Unggah Gambar Jerinx Berbusana Muslim dan Pegang Alquran, Nora Alexandra Jelaskan Keyakinan Suaminya

Jerinx dan Nora
Jerinx dan Nora | akurat.co

Nora puji suami: "Cakep juga nih pake songkok/peci adem liatnya, alhamdulillah,"

Sosok Jerinx SID semakin sering diberitakan dan jadi sorotan publik karena aksi vokalnya menyuarakan pendapat soal pandemi Covid-19 yang sedang menyerang dunia, termasuk Indonesia. Jerinx bahkan dilaporkan ke polisi atas tindakannya yang disebut telah menghina IDI (Ikatan Dokter Indonesia) sebagai kacung dari WHO (World Health Organization). Atas laporan itu, Jerinx pun terancam hukuman pidana dan kini sedang menjalani proses hukum.

Tak kehabisan cara mendukung sang suami, Nora Alexandra pun mengunggah sebuah gambar yang menunjukkan karakter sang suami mengenakan pakaian muslim dan memegang kitab suci Alquran. Unggahan tersebut lantas dibanjiri komentar warganet yang menanyakan agama Jerinx.

BACA JUGA: Jalani Ritual Potong Gigi, Nora Alexandra Ngamuk Dituding Pindah Agama Demi Nikahi Jerinx

1.

Unggah foto Jerinx berbaju muslim

View this post on Instagram

Nemu di Twitter foto ini, intinya @jrxsid kau orang baik, cuma kadang ketikan kau tuh lantam banar, ya gimana sudah sikapnya begitu dari dulu sblm bertemu aku ( aku saja tak sanggup merubahmu menjadi orang sopan / enak aja dibaca kalau kau bikin statment, yaudahlah ), btw orang yang kenal dan sudah ketemu kau tahu kok kau bagaimana suka membantu kawan kau bahkan orang yg gak kau kenal sekalipun, andai badanmu tak penuh tatto bahkan cara kritiknya sedikit adem dibaca, pasti orang lebih gimana gitu ?, Ya gimana namanya brandal apalah punk punkan itu, yaudahlah intinya kau baik, tapi cakep juga nih pake songkok / peci adem liatnya, alhamdulillah. #bertatobukanberartikriminal #bertatobukanberartijahat #tattohanyaseni #janganpandangpenampilan #sayabersamajrx #jrxbukanorangjahat #kritiknyasajayangpedas #macamkripikpedaslevel20

A post shared by MADAM VLAMINORA (@ncdpapl) on

Lewat sebuah unggahan di akun Instagramnya, Nora Alexandra, istri Jerinx SID membagikan gambar sang suami dalam balutan busana muslim lengkap dengan peci dan sambil memegang kitab suci Alquran. Dalam ungggahan gambar yang ia dapat dari Twitter itu, Nora menulis caption yang menjelaskan sifat sang suami yang kerap tak disukai banyak orang.

"Nemu di Twitter foto ini, intinya @jrxsid kau orang baik, cuma kadang ketikan kau tuh lantam banar, ya gimana sudah sikapnya begitu dari dulu sebelum bertemu aku (aku saja tak sanggup merubahmu menjadi orang sopan / enak aja dibaca kalau kau bikin statment, yaudahlah)," tulis istri Jerinx SID.

BACA JUGA: Jerinx Kembali Tantang Gugus Tugas Covid-19 Masuk Ruang Isolasi Tanpa APD: Saya Siap Mati

Ganbar Jerinx SID
Gambar Jerinx SID | www.instagram.com
2.

Sebut suaminya suka menolong

Jerinx dan Nora
Jerinx dan Nora | www.instagram.com

Nora Alexandra menyebut, orang yang sudah kenal dan bertemu dengan Jerinx akan tahu bahwa suaminya itu suka membatu orang di sekitarnya termasuk orang yang tak dikenal sekalipun. Nora juga berandai-andai jika sang suami tak bertato maka ia akan mendapat penilaian yang berbeda dari orang lain.

"Btw orang yang kenal dan sudah ketemu kau tahu kok kau bagaimana suka membantu kawan kau bahkan orang yang nggak kau kenal sekalipun, andai badanmu tak penuh tatto bahkan cara kritiknya sedikit adem dibaca, pasti orang lebih gimana gitu?" lanjut Nora Alexandra.

BACA JUGA: Panas! Jerinx Kembali Ribut dengan dokter Tirta: Gak Malu Kau Jadi Dokter?

3.

Sebut Jerinx ganteng saat pakai peci

Jerinx dan Nora
Jerinx dan Nora | www.instagram.com

Tak hanya itu, Nora Alexandra juga menyebut meskipun sang suami dicap sebagai berandal atau anak punk, ia tetap memiliki sifat baik. Di akhir caption unggahan tersebut, Nora menyabut sang suami tampak ganteng dengan peci hingga ia mengaku adem saat melihatnya. Tak lupa, Nora menyematkan beberapa tagar yang menyebut bahwa tato bukanlah tanda seseorang bersifat jahat atau berkelakuan buruk.

"Ya gimana namanya brandal apalah punk punkan itu, yaudahlah intinya kau baik, tapi cakep juga nih pake songkok / peci adem liatnya, alhamdulillah. #bertatobukanberartikriminal #bertatobukanberartijahat #tattohanyaseni," tulis Nora Alexandra memuji sang suami.

4.

Jelaskan keyakinan sang suami

Jerinx dan Nora
Jerinx dan Nora | www.instagram.com

Dalam kolom komentar unggahan tersebut, banyak warganet yang memberikan respons. Melihat gambar Jerinx mengenakan baju muslim berpeci, dan memgang Alquran, para warganet lantas bertanya apa agama yang dianut oleh penggebuk drum band SID itu.

"Emang Islam kak?" komen akun @alya.angel99.

"Setahu ku dia non muslim deh," sahut @van_cb100.

Menanggapi beberapa warganet yang mempertanyakan agama suaminya, Nora Alexandra lantas menjelaskan keyakinan Jerinx saat ini. Ia menyebut sang suami adalah seorang agnostik.

JRX Agnostic, itu ada yang buat foto JRX di twitter," kata Nora.

Artikel Lainnya

Terlepas dari unggahan Nora Alexandra, Jerinx kini sedang menghadapi proses hukum atas dugaan penghinaan terhadap IDI yang ia sebut sebagai kacung WHO. Pada tanggal 6 Agustus 2020, Jerinx telah menjalani pemeriksaan di Mapolda Bali. Ia dan pengacara pada saat itu mengaku ingin mengupayakan mediasi untuk menyelesaikan kasus tersebut.

Tags :