Lakukan 8 Olahraga Ringan Ini Saat di Rumah Agar Tubuh Tidak Gampang Sakit

Exercise | unsplash.com

Manfaat Olahraga di Pagi Hari

Memiliki badan yang ideal dan sehat tentu jadi harapan hampir sebagian besar orang di dunia. Sayangnya untuk mencapai titik ini, rata-rata orang berpikiran jika melakukan olahraga ringan tidaklah cukup. Perspektif seperti ini yang harusnya diubah mulai sekarang. Bentuk tubuh yang berotot sebenarnya hanya bonus.

Yang terpenting dari olahraga sejatinya agar tubuh semakin sehat. Meski sering dipandang sebelah mata, kegiatan ini justru memiliki manfaat yang hampir sama dengan olahraga di gym. Bedanya, olahraga sendiri di rumah sangat murah bahkan gratis dan bisa dilakukan kapan saja.

Olahraga Ringan yang Mudah Dipraktikkan

Apabila kamu tipe orang yang memiliki kesibukan dan tidak bisa menyempatkan untuk melatih kebugaran tubuh, tidak ada salahnya untuk melakukan olahraga ringan di rumah ini. Badan tidak gampang sakit dan imunitas tetap terjaga.

1.

Jogging

Jogging | www.genpi.co

Sebagai salah satu satu cabang olahraga lari, jogging memang umumnya dilakukan di track lurus. Meski begitu bukan, berarti kamu tidak bisa jogging sendiri di rumah. Jika punya treadmill, jangan biarkan menganggur. Berjalan di atasnya saja selama beberapa menit.

Wajib diingat, sebelum melakukan olahraga seperti jogging, ada baiknya untuk melakukan pemanasan terlebih dahulu. Tujuannya untuk menghindari hal yang tidak diinginkan seperti cedera dan terkilir karena otot mengalami kontraksi mendadak.

Jogging juga tidak harus membuat tubuh berkeringat. Lakukan secukupnya asalkan rutin setiap hari. Kabar baiknya, jika dilakukan secara konsisten, tubuhmu akan merasakan bedanya dibanding hanya mager dan gegoleran.

2.

Gerakan duduk-berdiri

Gerakan Duduk-Berdiri | www.akurasi.id

Gerakan duduk-berdiri juga termasuk olahraga ringan yang biasa dilakukan oleh siapa saja. Cukup menyiapkan satu buah kursi sebagai media, kamu bisa memulai gerakan dengan duduk selama tiga detik kemudian dilanjutkan dengan bediri. Lakukan gerakan ini secara berulang-ulang.

Saat mempraktikkan exercise ini, pastikan untuk tidak tengah besandar. Posisi tubuh harus tegak dan tatapan lurus ke depan. Gerakan duduk-berdiri merupakan salah satu alternarif gerakan olahraga ringan di pagi hari. FYI, gerakan ini pada dasarnya untuk melatih pernafasan dan melatih otot kaki agar lebih kuat.

Baca juga : 7 Film Olahraga Terbaik yang Pernah Dirilis Disney

3.

Naik-Turun Tangga

Naik-Turun Tangga | lifestyle.kompas.com

Serupa dengan gerakan sebelumnya, naik-turun tangga juga bisa dilakukan apabila ingin tubuh jadi lebih berkeringat. Sebagai salah satu olahraga ringan di rumah, kegiatan ini tidak harus dilakukan pada rumah yang berlantai dua.

Jika punya tangga yang tidak terlalu tinggi, benda ini juga bisa dimanfaatkan agar bisa berkeringat. Olahraga ini sangat simpel. Kamu cukup berjalan menaiki dan menuruni tangga berulang kali. Lakukan dengan konsisten agar tubuh sehat dan otot kaki tetap terjaga kekuatannya.

Baca juga : 13 Olahraga Ekstrem Yang Menyebabkan Kematian Ratusan Manusia Setiap Tahunnya!

4.

Push up

Push Up | www.galena.co.id

Untuk melakukan push up, kamu tidak perlu membutuhkan tempat khusus. Selama space-nya cukup lapang dan nyaman, untuk menyelonjorkan kaki, langsung eksekusi saja. Selain membentuk lengan, melakukan gerakan olahraga ringan di pagi hari ini secara rutin juga membantu mengurangi dan mengobati sakit pada punggung akibat terlalu lama duduk.

Semakin ke sini, perkembangan push up semakin bervariasi. Ada juga T push up yang berfokus pada bagian dada, lengan, perut, dan paha. Untuk melakukannya, cukup awali dengan push up biasa, baru kemudian angkat perlahan-lahan lengan kanan ke atas hingga tubuh berputar ke kanan seluruhnya. Perlu diingat, pastikan pinggul dan kaki tetap pada posisi semula. Hitung beberapa detik hingga posisi kembali seperti semula.

Variasi push up berikutnya bernama Dive-Bomber Push Up. Gerakan ini memiliki spektrum yang lebih luas dibanding T push up yang mencakup bagian bahu, dada, lengan, perut, punggung, dan paha belakang. Untuk mengawali gerakan ini, pastikan wajah menghadap ke bawah dengan posisi kedua tangan terbuka. Angkat pinggul perlahan kemudian luncurkan kepala di antara lengan sampai punggung melengkuh dan wajah menghadap ke atas.

Buat yang belum terbiasa push up, kamu bisa menggunakan lutut sebagai penopang tubuh bagiah bawah. Kamu bisa membiasakan gerakan olahraga ini agar konsistensi dan kesehatan tubuh semakin terjaga.

Baca juga : 7 Aplikasi Olahraga Lari Terbaik yang Bikin Acara Jogging Jadi Rutin

5.

Skipping

Skipping | www.sahabatnestle.co.id

Jenis olahraga ringan ini juga bisa dilakukan dengan mudah. Syaratnya adalah memiliki skipping rope-nya. Layaknya permainan lompat tali zaman kanak-kanak, olahraga ini juga sama. Selain melatih detak jantung, olahraga ini juga dapat membakar kalori secara intensif. Sangat cocok buat yang sedang diet.

Tak cuma melompat, skipping juga banyak variasi yang tergantung pada fokus yang ingin dicapai. Jika ingin mengecilkan paha, kamu bisa lakukan lunge jump dan squat jump sembari skipping. Beda lagi kalau menginginkan otot perut semakin ramping. Cukup skipping dengan mengangkat kaki sampai di bawah pusar. Atau bisa juga dengan memutar tali dua kali dalam satu lompatan untuk menguatkan otot betis.

Baca juga : Referensi Sepatu Olahraga Wanita Berdesain Ciamik yang Dibanderol Murah

6.

Wall-sit

Wall-sit | www.popsugar.com.au

Tidak perlu nge-gym di tempat mahal apabila ingin mengecilkan otot perut. Cukup manfaatkan dinding rumah saja untuk melakukan gerakan ini. Pastikan memiliki dinding yang kosong dan berdirilah tegak membelakanginya dengan bagian punggung menempel.

Agar olahraga ini bisa dipraktikkan, turunkan badan dengan menekuk lutut seakan tengah duduk di kursi. Hitung beberapa detik dan berdirilah kembali. Lakukan gerakan ini berulang kali. Tidak harus bermandikan keringat, lakukan semampunya agar otot perut dan otot bagian tubuh semakin fit.

Baca juga : Pengertian Olahraga Kardio, Manfaat, dan Jenis-jenisnya untuk Lawan Virus Penyakit

7.

Sit up

Sit Up | kabar6.com

Sebenarnya, contoh olahraga satu ini tidak jauh beda sama push up. Kesamaan keduanya adalah sama-sama tidak membutuhkan banyak tempat. Apabila push up goals-nya pada otot lengan dan sebagian punggung, sit up justru berfokus untuk membentuk otot perut.

Sebagai salah satu contoh olahraga ringan yang bisa dilakukan kapan dan di mana saja, banyak manfaat yang diperoleh jika dilakukan secara rutin. Di antaranya adalah menjaga keseimbangan tubuh dan meningkatkan fleksibilitas tubuh.

Untuk melakukannya, cukup tidur terlentang dengan lutut ditekuk. Kemudian angkat tubuh bagian atas ke arah paha. Contoh olahraga ringan variasi sit up lain yang bisa dicoba adalah V sit up. Sama dengan sit up biasa, untuk melakukan olahraga ini kamu cukup terlentang dan angkat kedua tangan dan kaki bersamaan ke atas. Tahan selama 5 detik dan turunkan perlahan.

Wajib diingat, olahraga ini memang bisa dilakukan kapan saja. Sesuaikan dulu dengan kemampuan dan kondisi tubuh agar tidak mengalami hal yang tidak diinginkan. Misalnya saja cedera karena terlalu bersemangat.

Baca juga : Cara Mengecilkan Paha Dengan Olahraga dan Tanpa Olahraga

8.

Yoga

Yoga | www.alodokter.com

Yoga menjadi alternarif olahraga yang bisa dipilih. Suasana tenangnya akan turut meningkatkan konsentrasimu saat melakukan gerakan manis dalam olahraga yang dipercaya sudah berusia 5.000 tahun ini.

Secara garis besar, beberapa contoh olahraga dalam yoga dipercaya bisa meningkatkan fleksibilitas dan keseimbangan tubuh. Selain itu, manfaat lainnya juga dapat membuat tenang, mengurangi stres, dan depresi.

Artikel Lainnya

Sederet jenis dan gerakan olahraga ringan dan sederhana di atas bisa kamu lakukan sendiri selama di rumah. Pada intinya, yang menyehatkan badan tidak harus dengan memiliki peralatan mahal. Cukup dengan memanfaatkan massa tubuh dan media yang mudah didapat. Pilih exercise yang sesuai dengan stamina tubuh. Dengan melakukan olahraga di rumah secara konsistensi, kamu bisa tetap sehat dan mendapat bonus badan yang ideal.

Tags :