Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi

Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi
Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi | indopos.co.id

Jalan tol Jagorawi punya mitos mistis yang bikin merinding

Kecelakaan tunggal terjadi di Tol Jagorawi, Minggu pagi (15/9/2019). Mobil Suzuki APV bernomor polisi F 1196 DH terguling setelah sempat mengalami pecah ban. Mobil tersebut membawa rombongan yang akan pergi beribadah ke Serpong.

Sopir mobil adalah Joni Jafet Tigor (34). Sebagian penumpang adalah mahasiswa IPB dan Universitas Pakuan yang selama ini tinggal di Perumahan Griya Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor.

Dilansir dari Kompas.com, Senin (16/09/2019), peristiwa itu bermula ketika mobil APV tersebut melintas di KM36+600 menjelang GT Sentul sekitar pukul 08.10 WIB. Pada saat itu mobil mengalami pecah ban belakang bagian kanan, yang mengakibatkan pengemudi kehilangan kendali atas kendaraannya.

Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi
Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi | asset.kompas.com

Mobil itu pun terguling hingga terseret kurang lebih sejauh 50 meter di lajur 1, menjelang masuk Gerbang Tol Sentul. Akibatnya kecelakaan ini, tiga penumpang tewas.

Baca juga: Selain Desa Penari, Ini Desa-Desa Lainnya di Indonesia yang Nggak Kalah Menyeramkan

Mereka adalah Yehezkiel Giovanni Reinaldo (20) pelajar, Abdiwijaya Tamba (17) pelajar, dan Abraham Mbiliyora (29) pekerja. Korban yang meninggal dunia langsung dibawa ke RSUD Ciawi. Sementara lima orang korban luka-luka dibawa ke RS EMC Sentul dan RS Bina Husada Cibinong.

Santa Hagar Mbiliyora (22) dan Rasio Tamba (19), masing-masing mengalami luka berat di bagian kepala. Irene Betzy (21) mengalami luka memar di bagian pinggang sebelah kanan. Yuldi Bongga (26) dan Kritine (35) hanya mengalami luka lecet di tangan kiri. Sementara sang pengemudi, Josni Jafet Tigor (34) mengalami luka berat di bagian kepala dan dilarikan ke RS EMC Sentul.

Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi
Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi | images.mobilinanews.com

Ny Rupono, salah seorang kerabat korban mengatakan bahwa sebagian korban kecelakaan adalah mahasiswa IPB dan Unversitas Pakuan. Mereka mengontrak rumah di Perumahan Griya Katulampa, Bogor Timur, Kota Bogor.

Baca juga: Identitas Korban Kecelakaan Maut Nganjuk Terungkap, Penumpang Ada yang Buron Narkoba!

"Mereka mahasiswa, tinggal mengontrak di sini," katanya.

Ia juga mengatakan selain mobil APV, ada 2 mobil lain yang berangkat beribadah bersama ke Serpong. Sedangkan Ny Rupono sendiri menumpang mobil Avanza bersama cucunya.

"Pas di jalan saya dapat kabar kalau satu mobil kecelakaan di Sentul. Saya tadi sempat ke rumah sakit di Sentul untuk ngecek," ujar Rupono dengan nada sedih.

Ny Rupono mengaku tidak hafal nama-nama penumpang di Mobil Suzuki APV. Selain Josni, katanya, penumpang lain yang dia kenal bernama Abraham alias Bram lalu Iren, Yopan, Abdi, dan Santa adik Bram.

Baca juga: Viral Kecelakaan Bus Mira di Nganjuk, Ini 6 Daftar Hitam Patas Jalur Jawa Timur

"Yang lainnya saya tidak hafal namanya. Saya syok, cucu saya terus nangis jadi belum tahu banyak soal kejadian itu," ujar Rupono.

Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi
Kecelakaan Maut Tewaskan 3 Orang, Ini Cerita Mistis yang Menyelimuti Tol Jagorawi | poskotanews.com
Artikel Lainnya

Jalan Tol Jagorawi adalah jalan tol pertama di Indonesia yang mulai dibangun pada tahun 1973. Jalan tol tersebut menghubungkan kota Jakarta-Bogor-Ciawi. Dilansir dari Papasemar.com, menurut kepercayaan warga setempat Tol Jagorawi dikenal sebagai jalan tol yang angker. Ada banyak peristiwa mistis yang pernah terjadi di sana.

Di salah satu jalan tol tertua di Indonesia itu, konon sering ada sebuah mobil tua melintas tanpa ada pengemudinya. Selain itu, di jalan tol inilah Abdul Qadir Jaelani alias Dul, anak bungsu dari pasangan Ahmad Dhani dan Maia Estianty, mengalami kecelakaan maut hingga menewaskan 6 orang.

Tags :