Selebriti Dunia yang Pernah Jadi Duta Pariwisata untuk Negara Lain

Mewakili negara masing-masing | keepo.me

Selebriti dunia yang mempromosikan pariwisata sejumlah negara

Pariwisata adalah salah satu industri yang berperan penting terhadap pertumbuhan ekonomi suatu negara. Banyak cara untuk mendorong sektor pariwisata. Salah satunya adalah dengan menunjuk duta pariwisata yang tepat.

Tugas dari duta itu adalah untuk mempromosikan apa saja yang menjadi daya tarik suatu negara. Mulai dari kuliner dan tempat bersejarahnya. Banyak hal yang tentu dipertimbangkan saat memilih seorang duta, termasuk dari kalangan selebriti.

Kepopuleran mereka diharapkan bisa turut memajukan pariwisata yang dipromosikan. Menariknya, sejumlah negara memilih selebriti yang justru berasal dari negara lain.

1.

Jackie Chan, duta pariwisata Indonesia 2014

Jackie Chan | www.thejakartapost.com

Pemerintah Indonesia melalui Kementerian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif pada saat itu mengangkat Jackie Chan menjadi duta pariwisata Indonesia khusus untuk pasar Tiongkok. Pengangkatan tersebut dikabarkan tidak mengalokasikan anggaran khusus karena memberikan jabatan duta pariwisata sebagai gelar kehormatan.

2.

Joe Taslim, duta pariwisata Selandia Baru untuk Indonesia 2014

Joe Taslim | www.kapanlagi.com

Nama Joe Taslim sudah mendunia berkat kepiawaian aktingnya di berbagai judul film laga. Baru-baru ini, Joe bahkan dikabarkan memerankan karakter Sub-Zero dalam film yang diadaptasi dari game Mortal Kombat. Tak hanya bisa bermain dalam film produksi Hollywood, Joe juga pernah dipercaya menjadi Duta Pariwisata Selandia Baru.

Joe bersama istri dan ketiga anaknya pun mendapatkan fasilitas menjelajahi negara tersebut. Dengan ditunjuknya Joe, pemerintah Selandia Baru berharap bisa lebih banyak dikunjungi keluarga asal Indonesia.

3.

Chris Hemsworth, duta pariwisata Australia 2016-2017

Chris Hemsworth | www.biography.com

Pemeran karakter Thor di Avengers ini dipercaya menjabat sebagai Duta Pariwisata Global Kampanye Badan Pariwisata Australia. Kampanye yang dipromosikan Chris berfokus pada wisata perairan kelas dunia. Aktor kelahiran Melbourne, Australia, 36 tahun lalu ini juga bertugas untuk mempromosikan pengalamannya saat menjelajahi pesisir Negari Kanguru.

Baca juga: Tempat Wisata di Spanyol

4.

Lee Jong Suk, duta pariwisata Korea Selatan 2017

Lee Jong Suk | www.wartanasional.com

Aktor dan model kelahiran Suwon, Korea Selatan, ini pernah dipercaya Korea Tourism Organization (KTO) untuk mempromosikan Negeri Ginseng ke luar negeri. Alasan terpilihnya karena pemeran Schol 2013 ini sangat populer di Asia Tenggara dan Tiongkok.

Lee Jong Suk bertugas untuk memerkenalkan kota dan provinsi di Korea Selatan. Mulai dari Seoul, Gyeonggi, Gangwon, dan Jeju.

5.

Rihanna, duta pariwisata Barbados 2011

Rihanna | www.thejakartapost.com

Pelantun lagu Umbrella ini memamerkan kecantikan tempat kelahirannya lewat media sosialnya dengan hashtag #Barbados. Rihanna juga tampil dalam video berdurasi 1 menit dan 27 detik di YouTube.

Dalam video tersebut, Rihanna terlihat cantik saat sedang menjelajahi berbagai tempat di Barbados sambil melakukan banyak hal.Sseperti bermain kartu dengan penduduk sekitar dan bersepeda di tengah hutan.

Promosi wisata tersebut berakhir pada Februari 2013. Setelah sukses menjalankan tugasnya, Rihanna baru-baru ini diangkat menjadi Duta Besar Barbados.

6.

Pitbull, duta pariwisata Florida 2015

Pitbull | www.celebritynetworth.com

Rapper berkepala plontos ini menerima bayaran bernilai fantastis saat menjabat sebagai Duta Pariwisata Florida, yakni US$1 miliar. Pitbull meluncurkan video musik bertajuk Sexy Beaches yang memperlihatkan keindahan Florida.

Pelantun lagu I Know You Want Me ini juga menyertakan hastag #LoveFL pada video tersebut. Pitbull juga mempromosikan Florida lewat acara televisi dan social media.

Baca juga: Tempat Wisata di India yang Terkenal

7.

Arnold Schwarzenegger, duta pariwisata Madrid 2014

Arnold Schwarzenegger | www.abc15.com

Aktor lawas yang juga berprofesi sebagai politisi ini pernah berada di Spanyol saat membintangi film Conan the Barbarian. Ibu kota Spanyol, Madrid, kemudian memberikannya gelar kehormatan berupa jabatan Duta Pariwisata.

Arnold diharapkan bisa meningkatkan pendapatan Madrid lewat sektor pariwisata dan juga mendorong para pembuat film untuk melakukan syuting di kota terbesar di Spanyol tersebut.

8.

Taecyeon, duta pariwisata Taiwan 2019

Taecyeon | www.soompi.com

Idol K-pop yang merupakan anggota dari grup musik 2PM ini melakukan berbagai hal untuk mempromosikan pariwisata Taiwan untuk pasar Korea Selatan. Salah satunya adalah membintangi video pariwisata yang akan diputar di Negeri Ginseng.

Tak sekadar populer di Taiwan, Taecyeon terpilih juga karena piawai berbahasa Mandarin. Promosi yang dilakukannya diharapkan bisa mendatangkan lebih banyak wisatawan asal Korea Selatan ke Taiwan.

9.

Mario Maurer, duta pariwisata Thailand 2015-2017

Mario Maurer | www.thejakartapost.com

Aktor ini sudah tiga tahun berturut-turut dipercaya mempromosikan pariwisata Thailand. Mario dipilih karena profesional di bidangnya, punya citra yang baik, bisa berkomunikasi dengan baik, dan mempunya banyak penggemar. Selain itu, Mario juga sering melakukan traveling di Thailand, sehingga diharapkan bisa menceritakan soal keindahan Thailand ke banyak orang.

Baca juga: Tempat Wisata di Kamboja Favorit Pelancong 

10.

Sidharth Malhotra, duta pariwisata New Zealand untuk India 2016

Sidharth Malhotra | www.bizasialive.com

Aktor yang namanya melejit berkat perannya dalam film My Name Is Khan ini dipercaya untuk mempromosikan pariwisata New Zealand. Sidharth pernah menghabiskan waktu di Canterbury, Rotorua, Waikato, dan Auckland.

Pria kelahiran India, 34 tahun lalu ini menganggap New Zealand sebagai rumah keduanya. Setelah puas menjelajahi New Zealand, Sidharth kemudian membagikan pengalamannya lewat akun social media pribadinya.

New Zealand dan India memiliki hubungan khusus baik di masa lalu maupun sekarang. Kedua negara memiliki perjanjian perdagangan jangka panjang.

Artikel Lainnya

Apabila selebriti biasanya mempromosikan film atau album terbarunya, lain halnya apabila mereka didaulat menjadi duta pariwisata.

Dengan memilih para selebriti, maka diharapkan industri pariwisata tempat yang dipromosikan bisa mengalami pertumbuhan. Terutama dari jumlah kedatangan para wisatawan asing.

Tags :