12 Kursi Gaming Murah buat Main Game, Cocok untuk YouTuber

Kursi gaming murah. | www.bukalapak.com

Cari kursi gaming murah?

Popularitas kursi gaming meroket sejalan dengan maraknya kehadiran YouTuber. Tidak selalu mahal, kursi gaming murah juga tersedia dan bisa dibawa pulang dengan budget 700 ribuan.

Kursi gaming memang menawarkan kenyamanan saat bermain game di platform PC. Dijamin kamu bakal lebih fokus dan tidak terganggu dengan posisi duduk yang tidak sesuai.

Harga kursi gaming murah

Penasaran dengan harga berbagai kursi gaming dengan anggaran pas-pasan? Berikut 12 harga kursi gaming murah yang bisa jadi pertimbangan.

1.

KD3999

KD3999 | www.vazgaming.com

Harga: Rp 795.000

Pertama ada kursi gaming KD3999 yang diproduksi produsen lokal dan sudah menggunakan sistem hidrolis untuk mengatur ketinggian. Selain itu KD3999 yang memiliki kaki roda bisa diatur hingga 45 derajat dan dapat berputar 360 derajat.

Terdapat berbagai varian warna yang bisa konsumen pilih mulai dari warna Merah Biru, Orange, Hijau, Ungu, Kuning. Soal anggaran gak perlu pusing karena harga kursi gaming ini tergolong murah. Tertarik membelinya?

2.

Modasa MKG 01

Modasa MKG 01 | www.bukalapak.com

Harga: Rp 900 ribuan.

Modasa MKG 01 memiliki desain yang tidak murahan dan lebih lebar dibanding kursi dengan harga sejenis. Bahannya terbuat dari kain semi kulit dan busa rebounded yang terkenal empuk.

Kursi ini bisa melakukan derajat ayun sampai 45 cm, bisa putar 360 derajat dan roda fleksibel import. Varian warna yang bisa konsumen pilih meliputi Merah, Biru, Hijau Muda dan Orange. Dan yang paling penting, harga jual kursi gaming ini terjangkau.

3.

BraZen Shadow

BraZen Shadow | www.menkind.co.uk

Harga: 1,6 jutaan.

Kursi gaming murah selanjutnya ada Brazen Shadow yang terlihat sangat keren dengan kisaran harga 1 jutaan. Desainnya sangat stylish dan bisa mendukung gaming dalam jangka waku lama serta menawarkan kenyamanan.

BraZen Shadow memiliki mobilitas yang baik dan mempunyai empat kastor yang berkualitas dan mampu berputar 360 derajat serta sudah termasuk sandaran kepala dan dua sandaran tangan. Harga yang dimiliki kursi ini setimpal dengan berbagai fitur yang ditawarkan.

Baca juga: 10 Aksesoris Playstation 4 Terbaik, Bikin Main Game Tambah Seru.

4.

BraZen Sabre 2.0

BraZen Sabre 2.0 | www.boysstuff.co.uk

Harga: Rp 1,6 jutaan.

Suka bermain game dengan posisi lesehan? Kalau begitu BraZen Sabre 2.0 bisa kamu pertimbangkan. Kursi ini tergolong unik karena memiliki tenaga listrik dan speaker.

Jadi kamu tidak perlu perangkat audio lagi untuk bermain game karena bisa terhubung secara langsung ke semua perangkat audio dengan kursi ini. Harga jual kursi gaming ini pun memuaskan jika dibandingkan dari segi mutunya.

Baca juga: 10 Headphone & Headset Gaming Murah Terbaik 2019.

5.

Marvo Gaming Chair CH-106

Marvo Gaming Chair CH-106 | www.123ink.ca

Harga: Rp 2 jutaan

Marvo Gaming Chair CH-106 bisa kamu jadikan pilihan jika ingin membeli kursi gaming di kisaran 2 jutaan yang mendukung fungsi fisiologis penggunanya. Selama duduk di kursi ini kamu tidak akan mudah lelah, nyeri, atau lemas meskipun main berjam-jam.

Material yang digunakan tergolong premium sehingga kursi gaming murah ini awet untuk pemakaian jangka panjang. Selain itu Marvo Gaming Chair CH-106 sangggup menahan beban hingga 180kg dan sandaran kursinya bisa sampai 180 derajat.

Baca juga: 10 Game PS4 Terbaik 2019, Bikin Kamu Main Non-stop!

6.

Cougar Fusion Gaming Chair

Cougar Fusion Gaming Chair | cougargaming.com

Harga: Rp 2 jutaan

Cougar merupakan brand yang sudah terkenal di industri gaming karena menjual perangkat seperti mouse, keyboard dan aksesoris komputer dan termasuk kursi gaming.

Cougar Fusion Gaming Chair sangat nyaman karena didukung material yang sangat bagus. Permukaan kursi hingga sandaran tangan sudah menggunakan faux leather yang membuatnya sangat nyaman disentuh.

Selain desainnya yang keren, Cougar Fusion Gaming Chair memiliki pilihan warna hitam atau oranye.

Baca juga: 20 Game PSP Terbaik Sepanjang Masa, Mulai dari RPG sampai Fighting!

7.

Vortex Z Series

Vortex Z Series | www.vortexseries.net

Harga: Rp 2,1 jutaan.

Vortex juga merupakan brand yang sudah terkenal di industri kursi gaming dan layak dijadikan pilihan. Vortex Z Series didesain khusus dengan lock position handle sehingga posisi tidak akan berubah dan pengguna akan merasa nyaman saat bermain game dalam waktu lama.

Terdapat berbagai warna yang bisa dipilih mulai dari Merah, Putih, Biru, Hijau, Kuning, Maroon, Cokelat, Ungu, Biru Muda, Orange. Siapkan budger 2 jutaan untuk membeli kursi gaming ini.

Baca juga: Keren! 5 Game PS4 Buatan Indonesia yang Booming di Luar Negeri, Patut Dicoba!

8.

Vortex X Series

Vortex X Series | www.vortexseries.net

Harga: Rp 2.000.000

Kursi gaming Vortex lainnya ada Vortex X Series Gaming Chair yang memiliki bahan utama dari PU Leather. Kursi ini memiliki sandaran yang bisa dimiringkan 180 derajat dan bantal pinggang dan bantal kepala yang dapat kita atur posisinya.

Tak hanya itu, Vortex X Series dilengkapi Armrest yang dapat kita atur ketinggiannya untuk menambah kenyamanan. Kursi ini mempunyai ukuran Big Size yang dapat dipesan tanpa biaya tambahan. Tinggal cari harga jual kursi gaming yang paling pas.

9.

Vortex W Series Gaming Chair

Vortex W Series Gaming Chair | www.vortexseries.net

Harga: Rp 2.000.000

Kursi gaming 2 jutaan ini dilengkapi position lock handle sehingga tidak akan bergerak ketika kamu mengaktifkannya sehingga kenyamanannya tak perlu diragukan lagi.

Kursi gaming ini juga memiliki busa yang tebal, empuk, serta dingin dan bikin betah kamu untuk nge-game berlama-lama. Harga kursi gaming ini dijamin sepadan dengan fitur-fiturnya.

10.

E-Blue Cobra EEC307

E-Blue Cobra EEC307 | www.bukalapak.com

Harga: 2,3 jutaan

E-Blue Cobra EEC307 dibuat dengan pendekatan ergonomis dengan struktur kokoh dan bahan PU leather dan mesh fabric. Keunggulan kursi gaming ini adalah mudah dibersihkan dari kotoran dan menawarkan kenyamanan ekstra.

Pengguna bisa memilih varian warna yang cerah dan kursi ini bisa membuat kamu tampil gaya dengan anggaran 2 jutaan saja. Tertarik membelinya?

11.

STracing PC Gaming Chair

STracing PC Gaming Chair | www.techadvisor.co.uk

Harga: Rp 3 jutaan

STracing PC Gaming Chair merupakan kursi gaming buatan lokal dengan kualitas terbaik yang bisa menyaingi kursi gaming premium. Kamu harus mencoba kursi ini jika mendambakan kenyamanan.

STracing PC Gaming Chair dilengkapi teknologi mirip kursi mobil dengan sistem hidrolik sehingga pengguna tidak akan merasa nyeri di pinggang, leher, dan kepala.

Kursi ini menggunakan bahan rata-rata dari aluminium dengan kulit sintetis dan bisa bersandar dari 90 derajat hingga 170 derajat. Selain itu STracing PC Gaming Chair dilengkapi 4D arm rest yang bisa kamu atur sendiri ketinggian dan posisinya.

Dengan berbagai bahan premium dan fitur yang dimilikinya, kursi gaming 3 jutaan ini patut kamu pertimbangkan.

12.

DXRacer Origin Series OC168

DXRacer Origin Series OC168 | www.bukalapak.com

Harga: Rp 3,2 jutaan.

Kursi gaming murah terakhir ada DXRacer Origin Series OC168 yang sangat fleksibel untuk kebutuhan apapun. Pengguna bisa menggunakannya untuk bermain game dalam jangka waktu lama atau duduk untuk bekerja.

Warna yang tersedia meliputi merah, putih, hijau, biru, orange semuanya hadir dengan desain stylish. DXRacer Origin Series OC168 merupakan kursi DXRacer paling murah.

Artikel Lainnya

Bagaimana, tertarik membeli deretan kursi gaming murah di atas? Masing-masing kursi memiliki bahan dan fitur yang bisa bikin nyaman penggunanya. Tertarik membeli kursi gaming murah di atas?

Tags :