Ulang Tahun Ke-20, Salmafina Ungkap Setahun Pindah Agama Lewat Doa
15 Agustus 2019 by Ade WismoyoUndang pastor di acara ulang tahun
Kabar pindah agama yang dilakukan oleh Salmafina sempat menghebohkan publik. Keputusan Salmafina untuk beralih kepercayaan ini memancing beragam komentar dari khalayak.
Ada yang mendukungnya untuk pindah agama, ada pula yang menghujat keputusan Salmafina.
Setelah sempat meredup selama beberapa waktu, pembicaraan tentang Salmafina pindah agama kembali mencuat belakangan ini.
Salmafina yang baru saja merayakan hari lahirnya, menuliskan sebuah doa yang menyatakan rasa syukurnya setelah pindah agama.
Dalam akun Instagram @salmafinasunan, mantan istri Taqy Malik ini juga membagikan beberapa foto terkait dengan perayaan ulang tahunnya.
Gelar perayaan ulang tahun
Salmafina Sunan menggelar acara ulang tahunnya yang ke-20 pada Selasa, 13 Agustus 2019. Dari beberapa unggahan foto di akun Instagramnya, diketahui bahwa putri Sunan Kalijaga ini mengundang anak yatim di acara ulang tahunnya.
Anak yatim yang diundang memilik latar belakang agama yang berbeda. Kedua orangtua dan adik Salmafina juga hadir dalam acara itu.
Salah satu foto yang diunggah di akun @salmafinasunan, menunjukkan kebersamaan Salmafina dengan anak-anak yatim.
Selain mengundang anak yatim, Salmafina juga mengundang sorang pastor dalam acara ulang tahunnya.
Dalam sebuah unggahan yang berisi beberapa foto, Salamfina mengucapkan terimakasih atas kehadiran sang pastor ia juga menunjukkan foto seorang anak yatim berpeci hitam yang sedang memimpin doa.
"Menghargai satu sama lain. Gambar-gambar mendamaikan dalam satu unggahan. Terimakasih Pastor @rageullewi," tulis Salmafina.
Tulis doa di hari ulang tahun
Dalam sebuah unggahan Instastory, Salmafina menuliskan sebuah doa dan ucapan syukur atas pertambahan usia yang dialaminya. Ia merasa mendapat karunia dari Tuhan sehingga tetap kuat menjalani segala cobaan hidup.
"Terima kasih Tuhan untuk penyertaan-Mu dan kasih setia-Mu. Disetiap perjalanan hidupku. Mengenal-Mu selama hampir 1 tahun ini dalam hidupku, adalah sebuah karunia. Terimakasih untuk selalu ada disaat aku sendirian, bersamaku melewati hari-hari yang panjang dan melelahkan. Di saat menangis kau menyediakan bahumu untuk bersandar," tulis Salmafina.
BACA JUGA: Pakai Kalung Salib dan Diisukan Pindah Agama, Salmafina Buka Suara!
Ucapan selamat ulang tahun dari rekan artis
Beberapa artis terlihat menuliskan ucapan selamat ulang tahun untuk Salmafina dalam kolom komentar unggahan foto di Instagramnya. Beberapa diantaranya ialah youtuber Ria Ricis dan rapper Young Lex.
Ria Ricis mengucapkan selamat dan juga meminta maaf karena tidak bisa hadir di acara ulang tahun Salmafina. Sadangkan Young Lex hanya menuliskan nama Salmafina diikuti dengan lambang hati berwarna merah.
"hbd maluvv maaf ga bisa datang hikss," tulis Ria Ricis.
"Salma ❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️❤️," tulis Young Lex.
BACA JUGA: Disomasi Sunan Kalijaga, Inilah Pria yang Diduga Pengaruhi Salmafina Pindah Agama
Tetap dihujat netizen
Dalam unggahan foto yang sama, Salmafina mendapat hujatan dan peringatan dari netizen. Mereka yang menghujat Salmafina menganggap bahwa Salmafina pantas bercerai dari Taqy Malik karena dianggap tidak mencerminkan sifat mantan suaminya itu.
"Pantesan kau dipisahkan dari seorang lelaki yg soleh.. karna kata orang jodoh seseorang itu mencerminkan jodohnya itu sendiri.. beruntung sekali mantan suami anda mbak salma," tulis pemilik akun @vika_ahsanti.
"Tetapi bagi org yang berkhianat kepada allah swt niscaya tidak ada pengampunan, kekal kau di neraka sampai kapanpun. Semoga sadarrr yaaa," tulis seseorang dengan akun @ricky_6532.
Ungkapan doa dan syukur yang dituliskan oleh Salmafina di sebuah unggahan Instastory dan hadirnya seorang pastor dalam acara ulang tahunnya semakin menunjukkan bahwa Salmafina mantap berpindah keyakinan.
Meskipun banyak yang menghujatnya, Salmafina tak menanggapinya secara serius. Salmafina malah tambah berani menunjukkan identitasnya sebagai pemeluk agama yang diyakininya sekarang.