Bikin Iri! Beginilah Kalau Anak Sultan Punya Supermarket Pribadi di Rumahnya

Ilustrasi
Ilustrasi | unsplash.com

Demi Samyang, netizen ramai-ramai ingin jadi teman wanita ini.

Kalau orang kaya pamer mobil mewah sudah biasa. Pamer perhiasan atau liburan keliling dunia juga biasa. Yang tidak biasa itu kalau pamer supermarket pribadi di dalam rumah!

Baru-baru ini, viral sebuah video yang menunjukkan seorang wanita memamerkan supermarket pribadi di dalam rumahnya. Video yang diunggah akun tiktok @karinelysee pada 28 Februari itu pun langsung menghebohkan warganet.

BACA JUGA: Jenis Rambut Cewek Jepang yang Mana Kamu Suka? Lihat Pribadi Mereka Di sini

Ilustrasi
Wanita ini pamer supermarket pribadi di rumahnya | m.merdeka.com

Dalam video tersebut, nampak seorang wanita duduk di depan meja riasnya. Kemudian muncul sebuah teks yang menunjukkan bahwa ia mulai bosan. Akan tetapi, wanita yang mengenakan baju tidur itu langsung tersadar, bahwa ia memiliki supermarket di dalam rumahnya.

"Me getting bored and remembering I have a supermarket at home," tulis wanita tersebut di videonya.

Lalu, video menunjukkan wanita itu memasuki sebuah ruangan mirip gudang yang berisi tumpukan kardus. Kemudian, terlihat jajaran rak berisi berbagai macam makanan layaknya supermarket. Wanita itu pun langsung mengambil beberapa makanan ringan dan memasukkanya ke dalam troli.

Ilustrasi
Wanita ini pamer supermarket pribadi di rumahnya | www.google.com

Video tersebut mendapatkan ratusan ribu likes, ribuan komentar, dan ribuan shares. Banyak orang yang mengaku iri dengan wanita tersebut lantaran memiliki rumah impian. Namun, ada juga yang salah fokus dengan tumpukan Samyang dalam video itu. Beberapa warganet bahkan berebut ingin menjadi teman wanita ini agar diberi Samyang gratisan.

"Gue yang punya mimpi bikin rumah kaya gini," komentar Milky White.

"OMG Samyang Carbo Ramen Pink lang pleaseeee," komentar Chai.

"Sepertinya kt harus berteman," tulis akun bernama Carun.

"Hai, masi inget aku dulu ga? Kita sering ke tongkrongan bareng lho sebelum corona.. *samyang sekardus..," komentar seorang warganet di tiktok.

"Ga berlaku di rumah gw yg banyak tikus. Ga sampe seminggu udh bolong2 tu bungkus makanan," komentar akun bernama Kentangmd.

Artikel Lainnya

Wah, seru juga ya kalau punya supermarket pribadi di dalam rumah seperti itu? Tapi, apakah bakal aman dari serbuan keponakan, tetangga, hingga teman-teman yang rakus? Hehe..

Tags :