Sering Dicap Playboy, Andika 'Babang Tamvan' Blak-blakan Soal Nikah 4 Kali

keepo.me

Ternyata ada alasan menyedihkan di baliknya.

Baru-baru ini, Andika Mahesa masuk dalam vlog Gofar Hilman. Eks-vokalis Kangen Band tersebut blak-blakan dalam sesi wawancara dengan Gofar selama satu jam. Ia menceritakan sisi lain dalam hidupnya yang selama ini tak banyak orang tahu. Termasuk soal pernikahannya yang sudah empat kali gagal.

Gofar sempat menanyakan kepada Andika, alasan ia mengapa menikah sampai empat kali. Menjawab hal itu, Andika pun blak-blakan mengungkapkan bahwa tak akan ada perpisahan tanpa sebab. Hampir semua alasan perpisahannya dengan mantan-mantan istrinya adalah karena uang.

Awalnya mereka mau menerima Andika apa adanya. Namun ketika Andika ada di posisi terendah dan tak memiliki uang, mereka pun meninggalkan Andika.

Ketika cinta itu jadi perlabuhan pernikahan, cinta itu jadi kasih sayang. Di pertengahan jalan awalnya sayang segala macem, kita nggak nyanyi (bekerja), keluarlah kebun binatang. Gue nggak pernah tunjukin itu sama orang-orang. Nggak mungkin nggak ada sebab nggak ada angin berpisah. Nggak ada orang punya cita-cita nikah berulang kali," ungkap Andika.

Namun meski itu menjadi alasan sebenarnya, ia selalu menutupi hal tersebut dari media. Ia membiarkan publik menilainya sebagai pihak yang salah. Biar bagaimanapun ia tak ingin menyakiti ibu-ibu dari lima anaknya ini.

Gua nggak akan nyakitin hati ibu-ibu dari anak-anak gue. Karena sesakit-sakitnya gue (dituduh mempermainkan wanita), masih sakit mereka saat ngelahirin anak-anak gue," ujarnya bijak

Artikel Lainnya

Tak hanya mengungkapkan penyebab perceraian, Andika juga mengungkapkan soal alasan ia selama ini hanya menikah siri dengan mantan-mantan istrinya. Ia mengaku mendapat tekanan dari keluarga mantan istri saat mereka baru dalam tahap penjajakan. Andika pun diburu-buru untuk segera menikahi, sehingga memilih nikah siri untuk menghalalkan hubungan.

Pertama ribet, kedua gue belom siap. Awalnya dekat, kenal keluarganya ada tekanan untuk menikah. Harusnya jangan ada tekanan, harusnya cinta itu murni," kata Andika.

Hal lain yang menarik, setelah ia single kembali, ternyata ada juga yang menawarinya untuk menjalin sebuah hubungan hanya untuk settingan. Hal itu dilakukan demi mendongkrak popularitas sang wanita. Harga untuk membuat hubungan settingan dengan Andika pun tak main-main, yakni hingga Rp100 juta.

Tapi kalau yang sampai menikah bukanlah (bukan settingan)," ujarnya.

Ternyata di balik banyak stigma yang dialamatkan pada babang tamvan ini, justru ada lebih banyak hal yang tidak diketahui publik. Lagi-lagi kita harus kembali berpegang pada peribahasa don't judge a book by its cover.

Tags :