Capres AS Joe Biden, Kutip Hadis Saat Kampanye, Netizen Indo: Hidayah ya Allah!

ilustrasi Joe Biden
ilustrasi Joe Biden | medium.com

Netizen: Bentar tersebar kalau muallaf!

Joe Biden, politikus tulen negeri Paman Sam, kini dikabarkan maju dalam bursa Pilpres pada November 2020 nanti, bahkan dalam beberapa kampanye Biden menjanjikan akan memberikan ruang seluas-luasnya kepada mereka para kaum muslim untuk mengisi jajaran stafnya jika dirinya terpilih nanti. Tak tanggung-tanggung dalam salah satu kampanye di sebuah wilayah mayoritas muslim di AS, pria kelahiran 20 November 1942 itu sampai mengutip hadis Nabi Muhammad SAW, padahal latar belakang dirinya adalah seorang non-muslim yang sangat taat.

Biden sendiri sebelum memutuskan maju sebagai capres dari partai demokrat, menjabat sebagai Wakil Presiden AS periode 2009-2017, kala itu dia mendampingi Presiden Barack Obama selama dua periode. Pria yang memiliki nama lengkap Joseph Robinette Biden Jr itu diketahui juga merupakan mantan senator senior dari Delaware.

Berbeda pada periode sebelumnya, Biden kali ini secara gamblang menjadi penantang Donald Trump dalam Pilpres yang akan digelar November mendatang. Sampai saat ini menurut Universitas Quinnipiac, Biden disinyalir unggul 15 poin atas Presiden Donald Trump. Mayoritas pemilih sebanyak 52% memilih mendukung Biden dalam pemilihan presiden nanti, sedangkan sisanya 37% mendukung inkumben, Donald Trump.

Baca juga : Ikuti 'Saran' Sesat Donald Trump, Puluhan Warga AS Keracunan Usai Minum Disinfektan

ilustrasi Joe Biden
Joe Biden | medium.com

Seperti yang sudah dijelaskan sebelumnya, lewat pidato yang diunggah akun YouTube The Dill, Selasa (21/7/2020) Biden sendiri berjanji akan melindungi kaum muslim di Amerika Serikat, tak tanggung-tanggung dirinya bahkan membuka pintu lebar-lebar agar kaum muslim juga turut berkontribusi kepada negara dengan menjadi staffnya.

Saya ingin bekerja dalam kemitraan dengan Anda untuk memastikan suara Anda termasuk dalam proses pengambilan keputusan, saat kami bekerja untuk membangun kembali bangsa kita, kata Biden dalam acara virtual yang diselenggarakan oleh Emgage Action, sebuah komunitas muslim (Political Action Committee/PAC) yang terbesar di AS.

Suara pilihan Anda adalah suara Anda, suara Anda adalah suara pilihan Anda, ujar Biden.

Saya berharap kita diajarkan lebih banyak di sekolah-sekolah kita tentang iman Islam. Saya harap kita bisa berbicara mengenai semua agama, agama dengan pengakuan yang besar, kata Biden dalam pertemuan para pemilih Muslim AS itu.

Biden sendiri menilai jika suara kaum muslim sangatlah penting, dirinha bahkan menyebutkan jika apa yang mereka pilih nanti merupakan bagian dari warga negara.

Suara Muslim Amerika penting ... tapi kita semua tahu bahwa suara Anda tidak selalu dikenali dan diwakili. Itu hak Anda sebagai warga negara, sambungnya.

Sebelum mengakhiri pidatonya, Biden bahkan sampai mengutip hadis Nabi Muhammad SAW, terkait pentingnya melawan kemunkaran.

Hadis dari Nabi Muhammad menginstruksikan, Barang siapa di antara kamu yang melihat kemunkaran, maka hendaklah ia mengubahnya dengan tangannya, jika tidak mampu hendaklah ia mengubah dengan lisannya, jika tidak mampu hendaklah ia mengubah dengan hatinya, dan itulah keimanan yang paling lemah, tuturnya.

Baca juga : Ngakak! PR Paling Nyeleneh, Guru Suruh Murid Chatting dengan Donald Trump via Linkedin

Joe Biden
Joe Biden | medium.com
Artikel Lainnya

Seperti biasa, bukan orang Indonesia namanya jika tidak mengomentari kabar terkait Joe Biden mengutip hadis Nabi Muhammad SAW tersebut, berikut sederet komentar-komentarnya dilansir dari news.detik.com, Rabu (22/7/20)

@Hideyoshi Sakurata Ntar teesebar klo Biden Mualaf haha

@Sakparan pastikan ya memgutip dan memelintir itu beda xixixixi .. btw politisi dimana mana sama saja ...melakukan segalanya demi vote ..begitu terpilih lupa dah semua janji yg diobral

@Tri Wibowo Hidayah ya Allah

@Kezia masyaallah, kemaren Hagia Sofiya jad masjid... hari ini amrika... menebar cahaya Ilahi

Tags :