Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru

Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru
Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru | www.instagram.com

Setelah mangkal berjam-jam dan tidak dapat penumpang, akhirnya ini hasilnya.

Tidak setiap orang bisa menikmati kehidupan yang nyaman di masa tuanya. Bahkan banyak di antara mereka yang terus bekerja agar bisa mempertahankan sisa hidupnya, tidak terkecuali seorang pengemudi ojol bernama Pak Sri ini. Pria berusia 68 tahun ini tetap bekerja keras sepenuh hati meski dengan sejumlah keterbatasan.

Kisah sepak terjang Pak Sri sebagai pengemudi ojol ini pertama kali dibagikan oleh salah seorang penumpangnya, Elsya Sandria. Dia mengunggah pengalamannya menjadi penumpang Pak Sri, pada Sabtu (18/1). Dalam unggahan tersebut Elsya menyertakan sebuah video yang menampakkan Pak Sri yang menerjang hujan dengan sepeda motor tuanya.

Tak perlu waktu lama, kiriman Elsya di Instagram dan Twitter itu mendapat sambutan baik dari netizen lainnya. Bahkan Elsya juga berinisiatif menggalang dana untuk Pak Sri.

Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru
Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru | cdns.klimg.com

Saat bertemu dengan Pak Sri, Elsya sebenarnya ragu ketika hendak menumpang. Namun akhirnya Elsya menerima tawaran Pak Sri yang saat itu tidak dapat mengoperasikan aplikasi ojol karena ponselnya mati.

Baca juga: Viral Driver Ojol 68 Tahun Gunakan Motor Rusak Saat Kerja, Pelanggan Sampai Tak Tega

"Tepat pukul setengah 12 tadi, ditemani gerimis, saya berjalan di dekat parkiran mobil stasiun bogor. Saat hendak memesan ojol, tiba-tiba sosok bapak ini menghampiriku dengan wajah sungkan dan lesu sambil bilang, 'mbak sudah pesan? kalau belum boleh saya antar? tapi hp saya mati, harganya sesuai aplikasi ga papa mbak," cerita Elsya.

Ketika tengah mengenakan jas hujan, Elsya pun menanyakan banyak hal kepada pengemudi ojol yang sudah terhitung renta ini. Pertanyaan itu meliputi usia Pak Sri, ponselnya yang mati, sampai ke motor tua yang dikemudikan.

"Selain itu saya merasa motor bapak ini tidak bisa digas dengan kencang, hanya 20 km kecepatannya. Dan saya menikmati itu dengan berbagai cerita yang dia ceritakan. 'Tapi motor saya pun seadanya, rusak dan gak bisa kencang tapi masih kuat ko mbak, tenang'," tulis Elsya.

Baca juga: Oknum Brimob Ngamuk Todongkan Senjata di Polman, Warga Teriak Ketakutan

Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru
Hikmah! Dapat Bantuan Rp100 Juta, Ojol Lansia Bogor Ini Akhirnya Bisa Beli Motor Baru | cdns.klimg.com

Dalam video yang diunggah Elsya, dapat dilihat ada beberapa bagian sepeda motor yang harus diikat dengan tali untuk membuatnya bisa berfungsi dengan baik.

Elsya kemudian membujuk Pak Sri untuk makan bersama dan bercerita banyak hal. Dari cerita itulah Elsya berinisiatif untuk menggalang dana melalui media sosial.

"Dengan segala kerendahan hati, aku silakan bagi yang ingin menyumbangkan sedikit rezekinya untuk Bapak Sri. Boleh titip ke aku, akan aku upgrade setiap hari dan detailnya sampai bapak punya hp baru dan motornya diservice. Berapapun dari kalian bermanfaat untuk bapak," tulis Elsya setelah mengetahui respon netizen sangat baik.

Baca juga: Masih Ingat Si Dukun Cilik Ponari? Kini Jadi Sales dan Melamar Gadis Pujaan Hatinya

Di pertemuan pertamanya dengan Pak Sri, Elsya meminta nomor handphone dan alamat rumah lengkap. Hari pertama penggalangan dana, Elsya berhasil mengumpulkan belasan juta.

Sampai pada akhirnya, sumbangan dari para netizen bisa terkumpul sebanyak Rp100 juta rupiah. Elsya pun menutup penggalangan dana tersebut pada Senin (20/1) kemarin.

Lihat postingan ini di Instagram

Teruntuk Bapak Sri Rahardjo Bapak, terimakasih telah mengajarkan kami untuk tidak menyerah pada takdir. Terimakasih telah mengajarkan kami tidak mengeluh dan keluh. Terimakasih telah mengajarkan kami untuk tetap tenang dalam ujian. Terimakasih telah mengajarkan kami agar bersabar dengan keadaan. Aku bersyukur bisa bertemu dengan bapak pada malam itu disaksikan deras hujan dan rumah makan padang. Kami berdua tidak saling mengenal tapi kami berdua sama-sama telah dipertemukan karena sebuah tujuan. Aku adalah orang yang sangat beruntung bisa bertemu dengan sosok manusia sehebat dirimu yang telah Tuhan ciptakan. Aku tidak tahu berapa lama kau menjalani hidup dengan berjuang sendirian seperti ini. Aku tidak tahu berapa banyak doa yang telah kau panjatkan padanya. Yang aku tahu,kini semua telah diberikan sesuai porsinya. Keberkahanmu sebenarnya lebih banyak dari rezeki yang telah kau dapatkan saat ini bapak. Terimakasih untuk senyuman dan keikhlasanmu. Dan teruntuk teman-teman Aku tidak menyangka Allah begitu dahsyatnya telah menggerakan hati kalian secara cepat. Kalian telah menciptakan kebahagiaan orang lain yang telah di harapkan dan meminta disetiap doa panjang tahajudnya. Terimakasih untuk hal baik yang sudah kalian berikan. Kalian tau? Kebahagiaan ini kalianlah yang ciptakan, kalian yang wujudkan . Khusunya Allah meridhoi niat baik kita semua menjadikan semua ini berjalan dengan lancar. Alhamdulilah dihari ini bapak bahagia sekali karena memiliki hp baru,motor baru,pakaian baru,perabotan baru dan perlengakapan lainnya. Sementara bapak tinggal di kontrakan dulu karena untuk renovasi rumah butuh waktu yang tidak sebentar, bapak sangat senang mempunyai tempat tinggal sementara yang beratap,senang bapak memiliki tempat pulang,senang bapak bisa beristirahat dengan aman. Masih banyak hal yang akan kita kerjakan untuk pak sri,masih banyak PR yang harus kita tuntaskan. Sekali lagi terimakasih untuk semuanya yang berperan dalam hal ini,berdonasi,mendoakan,menshare dan lain-lainnya. Belum bisa membalas satu persatu tapi insyaAllah kebaikannya dibalas kontan oleh Allah ???? Hai orang-orang baik , kamu hebat?

Sebuah kiriman dibagikan oleh Elsya Sandria (@elsyandria) pada

Di hari yang sama, Elsya memenuhi janjinya untuk menemui Pak Sri dan menyampaikan amanah dari para donatur.

"Kemarin saya menyampaikan amanah teman-teman semua, semua kebutuhan dan saran dari teman-teman kami terima dengan baik. Alhamdulillah di hari kemarin, bapak senang karena memiliki hp baru, motor baru, pakaian baru, perabotan baru dan perlengkapan lainnya," tulis Elsya, Selasa (21/1).

Baca juga: Bayinya Ditolak Saat Akan Dikuburkan, Ayah Ini Kebingungan Cari Pemakaman

Bahkan Elsya pun sampai menemani Pak Sri untuk membeli berbagai keperluan, mulai dari sepeda motor baru, ponsel baru, hingga perabotan. Sedangkan sisa dari pembelian tersebut digunakan untuk merenovasi rumah Pak Sri yang sudah tua.

"Kami meminta bapak untuk memilih motor sesuai kenyamanan bapak, akhirnya bapak memilih motor ini," tulis Elsya sambil menunjukkan motor pilihan Pak Sri.

Artikel Lainnya

Tidak hanya motor dan handphone, Pak Sri juga diajak untuk membeli beberapa pakaian dan membeli kacamata untuk mengatasi masalah penglihatan yang sudah mulai rabun.

Tags :