Warganet Geram Sama Video Viral Anak SD Didorong dan Diusir dari Mobil!

Bocah SD diusir keluar mobil
Bocah SD diusir keluar mobil | www.facebook.com

Wah... Bahaya nih!

Video singkat yang merekam detik-detik anak SD didorong dari dalam mobil viral di media sosial. Video yang berdurasi kurang lebih satu menit sembilan belas detik itu pertama kali diunggah oleh pemilik akun Yuni Rusmini. Dalam video itu terekam dengan jelas seorang anak kecil berpakaian seragam SD, putih - merah 'diusir' dari sebuah mobil.

Dilansir dari detik.com, Kamis (28/3/2019) bocah yang diduga berjenis kelamin perempuan itu didorong keluar dari mobil berwarna putih yang sebelumnya menepi di bahu jalan. Tak cuma didorong, tas bocah itu juga turut dilempar keluar, sesekali bocah perempuan itu terlihat berusaha masuk ke dalam mobil. Namun seorang perempuan dewasa keluar dan berusaha menghalang-halangi si bocah.

Kejadian yang terjadi beberapa menit itu semakin menggila manakala perempuan dewasa itu mencoba menutup pintu mobil dan meninggalkan bocah itu sendirian. Namun sebelum ditinggal, si bocah sudah berusaha menahan agar pintu mobil tersebut tidak tertutup hingga terjadih. Perempuan dewasa itu kembali keluar mobil dan membangunkan si bocah itu dan mengajaknya kembali ke mobil.

Tak cuma mengunggah video, lewat akun Facebooknya itu Yuni Rusmini juga turut memberikan komentar terhadap video unggahannya tersebut,

Sungguh memprihatinkan. Memperlakukan anak seperti ini, tulis Yuni Rusmini saat dilihat detikcom di laman facebook-nya, Kamis (28/3/2019).

Selain memberikan komentar, Yuni Rusmini juga menyebutkan dimana lokasi kejadian itu terjadi, yakni di Jalan Veteran, Kota Malang.

Hingga berita ini dibuat, video unggahan Yuni Rusmini itu telah ditonton sebanyak ribuan kali dan telah menjaring ratusan pengguna Facebook berkomentar, berikut sederet komentar warganet seperti yang dilansir dari akun Facebook Yuni Rusmini.

Rif'an Bagiku yang keterlaluan itu yg shoot dan yg share,, Tidak usah sesuci itulah untuk mengurusi prilaku orang lain,, saya yakin di antara yg komen pasti pernah memukul anaknya, bahkan lebih daripada apa yg di lakulan ibu dalam vidio itu,, kan kita gak tau apa yg di lakukan anak itu,, sekejam kejamnya orang tua pasti gak akan membunuh anaknya di tempat umum,, yg saya lihat ibu itu tidak memukul, tapi cumak mendorong dorong anaknya,, saya kira itu cuma cara memberi efek jera pada anaknya,, Cobak seandainya kita dadi orang tuanya,, opo yo iso sempurna dadi orang tua,, Bijak sanalah menggunakan hp dan media sosial,, Ojok sampek di penjara gara gara sesuatu yg gak kita pahami,,Dikit dikit di shoot, trus di viralno,, apakah kalian juga yakin, bahwa kalianlah orang tua terbaik buat anak,, Dan jika ini sampe viral dan ibu itu di penjara karena sudut pandang kalian, trus apakah anak itu tidak semakin merasa berdosa akan ulah kalian,, Trus kalian puas,,, astagfirullahaladzim,,

Brathe Shodikin Hehe lebih baik diam kalau gak tau kronologi nya atau cerita lengkapnya daripada dosa jika ternyata nanti yg dibilang itu ternyata fitnah

Yori Yolanda Kok tiba2 saya fokus sama kerudung nya, memang sih gak ada hubungan apa2 antara kelakuan sama pakaian yang di gunakan,tp ntah lah.. Sayang aja rasanya

Artikel Lainnya

Atas viralnya video unggahan Yuni Rusmini tersebut, pihak kepolisian dalam hal ini Polres Malang Kota langsung bergerak cepat, namun pihaknya hingga kini belum berani memberikan klarifikasi final atas fakta dibalik viralnya video tersebut.

Hanya disebutkan di Jalan Veteran, memang benar ada nama jalan itu di Kota Malang. Tapi kita masih menyelidiki kebenarannya, kata Kasubag Humas Polres Malang Kota, Ipda Ni Made Seruni Marhaeni kepada detikcom.

Tags :