10 Headphone & Headset Gaming Murah Terbaik 2020
05 Juli 2019 by Awawa YogartaKamu mencari headset gaming? Berikut daftar headset gaming murah.
Headset merupakan salah satu aksesoris yang menunjang aktivitas gaming sehingga permainan bakal lebih seru dan nyata. Terlebih headset khusus gaming yang secara khusus disediakan bagi gamers.
Ternyata tidak semua headset gaming memiliki harga yang mahal lho. Ada juga headphone gaming dengan harga terjangkau yang cocok dibeli anak kos!
Daftar harga headphone gaming murah
Penasaran dengan headphone gaming apa saja yang harganya murah? Keepo merekomendasikan 10 headset gaming murah terbaik yang bisa kamu pertimbangkan.
Logitech G231 Prodigy

Headset yang memiliki desain kece ini menggunakan driver neodymium 43 mm dengan kualitas suara stereo berkualitas tinggi. Desainnya sangat ringan dan bantalan telinganya terasa lembut dan tidak panas.
Logitech G231 Prodigy memiliki kabel sepanjang 2 meter yang memiliki remote untuk mengatur volume. Siapkan dana 500 ribuan untuk membelinya.
HyperX Cloud Core Gaming

Headset gaming murah berikutnya ada HyperX Cloud Core Gaming yang memiliki driver 53 mm dengan teknologi 7.1 surround-sound untuk pengalaman game yang lebih hidup. Headset seharga 800ribuan ini memiliki bantalan bisa empuk dan headband dari kulit asli.
Headset ini mampu mencegah suara bising masuk dari luar saat kamu menggunakannya.
Rexus F15

Selanjutnya ada Rexus F15 yang bisa diandalkan untuk bermain game khususnya yang memerlukan komunikasi suara, yakni VoIP (Voice IP). Headset ini memiliki driver 40 mm dan frekuensi respon 20 Hz – 20 kHz yang memberikan kualitas audio ciamik
Headphone seharga 150 ribuan ini kompatibel dengan berbagai merek smartphone. Dan akan memberikan pengalaman bermain game yang memuaskan.
Baca juga: Khusus Gamer! 10 Mouse Gaming Murah Terbaik 2019, Mulai 80 Ribuan!
Sades SA-901

Headset gaming terbaik murah lainnya ada Sades SA-901 yang tak boleh dilewatkan. Headset ini dapat tersambung dengan PC menggunakan USB dan memang tidak dirancang untuk digunakan di smartphone.
Sades SA-901 menggunakan driver HiFi 40 mm dan teknologi 7.1 surround-sound yang menghasilkan suara detail dan presisi. Tersedia pula mikrofon untuk berkomunikasi dengan pemain lainnya.
Siapkan dana 250 ribu untuk membelinya.
Baca juga: 10 Keyboard Gaming Termurah dan Terbaik, Buat Para Gamers Sejati
Sades SA-708

Sades SA-708 juga tak kalah menarik dibanding headset Shades sebelumnya. Headphone ini memiliki driver 40 mm yang menghasilkan suara yang sangat jernih dan microfon untuk berkomunikasi dengan pemain lain.
Sades SA-708 dibalut bantalan yang membuat nyaman penggunanya, gak bakal buat kupingmu panas setelah menggunakannya berjam-jam. Headset ini dapat kamu bawa pulang dengan harga 180 ribuan.
Baca juga: 10 Aplikasi Gaming Terbaik di PC Ini Bantu Kamu Memainkan Game Kelas Berat
Elephant Dragonwar Beast

Sedang mencari headset yang bisa disesuaikan dengan ukuran kepala? Kamu bisa mencoba Elephant Dragonwar Beast yang ukuran headphonenya bisa disesuaikan.
Headset ini memiliki controller LED untuk mengatur volume, getaran, mic, dan power. Perpaduan antara driver 40 mm dan 5.1 channel membuat headset ini mampu menghasilkan suara dengan efek bass yang sangat deep. Kamu bakal merasakaj langkah kaki yang nyata saat bermain PUBG dengan headset seharga 300 ribuan ini.
Sades SA-711

Sades memang dikenal sebagai produsen yang getol memproduksi headphone murah berkualitas. Sades SA-711 menawarkan driver 40 mm yang menawarkan suara stereo.
Sades SA-711 mampu beroperasi dalam rentang frekuensi 20 Hz – 20 kHz dan memikiki material yang awet dan tahan banting. Siapkan dana 135 ribu untuk membeli headset gaming ini.
Warwolf R4

Headset terbaik lain yang bisa diandalkan ada Warwolf R4 yang memiliki speaker 40 mm magnetik dengan suara base dan treble yang transparan. Terdapat pula mikrofon untuk memudahkan bermain games.
Headphone terbaik di bawah 200 ribu ini kompatibel dengan PC, smartphone, maupun game konsol.
Razer Hammerhead Pro

Kurang suka memakai headphone saat bermain game? Tenang, kamu bisa menggunakan earphone khusus gaming dari Razer.
Razer Hammerhead Pro memiliki kualitas audio dan suara bass yang baik. Tak lupa earphone gaming ini kompatibel pada PC, laptop, perangkat iOS maupun Android.
Tertarik membelinya? Siapkan danaRp 1.050.000.
Rexus F22

Headset gaming murah terakhir ada Rexus F22 yang harganya hanya 100 ribuan saja. Headset ini dibuat dari bahan material plastik yang kokoh dan tidak rapuh.
Rexus F22 mengfunakan driver 40 mm yang menawarkan suara soft dynamic. Meski memiliki suara treble yang cukup baik, suara bass-nya terlalu datar. Tapi kamu bisa mengakalinya dengan menginstall software Dolby Home Theater atau DFX Audio Theater di PC.
Itulah 10 headset gaming murah terbaik yang bisa kamu coba. Masing-masing headset punya fitur dan harga sesuai kebutuhan kamu. Tertarik membelinya?