5 Aplikasi Pintar ini Bisa Mengasah Kemampuan Setiap Saat Loh!

aplikasi pintar
www.educenter.id

Yakin nggak mau download aplikasi ini?

Namanya kecerdasan nggak akan ada gunanya kalo nggak diasah terus-terusan. Percuma aja sekolah setinggi langit tapi seringkali nggak mengasah apa yang sudah dipelajari di bangku sekolah.

Kebanyakan orang pasti berpikir bahwa nggak perlu lagi mempelajari apa yang sudah diajarkan di sekolah apalagi kamu udah lulus dan pekerjaan kamu nggak ada hubungannya sama pelajaran yang ada di sekolah.

Nyatanya, bekal yang diberikan di sekolah nggak cukup buat bersaing dengan kebutuhan dan tuntutan pekerjaan zama sekarang. Misalnya dalam berbahasa Inggris.

Seseorang mungkin merasa bahwa dengan mahir menguasai bahasa Inggris pasti bakal lebih menonjol dibandingkan orang lain. Nyatanya, mahir berbahasa Inggris aja sekarang udah mulai tergantikan dengan yang mahir bahasa Inggris dan Mandarin sekaligus.

Aplikasi Pintar Terbaik

Daripada ketinggalan dari yang lain, kamu perlu mencerdaskan diri kamu dengan mengunduh beberapa aplikasi pintar yang pastinya bisa kamu manfaatkan di waktu luang kamu. Apa aja? Ini nih informasi lengkapnya.

1.

Wikipedia

aplikasi pintar
new.cellconstraintcancer.com

Wikipedia adalah salah satu aplikasi di mana segala jenis informasi bisa kamu temukan secara detail dan menyeluruh. Biasanya banyak orang bakal membuka situs atau aplikasi ini ketika mereka lagi sibuk melakukan riset atau membuat thesis.

Wikipedia ini memperbolehkan adanya perubahan konten oleh para ahli, nggak heran informasinya dianggap paling lengkap dan bisa dipertanggungjawabkan karena bukan berdasar dari satu atttau dua orang aja tapi ribuan orang yang ada di seluruh dunia.

2.

Teka-teki Silang TTS Update Terbaru Februari 2019

aplikasi pintar
duniagame.net

Buat kamu yang sering gabut dan nggak ada kerjaan di hari libur, mendingan kamu coba aplikasi yang satu ini. Game puzzle ini adalah salah satu cara buat kamu buat menghilangkan bosan dan mengasah kemampuan di waktu yang bersamaan.

Sama kayak TTS pada umumnya, di game ini kamu harus mengisi penuh semua kotak-kotak dengan huruf yang sesuai dengan petunjuk yang diberikan. Aplikasi pintar terbaik ini memberikan kamu berbagai jenis puzzle yang berbeda setiap bulannya, jadi kamu dijamin bakal anti bosan dengan aplikasi ini nih.

3.

DuoLingo

aplikasi pintar
cdn.vox-cdn.com

Kalo kamu tertarik buat belajar bahasa atau setidaknya gaya berkenalan dengan bahasa asing, DuoLingo ini adalah aplikasi yang harus ada di hape kamu. Aplikasi ini mengajak kamu buat terus membuat peningkatan kemampuan kamu. Jadi di aplikasi ini kamu bisa kayak mengikuti kursus bahasa.

Kamu bisa menamatkan level 1 dan kamu bisa melanjutkan pelajaran ke level yang selanjutnya. Ada juga berbagai topic kayak binatang, makanan, minuman, baju, tempat umum dan banyak hal lain yang juga bisa kamu pelajari secara umum di sini. Pokoknya ini bisa jadi solusi pas kamu mau download aplikasi pintar terbaik.

4.

PhotoMath

aplikasi pintar
cdns.klimg.com

PhotoMath adalah sebuah aplikasi yang bisa bikin kamu pintar khususnya dalam bidang matematika. Dengan aplikasi ini kamu bisa belajar dengan makin efektif dengan menggabungkan kamera dan juga kalkulator secara bersamaan.

Kapan pun kamu merasa kesulitan buat mencari jawaban dari soal yang sudah kamu hitung berkali-kali dan masih belum ketemu jawabannya, PhotoMath ini bisa jadi solusi yang kamu butuhkan.

Dengan modal kamera yang berkualitas, kamu bisa mendapatkan jawaban dengan cara yang jelas dan jawaban yang cukup akurat. Tapi aplikasi ini cuma jadi aplikasi buat bikin kamu pintar aja loh genks, bukan buat nyontek.

5.

CoffeeStrap

aplikasi pintar
assets.jalantikus.com

Nah, CoffeeStrap adalah aplikasi yang nggak begitu populer di Indonesia padahal aplikasi ini bermanfaat banget buat mereka yang masih belajar bahasa mandarin. Aplikasi ini nggak ditujukan buat mereka yang sudah tahu bahasa mandarin dasar tapi juga buat para pemula yang masih belajar.

Nggak belajar bahasa mandarin secara pasif, kamu bakal bertemu dan berkomunikasi langsung dengan orang asing yang bisa mengajak kamu berlatih menggunakan bahasa yang mau kamu pelajari dengan lebih baik.

Artikel Lainnya

Na, buat kamu yang masih bingung mau mencari beberapa nama aplikasi pintar yang bisa membantu kamu terus mengasah kemampuan daripada nggak melakukan apapun, beberapa aplikasi di atas bisa kamu manfaatin dengan baik.

Selain nggak memakan storage hape dalam ukuran yang besar, aplikasi yang disebutin di atas udah terbukti dengan banyak manfaatnya yang ada.

Tags :