15 Film Disney Terbaik yang Ceritanya Tak Lekang oleh Waktu

Best Disney movies | www.imdb.com

Rekomendasi Film Animasi Disney Terbaik

Disney adalah salah satu produsen film tertua di dunia, utamanya yang bergenre animasi dan tontonan keluarga pada umumnya. Hampir semua orang yang hidup sekarang pasti punya kenangan manis dengan film Disney. Mulai dari tokoh pertamanya Mickey Mouse, Simba, sampai duo fenomenal baru, Ana dan Elsa dari Frozen.

Nyatanya, Disney memang mampu membangkitkan imajinasi anak-anak lewat karakter yang dibuat. Berniat untuk maraton minggu ini? Simak daftar film animasi Disney terbaik yang pernah dibuat berikut ini, guys.

1.

The Lion King (1994)

The Lion King | www.imdb.com

Rating IMDb: 8,5

Daftar film kartun Disney terbaik tentu tak lengkap tanpa layar lebar satu ini. Simba tokoh utamanya pasti nggak lagi asing buatmu. Ia adalah sosok singa muda yang berusaha menyelamatkan Kerajaan ayahnya dari kekuasaan pamannya yang malas dan serakah.

Semua terjadi saat Simba kecil dan ayahnya meninggal. Sang paman memanipulasi Simba kecil hingga ia merasa bersalah dan akhirnya mengasingkan diri. Simba akhirnya kembali dan bertekad menjatuhkan sang paman yang sudah mengobrak-abrik ekosistem dan tatanan alam yang sudah dijaga oleh ayahnya di masa lalu.

2.

Toy Story (1995)

Toy Story | www.imdb.com

Rating IMDb: 8,3

Film Disney terbaik sepanjang masa juga ditempati oleh Toy Story. Pertama kali bekerja sama dengan Pixar, sinema yang berusaha menggambarkan emosi mainan ini memang sukses menghipnotis penonton. Tidak cuma anak-anak, orang dewasa pun menikmatinya.

Di seri pertamanya, kamu akan berkenalan dengan sebuah mainan berbentuk koboi bernama Woody yang merupakan mainan milik anak bernama Andy. Ia dikisahkan sebagai pemimpin dari gerombolan mainan Andy lainnya. Hingga Andy membeli sebuah mainan baru berupa astronot bernama Buzz yang membuat Woody merasa terancam. Seru dan penuh pesan moral, Toy Story sampai dibuat empat seri dan semua selalu sukses bikin kita terharu.

Baca juga: Film Disney Terbaru yang Sayang Jika Dilewatkan Begitu Saja

3.

Finding Nemo (2003)

Finding Nemo | www.imdb.com

Rating IMDb: 8,1

Salah satu film animasi 3D Disney yang paling legendaris, Finding Nemo juga sempat menghebohkan dunia hiburan di awal 2000-an. Seakan jadi trendsetter baru, layar lebar ini memang nggak sembarangan dibuat. Berlatarkan bawah laut dengan karakter utama hewan dan tumbuhan air yang eksotis, sinema ini merupakan cerita cinta bapak dan anak.

Nemo tumbuh besar hanya bersama ayahnya setelah ibu dan saudaranya dimangsa hewan yang lebih besar. Sang ayah sangat protektif padanya. Sampai suatu hari, Nemo terlepas dari kawanan dan hilang. Bersama Dori, sang ayah pun berusaha mencari keberadaan Nemo. Sudah berapa kali kamu menonton film Disney terbaik ini? Mungkin sudah tidak terhitung, ya. Memang nggak bikin bosan.

4.

Beauty and the Beast (1991)

Beauty and the Beast | www.imdb.com

Rating IMDb: 8

Memang sudah semestinya Beauty and the Beast versi animasi 2D ini dapat rating tinggi dari penonton. Berkisah tentang perempuan muda yang tak sengaja terjebak dalam sebuah perjanjian dengan mahkluk menyeramkan penghuni kastil tua. Belle merelakan dirinya menggantikan sang ayah menjadi tahanan di kastil tersebut.

Keanehan terjadi, Belle menemukan bahwa beberapa benda di kastil itu bisa berbicara dan merasakan emosi seperti manusia. Belakangan, ia baru tahu kalau seluruh penghuni kastil tersebut telah dikutuk dan hanya ada satu cara meluruhkan kutukan tersebut.

Baca juga: Film Disney yang Gagal Sukses di Pasaran

5.

The Incredibles (2004)

The Incredibles | www.imdb.com

Rating IMDb: 8

Daftar film Disney juga dimeriahkan pula dengan kehadiran superhero The Incredibles. Ceritanya tentang dua pahlawan super yang jatuh cinta dan akhirnya membentuk keluarga baru dengan empat anak. Memilih pensiun dari dunia kepahlawanan, ayah dan ibu ini pun berusaha menutupi identitas mereka dan berbaur dengan orang biasa.

Sampai akhirnya, mereka ditawari sebuah misi rahasia yang ingin sekali mereka selesaikan. Masalahnya, keempat anaknya tidak bisa ditinggalkan begitu saja mengingat mereka ternyata juga mewarisi kekuatan super. Kira-kira berapa usiamu saat film fantasi Disney ini dirilis?

6.

Ratatouille (2007)

Ratatouille | www.imdb.com

Rating IMDb: 8

Masuk ke 2000-an, Disney ternyata tidak berhenti menelurkan karya yang fenomenal. Kali ini diberi judul Ratatouille. Plotnya sangat unik dan mendobrak tatanan. Dikisahkan ada seorang asisten dapur muda bernama Linguini yang baru mendapat pekerjaan di sebuah restoran. Sayangnya, ia merasa bakatnya pas-pasan saja.

Hingga suatu hari, seekor tikus datang dan dengan ajaib mengajarinya cara memasak beberapa makanan khas dengan tingkat kesulitan tinggi. Selama beberapa waktu, kerja sama saling menguntungkan ini berjalan tetapi pada akhirnya terbongkar juga. Film dengan animasi keren dan detail memukau ini memang layak dapat skor tinggi dari penonton.

Baca juga: Film Olahraga Terbaik yang Pernah Dirilis Disney

7.

Zootopia (2016)

Zootopia | www.imdb.com

Rating IMDb: 8

Film fantasi Disney yang satu ini pun menuai pujian. Jika Frozen lebih ke feminisme, Zootopia berusaha mengangkat isu keberagaman dan inklusivitas. Judy Hopkins tokoh utamanya adalah seekor kelinci dengan ukuran tubuh mungil yang bercita-cita menjadi polisi.

Cita-citanya terkabul, tetapi ia tidak mendapat jenis proyek yang signifikan karena kondisi fisiknya. Sampai ia bertemu dengan seorang rubah tukang tipu bernama Nick yang akhirnya membantunya melakukan investigasi kriminal di Kota Zootopia.

8.

Wreck It Ralph (2012)

Wreck It Ralph | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,8

Ralph merupakan tokoh antagonis dalam gim video klasik yang dikenal suka menghancurkan bangunan. Lelah jadi musuh, ia pun berusaha berpindah dari ke permainan lainnya. Ia menyasar sebuah game shooter yang menurutnya akan mengubah nasib malangnya.

Bukan perkara mudah, ia justru merusak sistem gim yang ada dan terjebak di tengah game racing bersama seorang gadis kecil bernama Penelope. Penelope merupakan pembalap imut di sebuah balapan tetapi tersingkir karena sering mengalami kerusakan. Mereka pun berusaha memenangkan balapan untuk mendapatkan medali yang mereka kira bisa mengubah nasib.

Baca juga: Film Disney Terbaru 2020 dari Kartun hingga Live Action

9.

Big Hero 6 (2014)

Big Hero 6 | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,8

Dirilis pada 2014 lalu, Big Hero 6 adalah sebuah film animasi Disney yang ramai dibicarakan. Lagi-lagi diangkat plot yang unik dan bertemakan masa kini. Di sebuah kota bernama San Fransokyo, tinggal Hiro, anak laki-laki berusia 14 tahun yang jenius tetapi malas. Ia tinggal bersama sang kakak dan bibinya.

Bukannya melanjutkan sekolah, Hiro justru lebih sering mengikuti lomba adu robot ilegal di kotanya. Hingga suatu hari sang kakak meninggal karena sebuah kecelakaan. Hiro yang sempat depresi dan tak bergairah melanjutkan kesempatannya berkuliah, akhirnya menemukan sebuah robot bernama Baymax yang sempat diciptakan kakaknya.

Bersama Baymax dan beberapa sahabat kakaknya, Hiro pun berusaha mencari tahu siapa dalang di balik kebakaran yang menewaskan sang kakak dan mencuri temuan jeniusnya. Ada banyak adegan menyentuh yang membuat siapa saja ingin memiliki Baymax di kehidupan nyata.

10.

Mulan (1998)

Mulan | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,6

Sudah dibuat versi live action, nyatanya versi animasinya masih jadi salah satu film Disney terbaik yang pernah dibuat. Kisahnya tentang Mulan, seorang gadis muda yang bertekad menyelamatkan ayahnya yang sudah renta saat bertugas sebagai prajurit. Mulan menyamar menjadi prajurit laki-laki dan mengawasi sang ayah dari kejauhan, berusaha menyelamatkannya dari segala bahaya.

Berlatarkan Tiongkok di masa lalu, Mulan jadi film animasi Disney dengan karakter perempuan kuat yang menginspirasi. Bukan putri yang harus diselamatkan, Mulan mendobrak tradisi menjadi si pahlawan perempuan. Mulan versi live-action harusnya jadi salah satu film Disney 2020 yang paling diantisipasi. Sayangnya harus mengalami penundaan tanggal rilis karena pandemi COVID-19.

Baca juga: Film Animasi Keluarga Disney yang Wajib Ditonton Saat Family Time

11.

Onward (2020)

Onward | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,5

Onward merupakan salah satu film Disney 2020 yang pas dirilis sebelum pandemi mulai. Ia berkisah tentang dua kakak beradik bernama Ian dan Barley. Selama ini mereka tinggal bersama sang ibu yang penyabar, sementara ayah mereka sudah lama meninggal.

Di ulang tahun Ian yang beranjak remaja, sang ayah lewat menitipkan sebuah pesan untuk kedua putranya. Pesan tersebut ternyata berisi mantra untuk menghidupkan kembali sang ayah selama 24 jam saja. Sayangnya, Ian yang belum menguasai ilmu sihir tidak melakukan tugasnya dengan komplit.

Mereka pun berjibaku dengan waktu untuk mencari cara menghidupkan ayah mereka seutuhnya. Seru sekaligus mengharukan, sudahkah kamu menontonnya?

12.

Frozen (2013)

Frozen | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,4

Di 2010-an, Disney juga sukses berat setelah merilis Frozen. Sebuah kisah kolosal dan fantasi dua orang putri yang tinggal di sebuah kerajaan di belahan utara Bumi. Mereka dikisahkan sebagai dua putri yang sejak kecil akrab, tetapi berubah jadi dingin dan jauh setelah remaja. Ini semua karena Elsa, sang kakak berusaha menutup diri dari dunia luar setelah tahu bahwa kekuatan yang dimilikinya bisa membahayakan banyak orang.

Bertahun-tahun menutupi kekuatan tersebut, semua terbongkar di malam koronasi Elsa sebagai Ratu Arendelle. Berusaha menjauhi tradisi putri harus diselamatkan, film animasi Disney ini pun dikemas dengan unsur feminisme yang cukup kuat.

Baca juga: Bukan dari Disney, Film Animasi Ini Layak Disebut Sebagai yang Terbaik

13.

The Emperor's New Group (2000)

Emperor | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,3

Film komedi animasi bertokohkan Kaisar Kuzco yang sombong. Banyak tingkahnya yang menyebalkan. Mulai dari memecat staf yang menurutnya mencurigakan hingga berniat membuat taman wisata sendiri sebagai hadiah ulang tahunnya. Sebalnya, untuk membangun taman wisata itu dia harus menggusur sebuah desa di area Kerajaannya.

Di tengah usahanya, sang staf mulai menyabotase rencana Kuzco. Kuzco dikutuk menjadi seekor llama yang akhirnya harus melihat sendiri kemiskinan di wilayah Kerajaannya. Penuh pesan moral dan adegan kocak, film kartun klasik Disney ini memang dicinta banyak penggemar.

14.

Lilo & Stitch (2002)

Lilo & Stitch | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,2

Film Disney terbaik lainnya ditempati Lilo & Stitch. Berlatarkan Hawaii, kisahnya berkutat pada persahabatan seorang anak perempuan dengan binatang aneh dari luar angkasa. Pada akhirnya binatang aneh yang mereka namai Stitch ini terungkap sebagai hasil temuan seorang ilmuwan dari planet lain yang belum sempat menyempurnakan temuannya tersebut.

Stitch digambarkan sebagai makhluk yang tidak bisa dihancurkan tetapi lemah terhadap air. Padahal ia terdampar di Hawaii yang penuh dengan pantai dan ditemukan Lilo yang notabene pandai berselancar.

15.

One Hundred and One Dalmantians (1961)

Dalmantians | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,2

Film kartun Disney ini memang lawas dan masih dikemas dalam animasi 2D. Namun, kisahnya legendaris dan beberapa kali diadaptasi dalam bentuk live action. Cerita dimulai dengan keberadaan Roger dan anjing dalmatian peliharaannya, Pongo. Keduanya bertemu dengan Anita yang kebetulan juga memiliki anjing dalmantian bernama Perdita.

Roger dan Anita saling jatuh cinta dan memilih menikah. Begitu pula dengan Pongo dan Perdita yang akhirnya melahirkan beberapa anak anjing menggemaskan. Sayangnya, kebahagiaan mereka dirusak oleh sesosok sosialita bernama Cruella yang ingin membeli kulit dalmantia sebagai bahan pakaian dan aksesorisnya.

16.

Cars (2006)

Cars | www.imdb.com

Rating IMDb: 7,1

Dibuat di awal 2000-an, kesuksesan Cars membuat Disney akhirnya membuat dua sekuelnya di 2010 dan 2017. Tokoh utamanya adalah sebuah mobil balap bernama McQueen yang langganan juara di berbagai acara balapan.

Semua berawal dari kesombongan McQueen yang akhirnya mengharuskannya memperbaiki jalanan di kota kecil Radiator Springs yang ia rusak. Awalnya malas dan merasa tak selevel dengan penduduk setempat, McQueen justru menemukan rumah di sana, termasuk kawan-kawan baru. Salah satunya si mobil derek kocak bernama Mater yang selalu memeriahkan suasana.

Artikel Lainnya

Belasan film Disney terbaik di atas hanya perwakilan dari puluhan film ajaib lainnya yang sudah ditelurkan. Memang nggak heran kalau mereka dapat skor tinggi. Tidak hanya memanjakan mata lewat animasinya yang ciamik, plot cerita dan pesan moralnya memang mengena banget. Hampir tidak ada yang tidak membekas di hati.

Tags :