Sudah Masuk Musim Kelima, Begini Kabar 4 Juara Master Chef Indonesia

keepo.me

Kebanyakan pasti berbisnis kuliner

Ajang kompetisi memasak Master Chef Indonesia menjadi salah satu tontonan yang disukai oleh masyarakat. Dalam ajang tersebut disajikan adegan-adegan yang bikin greget penonton. Mulai dari komentar pedas para juri hingga persaingan ketat antarkontestan.

Sejauh ini, Master Chef Indonesia telah mencapai season kelima. Tentunya, ada beberapa hal yang berbeda di setiap musimnya. Misalnya, formasi juri yang selalu berubah-ubah. Selain itu, para juaranya pastilah berbeda.

Nah, ngomongin soal juara Master Chef Indonesia, gimana ya kabar mereka sekarang? Kalau penasaran, kepoin yuk kabar mereka!

1.

Lucky Andreono

www.instagram.com

Master Chef Indonesia musim pertama digelar tahun 2011. Gelar master chef berhasil diraih oleh Lucky Andreano. Lucky berhasil mengalahkan lawannya, Agus, ketika di grand final. Setelah lulus dari master chef, ia pun membuka bisnis di bidang kuliner. Ia membuka restaurant bertajuk Luckys Kitchen di Yogyakarta. Selain itu, ia juga sempat memandu sebuah acara di televisi. Ia juga kerap diundang untuk mengajar di berbagai kelas memasak.

2.

Desi Trisnawati

www.instagram.com

Di Master Chef Indonesia season dua tahun 2012, ada sosok kontestan yang paling ditakuti karena skill memasaknya. Ia adalah Desi Trisnawati. Pada akhirnya, ia berhasil menjadi jawara Master Chef Indonesia setelah menaklukkan Opik di final. Selama kompetisi, Desi tercatat memenangkan challenge hingga 17 kali. Ia kini membuka usaha yang berhubungan dengan kuliner. Ia punya restoran, resort, catering, dan sekolah masak. Ia juga menjadi pengajar di sekolah yang didirikannya.

Artikel Lainnya
3.

Wiliam Gozali

www.instagram.com

Sukses di dua musim, Master Chef Indonesia season tiga digelar kembali di tahun 2013. Di season ketiga, William Ghozali berhasil meraih gelar Master Chef setelah mengalahkan Brian di final. Ia sempat dinilai sebagai chef yang sombong karena perilakunya. Menjadi alumnus dari Master Chef Indonesia membuat William berani berbisnis di dunia kuliner. Ia membuka usaha dengan nama Sunny Fat Day. Selain itu, ia juga menjadi youtuber yang mengulas perihal memasak. Kalau penasaran bisa kunjungi channelnya, Wilgoz Kitchen.

4.

Luvita Handiono

www.instagram.com

Master Chef Indonesia sempat vakum setahun dan kembali hadir di tahun 2015. Di season keempatnya ini, gelar Master Chef Indonesia berhasil disabet oleh cewek cantik Luvita Handiono alias Luvita Ho. Seusai gelaran Master Chef selesai, Luvita membuka bisnis kue dan dessert dengan nama Cakemosphere dan FOI Bakes & Co. Ia memang dikenal sebagai chef yang ahli memasak dessert. Selain sibuk berbisnis, Luvita juga sering mengajarkan cara membuat kue.

Udah tahu kan kabar mereka? Sekarang, kita masih menanti nih juara baru dari Master Chef Indonesia season lima. Kira-kira siapa ya? Kamu jagoin siapa nih?

Tags :