6 Aplikasi Emoji Terbaik yang Menyediakan Berbagai Emoji Lucu

Aplikasi emoji
Aplikasi emoji | intisari.grid.id

Aplikasi Emoji Terbaik

Di era media sosial seperti ini tentu sudah tidak asing lagi mendengar istilah emoji. Emoji adalah logo, simbol, gambar, atau sejenisnya yang bisa mewakili berbagai hal seperti ekspresi, atau kegiatan sehari, bidang tertentu, dan sebagainya.

Biasanya emoji digunakan untuk ditambahkan pada sebuah postingan di media sosial, atau juga digunakan ketika kita chatting sehingga chat kita dengan orang lain menjadi lebih seru, lucu, dan ekspresif.

Biasanya aplikasi media sosial, atau aplikasi texting sudah menyediakan berbagai emoji lucu. Namun tidak jarang orang merasa bosan dengan emoji-emoji yang telah disediakan.

Maka itu, semakin banyak aplikasi-aplikasi emoji yang bermunculan menawarkan berbagai macam bentuk emoji yang tidak akan membuat kamu bosan lagi. Inilah 6 aplikasi emoji terbaik yang di dalamnya terdapat banyak emoji lucu dan menarik.

6 aplikasi emoji terbaik

Selain untuk memperlihatkan chat kita lebih ekspresif, menggunakan emoji pun bisa dimanfaatkan untuk mempercepat kegiatan chatting.

Menggunakan emoji yang melambangkan kata ‘Ok’ jauh lebih cepat ketimbang kamu harus menulis ‘Ok’ atau ‘Oke’. Dengan berbagai bentuk yang lucu, bisa membuat kegiatan chatting kamu menjadi lebih seru dan penuh warna. Berikut ini 6 aplikasi emoji terbaik yang harus kamu coba.

1.

Keyboard SwiftKey

Aplikasi emoji
Keyboard SwiftKey | androbuntu.com

Aplikasi emoji terbaik yang pertama adalahnKeyboard SwiftKey. Aplikasi ini adalah aplikasi yang cukup populer di kalangan masyarakat. Aplikasi ini memiliki kecerdasan yang bisa mempelajari gaya ketikan para penggunanya.

Dengan adanya kecerdasan tersebut, aplikasi ini bisa merekomendasikan prediksi kata secara akurat terasuk prediksi emoji. Emoji yang tersedia di aplikasi ini pun cukup lengkap dibanding aplikasi lainnya.

2.

Gboard

Aplikasi emoji
Gboard | www.unbox.id

Aplikasi emoji terbaik selanjutnya adalah Gboard. Google tentu tidak mau kalah dengan developer lainnya, maka itu Google pun menciptakan aplikasi keyboard yang di dalamnya tersedia banyak sekali emoji yaitu Gboard. Salah satu fitur menarik dan paling disukai penggunanya adalah fitur penelusuran emoji.

Dengan menggunakan fitur ini, kamu bisa mencari emoji yang kamu inginkan dengan sangat mudah dan kamu pun akan diberi piihan berbagai jenis emoji yang sesuai dengan kata kunci yang kamu gunakan.

Baca juga: 9 Aplikasi Wallpaper Bergerak yang Bisa Bikin HP-mu Tampil Beda

3.

Bitmoji

Aplikasi emoji
Bitmoji | www.devteam.space

Aplikasi emoji terbaik lainnya adalah Bitmoji. Aplikasi ini termasuk aplikasi emoji yang sangat unik. Bitmoji memungkinkan kamu untuk membuat avatar atau karakter emoji sesuai dengan keinginan kamu sendiri.

Mulai dari bentuk wajah, mulut, hidung, mata, rambut, hingga bentuk badan bisa kamu tentukan sendiri. Nantinya, hasil avatar atau karakter emoji buatan kamu bisa kamu gunakan di aplikasi pesan instan atau media sosial pribadi kamu.

Baca juga: 7 Aplikasi Telepon Gratis Terbaik di Android

4.

Facemoji

Aplikasi emoji
Facemoji | www.androidguys.com

Facemoji merupakan salah satu aplikasi emoji terbaik. Aplikasi ini menyediakan lebih dari 3500 emoji termasuk GIF, stiker, dan emoticon. Semua emoji tersebut bisa kamu gunakan dengan gratis melalui aplikasi ini. Aplikasi yang juga dilengkapi oleh fitur prediksi kata dan prediksi emoji ini pun menyediakan berbagai macam pilihan tema yang bisa kamu gunakan di smartphone milik kamu.

Baca juga: 5 Aplikasi Pemutar Musik Terbaik di Android

5.

Funtype Emoji Keyboard

Aplikasi emoji
Funtype Emoji Keyboard | play.google.com

Aplikasi emoji terbaik lainnya adalah Funtype Emoji Keyboard. Aplikasi ini menyuguhkan 800 emoji, GIF, dan stiker. Aplikasi besutan iHandy Ltd ini juga tidak hanya menawarkan berbagai jenis emoji, aplikasi ini pun menyediakan berbagai jenis font yang bisa kamu gunkan untuk berbagai kepentingan di media sosial maupun aplikasi chatting. Aplikasi ini pun menyedian fitur pencarian emoji dan juga fitur prediksi kata dan prediksi emoji.

6.

Emoji Keyboard

Aplikasi emoji
Emoji Keyboard | www.malavida.com

Aplikasi Emoji Keyboard ini memang tidak memiliki fitur secanggih dan selengkap Keyboard SwiftKey dan Gboard. Tapi aplikasi ini menyediakan lebih dari 3000 emoji yang bisa kamu manfaatkan secara gratis.

Aplikasi yang sudah diunduh oleh 50 juta kali ini juga menyediakan lebih dari 1000 tema, lebih dari 1000 font, bahkan kamu pun bisa membuat tema keyboard sendiri menggunakan foto yang ada di galeri smartphone kamu.

Artikel Lainnya

Itulah 6 aplikasi emoji terbaik yang harus kamu coba untuk unduh dan pasang pada smartphone kamu supaya kamu bisa memiliki berbagai jenis emoji yang lucu dan menyenangkan. Jadi jangan hanya memanfaatkan emoji bawaan, karena masih banyak emoji yang lucu-lucu dan penuh warna yang telah disediakan oleh beberapa aplikasi emoji tadi.

Tags :