Sempat Ditepis Aurel, Ashanty Benarkan Tulis Surat Wasiat Ingin Dikenang oleh Anak-anaknya

Ashanty dan keluarga | www.tribunnews.com

Bunda Ashanty nulis pesan apa ya buat anak-anaknya?

Ashanty diketahui masih harus menjalani berbagai proses pengobatan untuk mengatasi penyakit autoimun yang dideritanya. Ia harus bolak-balik ke rumah sakit demi mendapat kesembuhan.

Istri Anang Hermansyah itu mengaku sempat sangat down dalam menghadapi penyakit langka tersebut. Ashanty bahkan dikabarkan telah menulis surat wasiat untuk anak-anaknya.

Meskipun kabar tersebut pernah ditepis oleh Aurel hermansyah, Ashanty justru membenarkan bahwa ia telah menuliskan surat wasiat bagi anak-anaknya. Ashanty juga mengaku bahwa dirinya sudah sangat ikhlas menerima kenyataan bahwa ia harus berjuang melawan penyakit tersebut.

BACA JUGA: Anang Ungkap Ilfeel Pada Ashanty, Gara-gara Kencing di Celana Sampai Berak di Mobil

1.

Mengaku sudah tulis surat wasiat sejak lama

Ashanty | www.kompas.com

Dilansir dari okezone.com, Ashanty membenarkan bahwa dirinya telah membuat sebuah surat wasiat untuk keluarganya. Ia menyebut telah menulis surat tersebut jauh sebelum ia divonis mengidap penyakit autoimun.

Alasan Ashanty menulis surat tersebut adalah untuk berjaga-jaga andai kata ada suatu hal buruk terjadi pada dirinya.

“Dari sebelum aku sakit, karena aku tipe orang yang perfeksionis. Wah kalau aku kenapa-kenapa gimana ya?” ujar Ashanty dikutip dari Okezone.com.

BACA JUGA: 10 Potret Kesetiaan Cinta Ashanty Dampingi Anang Hermansyah dari Nol Hingga Sukses

2.

Ingin anak-anak bahas kenangan

Ashanty, Anang, dan anak-anak | www.grid.id

Tindakan Ashanty menulis surat wasiat tersebut bukan tanpa sebab. Ia mengaku khawatir jika hal buruk terjadi pada anak-anaknya hanya karena urusan uang atau harta. Ashanty juga menyebut bahwa dengan adanya surat wasiat anak-anaknya lebih bisa membahas soal kenangan ketimbang soal uang.

“Anak-anak sudah ada bagian mereka, ini penting buatku. Aku enggak mau nanti yang dibahas bukan kenangannya malah uang,” jelas Ashanty dikutip dari Okezone.com.

BACA JUGA: Sering Disindir Hampir Mati Kerana Penyakitnya, Ashanti Kesal Didesak Netizen Agar Segera Berhijab

3.

Tulis surat wasiat untuk persiapan hal tak terduga

Ashanty | www.liputan6.com

Ashanty juga menyebut bahwa tindakannya menulis surat wasiat didasari oleh sikap antisipatif. Ia mengaku melakukan hal tersebut agar selalu siap menghadapi hal terburuk sekalipun.

Alasan yang dikemukakan Ashanty tak lantas berarti bahwa anak-anaknya saat ini berebut uang atau harta. Ia hanya mengantisipasi agar hal tersebut tak terjadi. Buktinya saat ini keluarga Ashanty yang sering disebut keluarga Asix itu tampak rukun dan kompak selalu.

“Supaya mempersiapkan saja (surat wasiat),” ujar Ashanty dikutip dari Okezone.com.

4.

Sudah legowo dan bersemangat untuk lawan penyakit

Ashanty | www.grid.id

Meskipun masih belum sembuh total, Ashanty mengaku sudah merasa lebih baik dari sebelumnya. Ia sempat dirawat beberapa hari di rumah sakit sebelum akhirnya dapat kembali beraktivitas seperti sedia kala.

Ashanty mengaku sempat merasa drop karena merasakan alergi yang tak pernah ia rasakan sebelumnya sejak terkena penyakit autoimun.

“Aku seumur hidup enggak pernah alergi. Tapi semenjak didiagnosa sakit ini aku merasakannya (alergi). Ya langsung drop awalnya,” tutur Ashanty dikutip dari Okezone.com.

Meskipun sempat sedih dan terpuruk karena penyakit yang ia derita, Ashanty mulai legowo dan ikhlas menerimanya. Ia mengaku tak ingin terlalu stres memikirkan penyakit, ia berusaha fokus untuk sembuh.

“Enggak boleh stress, aku insyaallah legowo. Hal yang coba dilakukan adalah menghindari pikiran negatif dan mulai memperbaiki diri. Karena aku sadar manusia yang banyak salah,” pungkas Ashanty dikutip dari Okezone.com.

Artikel Lainnya

Tujuan Ashanty menulis surat wasiat adalah untuk mempersiapkan diri menghadapi situasi terburuk. Ia juga menekankan fungsi surat wasiat sebagai sesuatu hal yang bisa digunakan untuk mengingatkan akan kenangan baik dan bukan sekadar urusan uang atau harta.

Dengan menulis surat wasiat, bukan berarti Ashanty menyerah dengan penyakitnya. Ia terus berusaha untuk bisa melawan penyakit hingga mendapat kesembuhan demi anak-anak dan keluarga yang ia cintai.

Semoga lekas sembuh Bunda Ashanty!

Tags :