Lengkap! 4 Cara Download Video Pinterest dengan atau Tanpa Aplikasi di HP dan PC
07 Agustus 2020 by Mohammad SyahrialCara Menyimpan Video Pinterest
Cara download video Pinterest bukanlah sesuatu yang sulit untuk dilakukan, tapi nyatanya masih banyak orang yang belum bisa menerapkannya. Padahal seperti yang kita tahu, Pinterest merupakan media yang menyediakan banyak foto juga video keren dan tampak profesional, sehingga menarik untuk disimpan atau dibagikan kembali ke media sosial lainnya.
Pinterest pun memiliki fitur kategori yang akan memudahkan kamu dalam mencari konten yang sesuai dengan keinginan. Setelah berhasil menemukan yang dicari, kamu bisa mengunduh dan menyimpannya di perangkat yang digunakan untuk kemudian dimanfaatkan sesuai kebutuhan. Ada banyak cara download video pinterest yang bisa kamu coba, baik dengan aplikasi maupun tanpa aplikasi seperti yang dibahas berikut ini:
Cara Download Video di Pinterest Tanpa Aplikasi
Seperti yang sudah sedikit disinggung sebelumnya, cara download video pinterest bisa dilakukan tanpa menggunakan aplikasi apapun. Jadi bagi kamu yang malas mengunduh dan memasang aplikasi baru di gawai yang kamu gunakan karena khawatir akan menghabiskan ruang penyimpanan, tenang, ada beberapa situs yang bisa kamu manfaatkan.
Dengan metode ini, kamu hanya perlu mengakses situs-situs untuk mengunduh video di Pinterest melalui browser yang kamu gunakan seperti Google Chrome, Mozilla Firefox, atau Opera. Cara ini pun bisa dilakukan di semua perangkat, baik itu android, iPhone, maupun PC.
Baca Juga: Cara Download Video Instagram di Feed dan Story dengan Mudah dan Cepat
1. ExpertsPHP
Bagi kamu yang tertarik dengan cara download video Pinterest tanpa aplikasi, kamu bisa memanfaatkan situs bernama ExpertsPHP. Tampilan situs ini sangat sederhana sehingga siapapun pasti bisa menggunakannya. Dalam waktu sekejap, video yang kamu inginkan sudah berhasil disimpan di galeri perangkat yang kamu gunakan. Lalu seperti apa langkah-langkahnya?
- Langkah pertama, buka browser di perangkat apapun yang digunakan.
- Buka website Pinterest. Jika sudah memiliki akun, silakan login. Jika belum, buat akun terlebih dulu.
- Cari video sesuai kategori yang kamu inginkan.
- Jika video telah ditemukan, klik tombol Kirim Pin Ini dengan ikon tanda panah ke atas. Pilih opsi Salin Tautan untuk mendapatkan link video yang diinginkan.
- Setelah berhasil, kunjungi situs ExpertsPHP.
- Tempelkan link video yang telah disalin ke dalam kotak download yang tersedia.
- Klik tombol Download.
- Nantinya akan muncul tampilan video Pinterest yang hendak kamu download.
- Gulirkan laman ke bawah, lalu klik tombol Download Link pada opsi Video/MP4.
- Proses download pun akan dimulai. Tunggu hingga selesai.
Baca Juga: 4 Cara Download Google Book dengan Mudah dan Gratis. Bisa Tanpa Software!
2. Catch Tube
Selain ExpertsPHP, masih ada situs lainnya yang juga berfungsi untuk mengunduh video-video menarik dari Pinterest, salah satunya adalah Catch Tube. Sama dengan situs sebelumnya, download video melalui situs ini pun sangan mudah. Sedangkan durasi download bisa bergantung pada ukuran video dan koneksi internet yang digunakan. Lalu bagaimana cara download video di pinterest online menggunakan situs Catch Tube?
- Langkah pertama, buka browser di perangkat apapun yang digunakan.
- Buka website Pinterest. Jika sudah memiliki akun, silakan login. Jika belum, buat akun terlebih dulu.
- Cari video sesuai kategori yang kamu inginkan.
- Jika video telah ditemukan, klik tombol Kirim Pin Ini dengan ikon tanda panah ke atas. Pilih opsi Salin Tautan untuk mendapatkan link video yang diinginkan.
- Setelah berhasil, kunjungi situs Catch Tube.
- Tempelkan link video yang telah disalin ke dalam kotak download yang tersedia.
- Jika link sudah benar, klik tombol Catch Video.
- Klik tombol Download Video Video/mp4.
- Proses download pun dimulai. Tunggu hingga selesai.
Baca Juga: Cara Download Aplikasi di Laptop dengan Mudah dan Gratis
3. Pinterest Video Downloader
Dilihat dari namanya saja sudah jelas bahwa situs ini dibuat khusus sebagai alat download video Pinterest. Sama dengan kedua situs yang dibahas sebelumnya, Pinterest Video Downloader juga memiliki tampilan yang sederhana. Jadi, jika kamu hendak mencoba cara download video pinterest tanpa aplikasi di gawai yang kamu gunakan, situs Pinterest Video Downloader bisa jadi pilihan yang tepat.
- Langkah pertama, buka browser di perangkat apapun yang digunakan.
- Buka website Pinterest. Jika sudah memiliki akun, silakan login. Jika belum, buat akun terlebih dulu.
- Cari video sesuai kategori yang kamu inginkan.
- Jika video telah ditemukan, klik tombol Kirim Pin Ini dengan ikon tanda panah ke atas. Pilih opsi Salin Tautan untuk mendapatkan link video yang diinginkan.
- Setelah link berhasil disalin, kunjungi situs Pinterest Video Downloader.
- Tempelkan link video yang telah disalin ke dalam kotak URL.
- Jika link sudah benar, klik tombol Download.
- Klik tombol Download Video yang terletak di bagian bawah.
- Proses download pun dimulai. Tunggu hingga selesai.
Baca Juga: Lengkap! Cara Download Video Youtube Lewat Laptop, PC, dan Android
Aplikasi untuk Download Video di Pinterest
Selain secara online, cara download video pinterest juga bisa dilakukan dengan memanfaatkan berbagai aplikasi yang bisa dipasang di smartphone android, iPhone, maupun laptop. Memang pada awalnya akan terasa lebih susah karena kamu harus mengunduh dan memasang aplikasinya terlebih dulu. Tapi percayalah, setelah itu proses pengunduhan video Pinterest akan jauh lebih mudah dan cepat.
Pada metode online, kamu harus membuka browser terlebih dulu lalu masuk ke situs download video Pinterest. Sedangkan dengan aplikasi, kamu tidak perlu repot-repot melakukan hal tersebut. Cukup salin link video yang diinginkan lalu tempel di kolom yang telah tersedia di dalam aplikasi. Jika kamu tertarik mencobanya, berikut ini cara download video pinterest di android atau perangkat lainnya dengan menggunakan aplikasi:
Baca Juga: 3 Cara Download Film di iFlix Lewat HP dan PC
Video Downloader for Pinterest
Cara download video Pinterest di android akan jauh lebih mudah jika kamu memiliki aplikasi Video Downloader for Pinterest. Ukuran aplikasinya pun sangat kecil sehingga tidak akan menghabiskan ruang penyimpanan HP kamu. Jadi, jika kamu mengunduh video Pinterest melalui HP, lebih baik gunakan aplikasi ini ketimbang dengan cara download video di pinterest online.
- Langkah pertama, buka browser di perangkat yang kamu gunakan.
- Buka website Pinterest. Jika sudah memiliki akun, silakan login. Jika belum, buat akun terlebih dulu.
- Cari video sesuai kategori yang kamu inginkan.
- Jika video telah ditemukan, klik tombol Kirim Pin Ini dengan ikon tanda panah ke atas. Pilih opsi Salin Tautan untuk mendapatkan link video yang diinginkan.
- Download dan install aplikasi Video Downloader for Pinterest di HP kamu.
- Setelah proses pemasangan berhasil, buka aplikasi Video Downloader for Pinterest.
- Tempelkan link yang telah disalin ke dalam kotak URL yang tersedia.
- Klik tombol Unduh.
- Nantinya akan muncul pilihan link download untuk mengunduh video.
- Tap opsi tersebut untuk memulai proses download.
- Proses download pun akan dimulai. Tunggu hingga selesai.
- Jika sudah, video Pinterest yang telah berhasil diunduh akan tersimpan di galeri HP kamu.
Cara download video pinterest sebenarnya sangat mudah dan tidak membutuhkan waktu lama. Semua metode penyimpanan yang telah disebutkan pun memiliki kelebihan dan kekurangannya masing-masing. Pada akhirnya, pilihlah cara yang dianggap paling mudah dan sesuai dengan kondisi agar kegiatan mengunduh video di Pinterest menjadi sesuatu yang menyenangkan.