Alami Kerugian Besar, Nikita Mirzani Pecat Karyawan Hingga Tersisa Hanya 20 Orang

Nikita Mirzani | keepo.me

Dampak wabah Corona semakin lama semakin besar.

Pandemi Corona tampaknya makin lama makin berdampak besar bagi semua kalangan. Tak hanya mereka yang berasal dari kalangan bawah, ternyata mereka yang berasal dari kalangan atas juga mengalami kesulitan.

Setelah Luna Maya mengungkapkan kesulitannya selama masa Pandemi Corona, kini giliran Nikita Mirzani yang mengungkapkan tentang kesulitan apa yang ia alami selama masa-masa sulit ini.

BACA JUGA: Bowo Tiktok Kesal Disebut Mirip Iqbal Ramadhan, Fans: Kok Malah Ganteng Bowo Ya

Nikita Mirzani | www.nusabali.com

Dikutip dari Kumparan.com, Nikita Mirzani mengaku terpaksa harus memecat sejumlah karyawan yang bekerja dengannya. Tak tanggung-tanggung, dari sekitar 130 orang yang bekerja untuk Nikita, kini hanya tersisa 20 orang.

"80 (persen) dipecat. Karyawan Niki sendiri 130. Yang bertahan yang bagus-bagus aja. Ada kali 20-an orang," ujar Nikita dilansir dari Kumparan.com

BACA JUGA: Kunjungi Rumah Cimoy Montok yang Berdinding Triplek dan Atap Terpal, Nikita Mirzani Menangis

Dalam memecat karyawannya, Nikita pun tak sembarangan. Ia memilih karyawan yang tak terlalu baik kinerjanya untuk dirumahkan.

"Ya udah akhirnya kita pilih memang orang-orang yang enggak bisa dipekerjakan lagi," jelas Nikita.

Nikita Mirzani | wowkeren.com

Ada alasan di balik keputusan Nikita Mirzani memecat sejumlah karyawannya. Hal ini dikarenakan di masa pandemi Corona ini, sejumlah bisnis Nikita Mirzani harus tutup sementara. Itulah mengapa ia tak bisa mempertahankan sejumlah karyawannya.

BACA JUGA: Tak Cuma Rakyat Kecil yang Susah Selama Pandemi, Luna Maya: Saya Juga Zero Income

"Tapi yang bagus-bagus kita simpan sampai COVID-19 ini reda dan salon itu buka lagi," jelas Nikita.

Namun ketika ditanya berapa kerugian yang ia alami selama masa pandemi Corona, Nikita enggan menyebutkan jumlahnya. Ia hanya menjelaskan bahwa dirinya mengalami cukup banyak kerugian.

"Kalau salon kan, ya tutup tapi kan harus bayar listrik, harus bayar apa segala macam. Ya kalau kerugian pasti banyak, tapi enggak tahu berapanya," jelas ibu tiga anak ini.

Artikel Lainnya

Nikita pun menghimbau kepada mantan karyawannya untuk berbesar hati. Karena keputusan pemecatan mau tidak mau harus diambil di tengah kondisi yang serba sulit ini.

Tags :