Jajaran Setting Spray Terbaik dari Brand Lokal

setting spray
@studiotropik | www.instagram.com

Tips memilih setting spray terbaik untuk jenis kulitmu

Setelah menghabiskan beberapa waktu untuk mengaplikasikan makeup ke wajah hingga sesuai dengan keinginan, kamu perlu yang namanya setting spray. Produk ini berfungsi untuk melindungi dan mempertahankan makeup dari keringat, minyak, bahkan hujan yang bisa merusak dan melunturkan riasanmu.

Bahkan kondisi ruangan atau kulit yang terlalu kering pun, bisa merusak makeup yang sudah dirias selama berjam-jam tadi. Untuk itu, setting spray setidaknya wajib dimiliki saat kamu butuh menghadiri acara yang penting.

Setting spray terbaik dari brand lokal

Tak perlu bingung, berikut beberapa ulasan tentang setting spray serta rekomendasi brand lokal dengan harga murah. Menyoal kualitas, ternyata juara dan tak kalah awet dengan merek keluaran luar negeri.

1.

Tips memilih setting spray

setting spray
@cildinizicinblog | www.instagram.com

Ada beberapa jenis setting spray yang ada di pasaran. Semuanya punya karakter masing-masing sesuai dengan tipe kulit serta efek akhir yang diinginkan pengguna. Berikut beberapa pedoman singkat untuk memilih setting spray terbaik untukmu.

Kulit berminyak

Untuk kulit berminyak, kamu sebaiknya memilih setting spray yang memiliki kandungan ethanol. Ethanol merupakan salah satu turunan alkohol yang dapat memperkecil pori-pori wajah dan mengurangi produksi minyak berlebih. Untuk itu, kandungan ini tidak cocok untuk pemilik kulit kering dan sensitif.

Kulit kering

Sebaiknya pemilik kulit kering memilih setting spray dengan kandungan pelembab seperti hyaluronic acid atau glycerin. Bahan ini bisa melembabkan wajah sekaligus membuat makeup menempel sempurna di kulitmu yang cenderung kering.

Efek akhir

Selain masalah tipe kulit, perhatikan pula efek akhir yang hendak kamu ciptakan untuk makeup kamu. Ada dua tipe efek yang bisa dihasilkan, yaitu dewy dan matte. Dewy artinya dandananmu akan terlihat lembap dan mengkilap natural. Sementara untuk matte, kamu akan mendapatkan tampilan akhir yang lembut dan tak mengkilap.

Sudah tahu jenis-jenis setting spray yang beredar, kini saatnya memilih setting spray lokal terbaik untukmu. Dari segi bahan dan harga, tentu tidak mengecewakan.

Baca juga: Rekomendasi Lotion & Handbody Pemutih

2.

Pixy Aqua Beauty Protecting Mist

setting spray
@pixycosmetics | www.instagram.com

Rekomendasi setting spray lokal pertama yang banyak dicari orang adalah Pixy Aqua Beauty Protecting Mist. Harga cairan yang dibungkus dalan botol spray ini dipatok dengan harga Rp30 ribuan saja.

Sangat terjangkau! Dengan harga itu, kamu sudah bisa mendapatkan botol 60 ml produk yang mengandung ekstrak lidah buaya dan teh hijau. Banyak yang sudah membuktikan keampuhan Pixy setting spray untuk mempertahankan makeup selama beberapa jam.

Meski tak awet sampai 8 jam berturut-turut, produk ini akan memberikan efek dewy. Perpaduan yang tepat bila kamu ingin menonjolkan riasan yang glossy dan sehat.

Baca juga: Masker untuk Kulit Kering yang Mampu Kembalikan Kelembapan Wajah

3.

Studio Tropik Dream Setter

setting spray
@studiotropik | www.instagram.com

Selain setting spray lokal di atas yang sangat populer di pasar Indonesia, kamu juga bisa mencoba setting spray terbaik milik Studio Tropik. Dihargai sebesar Rp179 ribuan untuk 130 ml. Produk lokal ini terbukti mampu menghalau polusi dan membuat makeup awet selama 8 jaman. Walau berkeringat dan terkena air, riasan bakal stay.

Produk ini juga aman dipakai untuk kulit sensitif karena tidak akan bereaksi di kulit bahkan mengandung bahan anti-inflamasi dari ekstrak air mawarnya. Jika tertarik ingin mencobanya, kamu bisa membeli yang BB size. Dibanderol dengan harga Rp59 ribuan, kamu bisa mendapatkan yang kemasan 30 ml.

Baru-baru ini, Studio Tropik juga merilis Dream Setter Glowy-nya. Tentu saja ini bisa dicoba oleh kamu yang suka dengn riasan dengan finishing yang glowing. Untuk ukuran dan harga, sama saja dengan Dream Setter versi sebelumnya, kok.

Baca juga: Cara Menghilangkan Milia yang Paling Ampuh

4.

Mustika Ratu Oxygenated Spray

setting spray
@tamankosmetik | www.instagram.com

Aroma setting spray merk lokal ini adalah teh hijau yang menyegarkan dan diklaim punya efek positif untuk menutrisi kulit. Harganya hanya Rp50 ribuan, sedikit lebih mahal dibanding keluarannya Pixy.

Isinya 50 ml dengan kemasan ramping yang elegan, mudah diselipkan dalam tas tanpa mengambil banyak ruang. Produk ini cocok untuk kulit berminyak. Tak hanya itu, buat yang berkulit kering dan ingin merasakan efek melembapkan, oxygenated spray ini bisa dicoba.

Baca juga: Rekomendasi Skincare Korea Ini Diprediksi Jadi yang Terbaik Selama 2020

5.

Wardah C-Defense Face Mist

setting spray
@manhattantimessquare | www.instagram.com

Selain Pixy, setting spray terbaik dari brand lokal yang banyak dibicarakan adalah Wardah C-Defense Face Mist yang berisi 55 ml. Harganya tak kalah murah, membuat produk ini hanya dihargai Rp30 ribuan dengan kemasan yang ringan dan simple.

Ada pula yang menjualnya sepaket dengan seri C-Defense lainnya mulai serum hingga sunscreen. Sesuai dengan kemasannya, setting spray Wardah ini beraroma jeruk yang segar dan tak menyengat. Efeknya menyegarkan dan melembapkan, serta tidak pedih atau menimbulkan efek tingling di kulit.

Baca juga: Rekomendasi Exfoliating Toner untuk Hempas Komedo dan Sel Kulit Mati

6.

Mineral Botanica Face Mist

setting spray
@mineralbotanica | www.instagram.com

Selain Pixy dan setting spray Wardah, ada lagi yang harganya masih di angka Rp30 ribuan. Mineral Botanica Face Mist jawabannya. Produk ini memiliki formula menyegarkan dan mampu mengeset makeup agar tahan selama beberapa jam di wajah tanpa gangguan.

Namun, tentu hasilnya beragam untuk setiap individu. Aromanya lumayan kuat, tetapi cepat menyerap di wajah dan tidak meninggalkan bekas basah terlalu lama. Efek yang dihasilkan adalah dewy yang mampu membuat wajah tampak glowing.

Baca juga: Gerakan Senam Wajah Sederhana untuk Pipi yang Lebih Tirus

7.

LT Pro Face Mist

setting spray
@ltpro_official | www.instagram.com

Harga setting spray lokal ini memang lebih mahal dibanding Botanica dan Wardah setting spray. Yakni berada di kosaran Rp50 ribuan. Produk ini punya kemasan gelap yang cukup mewah dari luar.

Face mist ini dibuat tanpa kandungan alkohol di dalamnya sehingga aman untuk semua jenis kulit, meski tentunya tak akan tahan lama untuk kulit berminyak. Efeknya melembapkan dan menyegarkan, sehingga efek yang dihasilkan dewy alias glowy.

8.

Luxcrime Stay Last Setting Spray

setting spray
@luxcrime_id | www.instagram.com

Merek dalam negeri masih memiliki jajaran setting spray yang berkualitas di atas rata-rata. Salah satunya adalah Luxcrime. Selain berinovasi dalam lini makeup-nya, produk ini menjadi kesatuan yang tak terpisahkan.

Stay Last Setting Spray ini hadir dalam 50 ml dan 120 ml. Harganya pun berkisar mulai dari Rp65 ribuan. Efek yang diklaim adalah dewy finish. Pas banget nih buat yang selama ini berkiblat sama glowing makeup.

Artikel Lainnya

Dalam memilih setting spray merk lokal dan kosmetik apapun, tetap perhatikan apakah setiap produknya sudah terdaftar di BPOM. Jangan malas pula untuk cari tahu ulasan dari pengguna sebelumnya. Kalau yang keluaran dalam negeri saja sudah memuaskan, kenapa harus melirik bikinan luar negeri?

Tags :