7 Rekomendasi Kamera Terbaik yang Cocok Dibawa Saat Traveling

kamera Olympus Tough TG-5
7 Rekomendasi Kamera Terbaik yang Cocok Dibawa Saat Traveling | asia.olympus-imaging.com

Pas banget buat dipake saat liburan atau traveling.

Buat yang lagi liburan, rasanya ada yang kurang kalo kita nggak mengambil gambar ataupun momen-momen seru, karena itulah salah satu cara kita untuk mengingat-ingat perjalanan kita di kemudian hari. Foto yang kamu ambil juga bisa bermacam-macam, mulai dari foto saat makan malam, bersantai di pinggir pantai, atau mengambil foto lanskap di atas pegunungan.

Nah, untuk melakukan kegiatan pemotretan itu, tentu kamu butuh kamera terbaik yang bisa mendukung segala sesi pemotretan tersebut. Tentu semua kamera emang bisa digunakan untuk pengambilan foto, tapi sebenarnya ada kamera yang emang direkomendasikan untuk kegiatan traveling.

Berikut Rekomendasi Kamera Terbaik yang Cocok Dibawa Saat Traveling

Apapun tujuan dan destinasi kamu ketika liburan, membawa kamera dan peralatan yang pas bisa mengabadikan momen liburanmu dengan lebih baik. Karena itu mari kita simak 7 rekomendasi kamera terbaik yang cocok untuk traveling.

1.

Sony Cyber-shot DSC-RX100 VI

kamera Olympus Tough TG-5
Sony Cyber-shot DSC-RX100 VI | www.cameraegg.org

Harga Sony Cyber-shot DSC-RX100 VI: IDR 14,899,000

Kamera Sony Cyber-shot DSC-RX100 VI adalah kamera pocket premium yang emang dibuat khusus untuk travel photography. RX100 VI mengusung sensor gambar 1 inci, yang lebih bisa diandalkan saat kondisi low light dibandingkan kamera hp, dengan lensa 24-200 mm f/2.8-4.5 (8.3x).

Kamera ini dilengkapi LCD touch screen, Electronic viewfinder (EVR), hasil gambar 4K dan fitur untuk membuat video slow-motion. Kalo kamu ngerasa kamera ini mahal, kamu bisa beli alternatifnya seperti Sony RX100 III, Canon PowerShot G7 X Mark II, atau Panasonic ZS200 yang harganya di bawah Rp 10 juta.

2.

Panasonic Lumix DMC-FZ1000

kamera Olympus Tough TG-5
Panasonic Lumix DMC-FZ1000 | www.amateurphotographer.co.uk

Harga Panasonic Lumix DMC-FZ1000: IDR 6,900,000

Panasonic Lumix DMC-FZ1000 adalah salah satu rekomendias kamera terbaik untuk traveling. Kalo kamu suka memotret kehidupan alam liar, tapi nggak kepengin bawa kamera telezoom yang besar dan berat, kamu bisa bawa bridge camera, yaitu kamera yang bentuknya mirip kamera SLR tapi dengan lensa long zoom yang udah fixed.

Panasonic Lumix DMC-FZ1000 mempunyai optical zoom sebesar 25x (25-400mm) dan sensoir 1 inci. Kalo kamu punya bujet lebih, kamu bisa ambil Sony RX1o III dan IV.

3.

Olympus Tough TG-5

kamera Olympus Tough TG-5
Olympus Tough TG-5 | www.youtube.com

Harga Olympus Tough TG-5: IDR 5,999,000

Kamera waterproof adalah kamera yang wajib kamu bawa kalo kamu mau snorkeling atau scuba diving. Salah satu kamera terbaik dengan kemampuan waterproff adalah kamera Olympus Tough TG-5, yang punya kapasitas zoom yang sangat mumpuni untuk kelasnya.

Kamera ini punya lensa zoom 4x f/2 dengan bukaan terlebar 25 mm, dan mampu menghasilkan vide0 4K, dukungan macro photography dan Raw imaging. Penyelam yang mau turun hingga kedalaman 50 kaki lebih juga bisa memilih SeaLife DC2000 sebagai alternatif.

Baca Juga: 5 Tips Mendapatkan Hasil Foto yang Instagramable di Pantai

4.

GoPro Hero7 Black

kamera Olympus Tough TG-5
GoPro Hero7 Black | camerajabber.com

Harga GoPro Hero7 Black: IDR 6,999,000

Kalo kegiatan liburan kamu banyak melibatkan aktivitas outdoor seperti panjat tebing, snorkeling, paragliding, dan kegiatan ekstrim lainnya, maka kamera aksi seperti GoPro adalah salah satu kamera terbaik yang kamu butuhkan saat traveling.

Kuat, waterproof, dan cukup kecil untuk diletakkan di manapun di bagian tubuhmu, GoPro Hero7 Black adalah kamera terbaru yang bisa kamu dapatkan. Banyak fitur menarik yang tersedia di salah satu kamera aksi terbaik ini, yaitu video slow-motion, video 4K dan juga teknologi HyperSmooth untuk mendapatkan video yang stabil setingkat alat gimbal.

Artikel Lainnya
5.

DJI Osmo Mobile 2

kamera Olympus Tough TG-5
DJI Osmo Mobile 2 | www.slashgear.com

Harga DJI Osmo Mobile 2: IDR 1,740,000

Udah merasa puas dengan kualitas kamera hp kamu untuk traveling? Yup, hp zaman sekarang semakin lama emang kualitasnya semakin menyamai kamera DSLR sehingga mampu menghasilkan foto yang berkualitas, karena itu penggunaan DJI Osmo Mobile 2 tentu bakal jadi aksesoris hp yang wajib dibawa saat traveling.

Dengan gimbal ini, merekam banyak video pun akan tetap terjaga kestabilannya daripada hanya mengandalkan sistem stabilitas gambar yang ada pada hp. Selain itu gimbal ini juga mendukung time-lapse dan hyper-lapse, sehingga bisa mengubah petualanganmu sepanjang hari jadi klip video untuk Instagram.

Baca Juga: 5 Trik Foto untuk Dapat Foto Bagus di Tengah Keramaian

6.

Sony a6400

Harga Sony a6400: IDR 14,999,000

Kamera mirrorless adalah salah satu pilihan jenis kamera terbaik yang bisa kamu bawa saat traveling karena ukurannya yang emang lebih kecil dari SLR, tapi nggak mengurangi kecepatan fokus ataupun kualitas gambarnya.

Sony a6400 udah memiliki performa autofocus terbaik, mampu menghasilkan gambar yang berkualitas, dan juga udah mampu merekam video berukuran 4K. Selain itu kamera ini juga tahan debu ataupun cipratan air, sehingga kamu nggak perlu repot-repot menyimpannya kalo tiba-tiba hujan mulai turun pas kamu lagi asyik foto-foto.

Itulah rekomendasi kamera terbaik yang bisa kamu bawa saat traveling. Tentunya tiap kamera punya spefisikasi yang berbeda-beda sesuai dengan kebutuhan kamu, karena itu kamu pun perlu memilihnya sesuai dengan yang kamu butuhkan.

Tags :