan”

@pbimabintang: “Yg mabok orangnya apa motornya bingung gua”

@yanrahmat31217: “Kalo viral ntar masuk tv dong.. Kyk yg itu lagi mabok di tangkap polis jawabnya ngalntur virall terus masuk tv..”

Baca juga: Viral Penggerebekan Pasangan Mesum di Tenda, Selimut Ditarik Sampai Bagian Tubuh Terlihat

@diiityaardhi: “Coba klo yg lg mabok smua lucu kyk ini, bknnya ribuuttt”

3.

Berhasil kabur saat ditilang

Kejadian kocak pengendara motor yang tak tertib saat ditilang polisi juga pernah terjadi di Sidoarjo, Jawa Timur. Pada bulan Februari 2019, sebuah akun Instagram @newdramaojol.id mengunggah sebuah video saat seorang pengendara wanita ditilang polisi.

Baca juga: Pilu! Wanita Ini Pergoki Pacar Sedang 'Mantap-mantap' dengan Tetangga Kosan

Polisi memberhentikan pengendara tersebut karena melawan arah di Flyover Waru. Polisi menghadang laju pengendara yang memakai jaket merah muda itu. Saat hendak diberi tindakan lebih lanjut, pengendara motor berpura-pura mengikuti arahan polisi. Saat polisi lengah dan akan menepi, pengendara langsung tancap gas.

Polisi tak tinggal diam dan mencoba menghentikan pengendara tersebut namun tetap saja berhasil lolos. Polisi yang merekam kejadian tersebut tertawa karena perbuatan pengendara tersebut yang nekat kabur saat hendak ditilang.

Artikel Lainnya

Kelakuan para pengendara di atas bukan hal yang pantas ditiru. Saat ditilang polisi, seharusnya pengendara menerima sanksi bukannya justru mengatakan alasan yang tak masuk akal atau bahkan kabur.

Tags :