Ajak Istri dan Anak Naik Motor, Pria Ini Malah Nekat Menjambret, Korban Jatuh Lalu Terseret

Penjambret di Jakarta Barat yang mengincar lansia hingga korbannya jatuh dan terseret. | www.instagram.com

Bawa anak-istri saat jambret lansia di Jakarta Barat, pria ini akhirnya ditangkap polisi

Aksi viral penjambretan beredar di media sosial yang diunggah oleh akun Instagram @warung_jurnalis, memperlihatkan seorang pria yang nekat membegal seorang pejalan kaki di Jalan Harum Manis, Mangga Besar, Kecamatan Taman Sari, Kota Jakarta Barat, DKI Jakarta.

1.

Alasan pelaku membawa istri dan anaknya saat menjambret

Penjambretan yang terekam CCTV ini memperlihatkan M Zainudin alias Udin (36), yang membawa anak dan perempuan yang diketahui adalah anak serta istrinya menggunakan sepeda motor.

"Benar, itu istri dan anaknya," ujar Kanit Reskrim Polsek Tamansari, AKP Lalu Ali, Selasa (23/3/2021).

Rupanya, Zainudin sengaja membawa anak-istri untuk melakukan kejahatan. Apa sebabnya?

"(Pelaku) sengaja bawa anak-istri biar tidak dicurigai kalau dia akan menjambret," tutur Lalu Ali.

Artikel Lainnya
2.

Mengincar lansia sebagai korbannya

Cuplikan gambar penjambret di Jakarta Barat yang mengincar lansia. | www.instagram.com

Zainudin ditangkap Tim Buser Polsek Tamansari di Pasar Glodok, Jakarta Barat, pada Senin (22/3/2021) pagi. Ia ditangkap ketika hendak melakukan aksinya lagi.

"Pelaku ZN alias Udin tak berkutik saat anggota melakukan penangkapan terhadap pelaku," kata Lalu Ali.

"Di Pasar Glodok (ditangkap) hari Senin pagi, pas mau beraksi lagi," sambung Lalu Ali.

Menurut Lalu Ali, Zainudin memang mengincar kaum lansia.

"Incarannya orang-orang tua yang akan atau pulang dari pasar," ungkap Lalu Ali.

Zainudin kin telah digelandang menuju Mapolsek Metro Tamansari untuk kepentingan penyidikan lebih lanjut.

"Guna kepentingan penyidikan lebih lanjut kemudian pelaku kami amankan ke Polsek Metro Tamansari," tutup Lalu Ali.

3.

Korban terjatuh dan terseret di aspal

Cuplikan gambar penjambret di Jakarta Barat yang mengincar lansia. | www.instagram.com

Seperti diketahui, saat itu pelaku melintas di lokasi dan menemukan korban sedang jalan kaki. Melihat sasaran potensial, Zainudin kemudian balik arah dan mendekati korban, TSM (63).

Zainudin kemudian melambatkan laju motor saat mendekati korban. Tiba-tiba saja ia menjambret tas hitam korban hingga korban terjatuh dan terseret.

"Luka saya di bagian mata, dengkul, dan siku," keluh korban, TSM.

Akibat penjambretan itu, TSM kehilangan barang pribadi seperti HP dan sejumlah uang yang ditaksir sekitar Rp 3 juta.

Penonton video viral penjambretan yang beredar itu berharap pelaku mendapat ganjaran yang setimpal karena telah membuat lansia terluka, dan anaknya yang masih kecil bisa mendapatkan tempat yang aman agar tidak menjadi seperti orang tuanya kelak.

Tags :