5 Kisah Kandasnya Pernikahan Akibat Dipaksa Cerai Mertua, No. 5 Cuma Bertahan 24 Jam

Nikah cuma 24 jam lalu dipaksa cerai mertua

Setiap pasangan yang menikah pasti ingin rumah tangganya langgeng hingga maut memisahkan. Namun, tidak semua pasangan berhasil mewujudkannya. Alasannya beragam. Mulai dari perselingkuhan hingga kekerasan dalam rumah tangga.

Tapi, bagaimana jadinya jika alasan perceraian justru datang dari paksaan mertua? Seperti yang terjadi pada lima kisah kandasnya pernikahan berikut ini.

1.

Baru 16 bulan menikah langsung dipaksa mertua cerai

Baru-baru ini viral sebuah video yang menunjukkan retaknya rumah tangga seseorang yang baru berjalan 16 bulan. Video yang dibagikan akun Tiktok @sintaclista19 tersebut menampilkan deretan foto pernikahan seseorang yang namanya dirahasikan.

Mereka menikah tanggal 16 Februari 2019 dan bercerai pada 20 Juli 2019 lantaran orangtua sang suami memaksa anaknya cerai. Masih belum diketahui alasan mertua memaksa cerai. Namun, kini sang istri memilih pasrah dan fokus membesarkan anaknya.

2.

Dipaksa cerai mertua karena 2 tahun tak punya anak

Mertua anaknya cerai karena tak dikaruniai anak | radarsurabaya.jawapos.com

Ada lagi kisah pasangan suami istri di Surabaya yang terpaksa cerai karena dipaksa orangtua. Hal itu terjadi karena orangtua pihak laki-laki sangat menginginkan kehadiran cucu.

Namun, selama 2 tahun menikah, mereka belum dikaruniai anak. Karena kebelet ingin menggendong cucu, mertua pun memaksa anaknya cerai. Padahal, mereka tak pernah berhenti berusaha untuk bisa mendapatkan momongan.

3.

Dipaksa cerai mertua karena tidak berprofesi PNS

Dipaksa cerai mertua karena tidak menjadi PNS | radarsemarang.jawapos.com

Bukan rahasia umum lagi kalau banyak orangtua mengidamkan menantu yang berprofesi sebagai PNS. Namun, apa jadinya jika harapan tersebut terlalu dipaksakan pada sang anak? Seperti yang terjadi pada pasangan suami istri di Semarang.

Meski suami berpenghasilan mapan, namun sang mertua tetap tidak merestuinya lantaran tidak berprofesi PNS. Akhirnya, sang mertua mengurus semua berkas perceraian dan memaksa anaknya cerai. Gugatan cerai itu pun dikabulkan dan kini mantan mertuanya tengah menjodohkan anaknya dengan seorang laki-laki yang berprofesi PNS.

4.

15 tahun menikah tanpa restu orangtua, akhirnya mertua paksa anaknya cerai

Dipaksa cerai mertua, pasangan berencana nikah siri | radarsurabaya.jawapos.com

Kalau yang ini dipaksa cerai karena alasan ekonomi. Orang tua perempuan merasa tidak puas dengan kondisi finansial menantunya, sehingga memaksa anaknya cerai. Padahal, pernikahan anaknya telah berjalan 15 tahun. Dari awal, hubungan suami istri ini memang tidak direstui.

Namun, keduanya nekat menikah dengan cara hamil duluan sebelum menikah. Kini pernikahan mereka terpaksa diakhiri lantaran dipaksa cerai oleh orangtua. Akan tetapi keduanya masih berencana untuk backstreet dan nikah siri. Waduh, kalau sudah kadung cinta, memang banyak sekali akalnya ya?

5.

Menikah hanya bertahan 24 jam lantaran dipaksa cerai mertua

Kisah ini menimpa perempuan bernama Jillian asal Meksiko. Ia membagikan pengalaman pahitnya itu melalui akun Tiktok @jillian_diana. Awalnya, Jillian menikah super mewah di sebuah pulau di Meksiko. Namun, pernikahan itu langsung kandas tak sampai 24 jam usai janji diucapkan.

Alasannya, ibu sang suami merasa cemburu, karena anaknya lebih perhatian pada Jillian. Alhasil, sang ibu memaksa anaknya untuk memilih antara dia atau istrinya. Sang anak pun lebih memilih ibunya dan menceraikan Jillian begitu saja. Bahkan, rumornya kini sang suami terus meneror Jillian lewat berbagai media sosial.

Artikel Lainnya

Waduh, kok jadi ngeri ya? Ternyata, menikah bukan hanya memilih pasangan tapi juga memilih mertua yang tepat. Jangan sampai udah sama-sama cinta, tapi mertua paksa cerai seperti lima kisah di atas.

Tags :