Ogah Hubungan Badan Sejak Nikah, Pria di Lombok Baru Sadar Istrinya Laki-Laki!
20 Januari 2021 by Titis HaryoM (31) tak sadar istrinya ternyata laki-laki padahal sudah seminggu dinikahi. Kok bisa sih!
Seorang laki-laki berinisial Sup (25) dilaporkan ke polisi usai melakukan penipuan pada suaminya sendiri, Muh (31) lantaran dianggap membuat kebohongan terkait jenis kelaminnya.
Kasus ini sendiri terbongkar setelah Sup dan Muh yang sudah menikah hampir seminggu, tepatnya pada 2 Juni 2020 lalu tak kunjung melakukan hubungan layaknya suami istri.
Seperti dilansir dari Kompas.com, Senin (8/6), Kepala Subbag Humas Polres Lombok Barat, Iptu Ketut Sandiarsa, menjelaskan kasus penipuan istri jadi-jadian ini bermula saat Muh berkenalan dengan Sup di media sosial.
Hubungan maya keduanya ternyata membuat Muh jatuh cinta kepada Sup hingga akhirnya memutuskan untuk meminang si pujaan hatinya.
Baca Juga: Dikira Perampok, Polisi Kaget Saat Yang Ditangkap Ternyata Polisi Sedang Isap Sabu
Keduanya pun menggelar acara pernikahan sederhana yang disaksikan oleh tokoh masyarakat di Desa Gelogor, Lombok Barat.
“Muncul benih cinta, akhirnya sepakat untuk melakukan perkawinan pada Selasa, 2 Juni pagi. Disaksikan tokoh masyarakat dan perkawinan tersebut sah secara agama,”
Namun, saat hendak diajak berhubungan layaknya suami istri, Sup yang juga dikenal sebagai Mit selalu menolak ajakan Muh.
“Saat malam pertama, korban (Muh) minta melakukan hubungan (suami istri), tapi ditolak pelaku,”
Baca Juga: Viral Ferdian Paleka Ngaku Betah di Penjara Usai Bebas, Pengacara: Itu Video Iseng
Sandiarsa lalu mengatakan bahwa kecurigaan muncul dibenak Muh setelah Sup tiba-tiba meminta cerai sehari setelah penolakan tersebut. Bahkan, Sup langsung kabur dan menghilang dari rumah suaminya.
Korban pun langsung mencari asal-usul istrinya itu, hingga akhirnya diketahui bahwa identitas asli Sup ternyata adalah seorang laki-laki.
Kejadian ini sendiri sempat menghebohkan masyarakat usai foto pernikahan antara Mit dan Sup viral di media sosial yang diunggah oleh akun Instagram, @instalombok_.
Baca Juga: Telat Diberi Sarapan, Bule Ini Ngamuk di Kantor Satpol PP
Dalam unggahan tersebut, terlihat pasangan suami istri itu berfoto dengan pengantin wanita mengenakan nikab menutupi wajahnya.
Dijelaskan juga, bahwa pengantin laki-laki menjadi korban penipuan pengantin perempuan yang ternyata adalah seorang laki-laki.
Cerita seorang pria tertipu oleh istrinya sendiri yang ternyata adalah seorang laki-laki di Lombok Barat tengah menjadi perbincangan publik.
Kejadian tak biasa ini pun membuat kita semua harus bisa lebih berhat-hati lagi terutama saat menggunakan media sosial. Jangan sampai kita menjadi korban penipuan dan harus merasakan sakit hati yang mendalam.
Sampai berita ini diturunkan, pihak kepolisian masih terus mendalami kasus penipuan dalam biduk rumah tangga ini.