Malas Pakai Skincare? Rasakan Manfaat Masker Putih Telur yang Always Care di Kulit!

Manfaat masker putih telur
Wajah glowing seketika | www.pexels.com

Manfaat masker putih telur untuk wajah glowing.

Perawatan wajah menjadi hal penting bagi sebagian besar wanita. Melakukan perawatan wajah bisa dilakukan dengan memakai bahan alami yang mudah ditemukan. Dengan putih telur misalnya. Masker ini sudah sejak lama digunakan banyak wanita untuk menyehatkan kulit, terutama di area wajah.

Perpaduan putih telur dan bahan lain seperti madu, susu dan buah bisa menciptakan masker yang banyak manfaatnya. Bahan alami tersebut dirasa lebih aman jika dibandingkan dengan perawatan dengan memakai bahan kimia. Lalu sebenarnya apa saja manfaat dari masker putih telur?

Manfaat masker putih telur dibandingkan kuning telur

Pada dasarnya, baik kuning telur maupun putih telur bisa dibuat menjadi masker. Keduanya memiliki efek yang berbeda. Dibandingkan dengan kuning telur, manfaat putih telur bisa memberikan efek yang lebih terasa di wajah.

Manfaat masker putih telur
Putih telur dengan beragam manfaat | unsplash.com

Efek baik yang didapat dari telur untuk tubuh

Seperti yang diketahui, kuning telur memiliki kandungan vitamin A, B, B6, B-12, D, E, K serta folat. Selain itu, kuning telur juga kaya akan 13 jenis mineral. Di sisi lain, putih telur memiliki kandungan kolagen yang lebih tepat untuk merawat kulit wajah.

Kolagen adalah salah satu jenis protein yang menyusun tubuh manusia. Karena kandungan protein tersebut, putih telur bisa berguna untuk mengencangkan kulit. Kulit juga bisa jadi lebih elastis jika rutin dirawat dengan memakai masker putih telur.

Manfaat masker putih telur
Wajah sehat alami | www.pexels.com

Apa saja manfaat putih telur untuk wajah?

Bagi yang menyukai bahan alami untuk merawat wajah, tak ada salahnya mencoba memakai masker putih telur sebagai alternatif. Manfaat masker putih telur pun cukup beragam. Kamu bisa mengatasi masalah wajah seperti kusam, berminyak, jerawatan, mencegah penuaan dini dan masih banyak lagi.

1. Membuat kulit jadi lebih kencang

Seperti yang telah disinggung sebelumnya, kandungan kolagen yang ada di putih telur bisa membuat kulit jadi lebih kencang. Seiring dengan bertambahnya usia, tingkat elastisitas kulit akan semakin berkurang. Akibatnya, kulit akan terlihat tidak kencang alias kendur.

Apabila tidak dirawat sedini mungkin, wajahmu bakal menua sebelum waktunya. Tentunya, hal itu jadi momok besar bagi kebanyakan wanita. Itulah sebabnya merawat wajah dengan masker putih telur jadi salah satu solusinya. Dengan mengikuti cara membuat masker putih telur yang mudah, kamu bisa merawat kulit tanpa mengeluarkan banyak dana.

2. Pencegahan timbulnya jerawat

Jerawat juga menjadi permasalahan lain yang tak kalah sering dialami oleh banyak orang. Bukan hanya pada wanita, pria juga bisa mengalami masalah wajah itu. Jerawat berasal dari pori-pori yang tersumbat. Jumlah minyak berlebih dapat menyumbat pori-pori dan menimbulkan jerawat.

Untuk mencegah jerawat, kamu bisa menggunakan masker putih telur yang digabungkan bersama jeruk nipis. Manfaat masker ini berguna untuk menyerap minyak. Produksi minyak berlebih dapat diserap dan perlahan berkurang. Jika jumlahnya berkurang, maka kecil kemungkinan jerawat akan muncul lagi.

3. Membuat pori-pori jadi mengecil

Manfaat putih telur untuk wajah yang lain adalah membuat pori-pori jadi mengecil. Kandungan zat astringent yang ada dalam putih telur bisa membantu mengecilkan pori-pori di wajah. Kamu dapat mencoba kombinasi masker putih telur dan susu untuk hasil yang lebih cepat.

Cara membuat masker putih telur dan mengaplikasinya juga mudah. Kamu bisa mengoleskannya di area wajah yang biasanya memiliki pori-pori besar seperti misalnya di T zone. Supaya hasilnya lebih maksimal, coba berikan perasan lemon sebagai tambahan di dalam maskernya.

4. Menghilangkan bulu halus di wajah

Ada sebagian orang yang memiliki bulu halus di wajah dalam jumlah yang banyak. Jika kamu adalah salah satunya, hal yang selalu dirasakan olehmu adalah perasaan risih. Beberapa upaya untuk mengurangi bulu tersebut pasti akan dilakukan seperti misalnya menggunakan masker putih telur.

5. Mengurangi garis halus dan mencegah penuaan dini

Kolagen pada putih telur juga bisa mengurangi garis halus di wajah. Garis halus tersebut adalah ciri dari penuaan dini. Manfaat masker putih telur yang bakal kamu dapat adalah garis halus pada wajah bisa jauh berkurang.

6. Mengangkat komedo

Komedo bisa memunculkan bintik di wajah yang menutupi pori-pori. Komedo dapat memicu timbulnya jerawat jika tidak dibersihkan secara rutin. Selain itu, bintik tersebut bisa mengganggu penampilan setiap kali bercermin.

Kombinasi masker putih telur dan madu bisa menjadi jawaban atas solusi yang kamu harapkan. Kamu tak perlu memakai bahan kimia lagi! Jika dipakai secara rutin, manfaat masker putih telur dan madu terbukti bisa mengangkat komedo, kotoran dan sebum yang mengendap lama di pori-pori.

Baca juga: Perawatan Wajah Kering Agar Kulit Tidak Bersisik

Manfaat masker putih telur
Madu baik untuk wajah | www.pexels.com

Cara membuat masker putih telur dan madu yang praktis dan cepat

Madu adalah bahan makanan yang memiliki kandungan antioksidan, antiseptik dan antimikroba. Fungsi dari madu bagi perawatan wajah adalah untuk menenangkan kulit. Antioksidan dalam madu sendiri bisa berguna untuk menangkal radikal bebas.

Radikal bebas terbilang berbahaya karena dapat membuat kulit jadi keriput, kusam dan memicu penuaan dini. Yang paling berbahaya adalah menyebabkan kanker. Dengan racikan yang tepat, manfaat masker putih telur dan madu bisa digunakan untuk mengatasi permasalahan tersebut. Ini dia bahan dan cara mengaplikasikannya!

Bahan:

  • Putih telur
  • Madu murni
  • Air hangat
  • Air dingin

Cara membuat dan menggunakan masker putih telur dan madu:

  1. Bilas wajahmu dengan air hangat. Air hangat itu berguna untuk membuka pori-pori wajah
  2. Setelahnya, oleskan saja madu di seluruh area wajahmu
  3. Tunggu sampai 30 menit lamanya
  4. Bilas wajahmu dengan air hangat
  5. Bilas lagi dengan air dingin supaya pori-pori kembali tertutup

Baca juga: Cara Mengobati Rambut Rontok Supaya Tebal dan Berkilau Kembali

Manfaat masker putih telur
Kombinasi susu dan putih telur | www.pexels.com

Cara membuat masker putih telur dan susu

Susu bermanfaat untuk melembabkan dan menyegarkan wajah. Selain itu, susu juga dapat memperkecil pori-pori kulit. Kandungan asam laktat yang terdapat pada minuman yang satu ini bisa menyamarkan dan menghilangkan bintik hitam yang terdapat di kulit.

Masker putih telur dan susu berguna untuk melembapkan, menghilangkan wajah kusam, serta membuat wajah terlihat lebih sehat dan glowing. Siapkan bahan, praktikkan dan langsung pakai ke wajah saja!

Bahan:

  • Putih telur
  • Susu Dancow
  • Air

Cara membuat masker putih telur dan susu dan menggunakannya :

  1. Pisahkan terlebih dahulu putih dan kuning telur
  2. Setelah putih telur dipisah, tuang ke dalam wadah
  3. Berikan susu dan aduklah selama beberapa saat
  4. Jika sudah tercampur, tuangkan air sedikit demi sedikit ke dalam wadah
  5. Aduk lagi sampai merata
  6. Jika masker putih telur dan susu Dancow tersebut sudah jadi, langsung oleskan ke seluruh wajah
  7. Diamkan sampai masker mengering
  8. Setelahnya, bilas wajah dengan menggunakan air dingin

Baca juga: Pakai Sheetmask Korea, Efektif atau Pemborosan?

Manfaat masker putih telur
Bebas jerawat dengan masker telur | unsplash.com

Cara membuat masker putih telur untuk jerawat

Jika menginginkan wajah yang cantik sehat tanpa jerawat, maka coba saja gunakan masker putih telur untuk jerawat. Cara membuat masker putih telur ini terbilang sederhana.

Bahan:

  • Putih telur
  • Lemon atau jeruk nipis

Cara membuat dan menggunakan masker putih telur untuk jerawat:

  1. Campur kedua bahan, aduk hingga rata
  2. Aplikasikan ke seluruh permukaan wajah
  3. Tunggu hingga masker putih telur untuk jerawat itu kering selama 15 menitan
  4. Bilas wajah dengan air dingin
Artikel Lainnya

Sudah terbukti 'kan jika manfaat masker putih telur beragam. Berbagai masalah yang berhubungan dengan wajah bisa diatasi. Asalkan rutin menggunakannya, maka katakan selamat tinggal pada jerawat, komedo ataupun kulit kusam.

Tags :