Cara Download Video Instagram di Feeds dan Story, Tak Makan Waktu Lama

Cara Download Video Instagram 2019
Kumpulan Cara Download Video Instagram | www.theverge.com

Cara download Instagram video dengan dan tanpa aplikasi

Instagram menjadi salah satu media sosial punya banyak users setia. Aplikasi ini juga membagikan konten informatif berupa gambar maupun video. Banyaknya video yang menarik perhatian, membuat nggak sedikit orang ingin menyimpannya untuk konsumsi pribadi.

Beberapa cara download video di Instagram ini jadi solusi dari kebutuhanmu. Mengunduh via smartphone dan PC, opsi yang ada ini nggak butuh waktu lama. Yang bilang konten di Instagram nggak bisa di-download, kamu salah besar, guys!

Cara download Instagram video di bawah ini terbilang sangat mudah. Dengan beberapa klik, video yang ada di feeds dan Instagram Story orang bisa terunduh dengan cepat. Berikut aplikasi mendownload video di instagram!

1.

IFTTT (If This Then That)

Cara Download Video Instagram 2019
IFTTT | ifttt.com

Aplikasi mendownload video di instagram IFTTT mungkin sedikit rumit untuk pengguna barunya. Namun aplikasi download video Instagram ini akan lebih mudah setelah digunakan selama beberapa kali. Aplikasi ini tersedia untuk Android, iOS hingga akses web biasa.

Supaya nggak salah langkah, ada baiknya kamu mengikuti cara ini buat yang pertama kali mencoba. Di step awal, kamu harus punya akun Dropbox dan IFTTT terlebih dahulu, ya. Berikut cara mengoperasikannya:

  1. Siapkan akun Dropbox dan akun IFTTT
  2. Jika sudah mendaftar keduanya, pilih video yang akan disimpan ke opsi folder Dropbox yang ada di IFTTT
  3. Berikan izin ke IFTTT untuk mengakses akun Instagram dan Dropbox
  4. Pilih video yang akan disimpan di Dropbox.

Link download IFTTT

2.

Video Downloader for Instagram

Cara Download Video Instagram 2019
Video Downloader for Instagram | www.wikihow.com

Aplikasi download video Instagram berikutnya adalah Video Downloader for Instagram. Aplikasi ini termasuk sederhana dan minim iklan. Memudahkanmu untuk menggunakannya tanpa merasa terganggu.

Penggunaan aplikasi ini juga cukup simple. Kamu hanya perlu meng-copy link video sebelum mengunduhnya. Untuk kamu yang mau coba, berikut cara download video di IG:

  1. Install aplikasi Video Downloader for Instagram
  2. Copy link video yang hendak di-download. Klik tiga titik di bagian samping kanan atas video, copy link
  3. Buka aplikasi
  4. Paste link ke kolom yang tersedia
  5. Video akan terunduh secara otomatis
  6. Untuk melihatnya, kamu bisa lihat di folder download InstaDownload

Link download Video Downloader Instagram

Baca juga: Aplikasi untuk Unfollow Instagram Secara Massal

3.

InstaSave for Instagram

Cara Download Video Instagram 2019
InstaSave for Instagram | smartphonegraphers.blogspot.com

Jika ingin yang serba praktis dan no ribet, InstaSave for Instagram ini bisa menjadi pilihan. Aplikasi ini juga dilengkapi dengan pilihan kualitas video bagus serta gratis. Cara menyimpan video dari Instagram pakai aplikasi ini juga terbilang sangat simpel. Untuk lebih jelasnya, ikuti tutorial singkat ini:

  1. Download aplikasi InstaSave for Instagram dan install
  2. Buka aplikasi
  3. Buka akun Instagram-mu, carilah video yang ingin disimpan
  4. Copy link video
  5. Kembali ke InstaSave for Instagram, paste link di kolom yang sudah disediakan

Link download InstaSave

4.

IGTV Video Downloader

Cara Download Video Instagram 2019
IGTV Video Downloader | www.youtube.com

Aplikasi ini terbilang cukup update. IGTV Video Downloader merupakan aplikasi yang bisa untuk mengunduh video dari fitur IGTV

IGTV sendiri merupakan fitur terbaru dari Instagram digadang-gadang bakal menyaingi YouTube sebagai channel video bagi users-nya. Meski terhitung baru, para penggunanya sudah sering menggunakan fitur ini untuk meng-upload video durasinya yang lebih dari 1 menit.

IGTV Video Downloader memiliki fitur untuk memilih kualitas video yang ingin di-download. Nggak cuma IGTV, video biasa yang ada di Instagram pun bisa di-download dengan aplikasi ini. Ini dia cara download video di IG:

  1. Download dan install aplikasi IGTV Video Downloader
  2. Masuk ke akun yang IGTV-nya akan diunduh
  3. Buka video yang sudah dipilih, copy link video
  4. Masuk ke aplikasi downloader, paste link di kolom yang ada
  5. Jika sudah selesa, video hasil unduhanmu bakal tersimpan di folder IGTVLoader

Link download IGTV Video Downloader

Baca juga: Situs Auto Followers Instagram Terbaik dan Aman

5.

SwiftSave for Instagram

Cara Download Video Instagram 2019
SwiftSave for Instagram | play.google.com

Selain bisa men-download video Instagram, aplikasi ini bisa me-repost dengan sekali klik. Buat yang biasa ikut giveaway atau repost ulang unggahan teman, kamu bisa menggunakan aplikasi ini juga.

Jika biasanya untuk me-repost kamu perlu download dan upload kembali menggunakan akun pribadi, dengan SwiftSave kamu bisa melakukannya dengan sekali klik. 

Yang menarik lagi, aplikasi ini dilengkapi pin keamanan. Privasimu bakal tetap terjada. Kepoin cara download video dari Instagram dengan langkah yang ditulis di bawah ini:

  1. Download dan install aplikasinya
  2. Login memakai akun Instagram-mu
  3. Pilih video yang akan diunduh dengan menekan posting-annya sampai muncul tanda ceklis
  4. Klik ikon lingkaran ungu bertanda panah di dalamnya untuk mulai download

Link download SwiftSave for Instagram

6.

FastSave

Cara Download Video Instagram 2019
FastSave | play.google.com

Cara download video Instagram selanjutnya bisa pakai FastSave. Instagram downloader ini bisa jadi alternatif buat yang nggak cocok dengan apps yang sudah disebutkan. FastSave nggak mengharuskan untuk login. Dengan sekali klik, kamu bisa menyimpan video dari Instagram.

Aplikasi ini dilengkapi dengan bubble icon dan bisa men-download beberapa video sekaligus. Nggak cuma video, kamu juga bisa mengunduh foto. Cukup mudah dan ringkas, bukan? Tunggu apalagi, segera terapkan langkah di bawah ini:

  1. Unduh aplikasi FastSave
  2. Masuk ke aplikasi
  3. Aktifkan aplikasi dengan menggeser tombol di samping FastSave Service
  4. Apabila sudah berwarna biru, artinya aplikasi sudah aktif
  5. Masuk ke akun Instagram-mu
  6. Pilih video yang akan diunduh
  7. Copy link, video akan otomatis ter-download

Link download FastSave

Baca juga: Cara Mengembalikan Instagram yang Di-hack

7.

Videoder

Cara Download Video Instagram 2019
Videoder | appadvice.com

Sebenarnya, Videoder adalah aplikasi yang dipakai untuk download video dari YouTube. Namun aplikasi itu ternyata juga bisa dipakai untuk mengunduh video Instagram dan platform video lainnya. Untuk menggunakannya, ikuti caranya di bawah ini:

  1. Download aplikasi Videoder
  2. Buka aplikasi, pilih Instagram
  3. Login ke akun Instagram-mu
  4. Pilih video yang mau diunduh, klik download

Link download Videoder

8.

Downloadgram

Cara Download Video Instagram 2019
Downloadgram | www.picklewix.com

Jika di di list sebelumnya berjajar aplikasi yang perlu install, kini kamu bisa mencoba cara download video Instagram via PC. Kurang dari satu menit, video yang ingin kamu unduh sudah bisa disimpan di laptop dan komputer. Resolusinya juga sesuai dengan yang diunggah user. Jangan khawatir hasilnya bakal kotak-kotak.

Kiat satu ini bisa dilakukan dengan bantuan situs downloader online bernama downloadgram. Sebelum mencoba cara download video Instagram di PC ini, pastikan jika perangkatmu terkoneksi internet. Dengan beberapa kali klik, video yang dibutuhkan bisa segera tersimpan. Berikut langkahnya:

  1. Buka Instagram web
  2. Copy link video dari Instagram
  3. Buka situs downloader di sini
  4. Paste link video ke kolom yang tersedia
  5. Klik Download
  6. Klik Download Video yang berada di bawah tulisan Download
  7. Video sukses tersimpan

Baca juga: Syarat dan Cara Mendapatkan Centang Biru Instagram

9.

Dinsta

Cara Download Video Instagram 2019
Dinsta | lemoot.com

Tak berbeda jauh dari Downloadgram, Dinsta juga mudah untuk dioperasikan. Situs ini kerap dipakai untuk men-download video dari Instagram melalui PC dan laptop. 

Karena cara download video Instagram tanpa aplikasi ini terbilang sangat mudah, banyak user yang menggunakannya kapan pun mereka mau. Hanya butuh hitungan detik, maka video idaman sudah tersimpan di PC. Berikut cara download video Instagram di PC dengan Dinsta:

  1. Buka situs Dinsta di sini
  2. Di menu Dinsta, pilih opsi Instagram video downloader
  3. Diarahkan ke situs download video Instagram
  4. Copy URL video Instagram yang ingin diunduh
  5. Paste di kotak yang tersedia, klik Go
  6. Tunggu sebentar sampai muncul opsi download
  7. Jika sudah muncul, klik langsung
  8. Tunggu proses pengunduhan selesai

Baca juga: Ekspektasi Vs Realita untuk Posting-an di Instagram

10.

Storiesig

Cara Download Video Instagram 2019
Storiesig | www.fikimedia.com

Storiesig adalah situs yang dipakai untuk mengunduh Instagram story. Karena basisnya memakai URL, kamu bisa melakukannya secara online. Cara download video story instagram yang satu ini bisa digunakan melalui PC, laptop, maupun telepon genggam.

Cara alternatif ini sangat disarankan buat kamu yang sering membuka Instagram versi web. Di tab sampingnya, kamu tingga buka situs Storiesig, copy username-nya, klik klik klik dan selesai. Berikut cara download video story Instagram melalui Storiesig:

  1. Buka situs Storiesig di sini
  2. Masukkan username Instagram yang story-nya akan di-download. Jika sudah, klik enter
  3. Klik akunnya, maka list Instagram story akan muncul
  4. Pilih story mana yang mau unduh, klik download yang berada di bagian bawah story
  5. Tunggu hingga proses unduhan selesai dan video siap ditonton.
Artikel Lainnya

Itu tadi cara download video Instagram yang mudah dan singkat. Sekarang kamu bisa simpan video Instagram baik lewat PC maupun smartphone. Tinggal copy dan paste link sumber video dari Instagram, kontennya bisa langsung disimpan di memori.

Ada banyak opsi yang bisa dicoba. Bisa mengunduh aplikasinya atau sesederhana dengan membuka link dari laman tertentu. Setelah tahu cara, link download, serta link website-nya, buruan coba dan nikmati video yang paling cocok denganmu.

Tags :