Selain Landmark, 10 Wisata di Malaysia Anti Mainstream Ini Wajib Didatangi

wisata di malaysia
Malaysia | keepo.me

Coba George Town dan Gua Mulu, yuk!

Jadi tetangga negara Indonesia, wisata di Malaysia jadi destinasi kesukaan sebagai short gateway. Negara ini memang sering bersitegang dengan Indonesia karena perebutan pengakuan tentang beberapa warisan budaya. Tapi menyoal bahasa dan makanan, kesamaan ini yang membuat kita familiar saat ke sana.

Ketika tiket murah sudah di tangan, mulailah merencanakan untuk mendatangi beberapa tempat wisata yang nggak biasa. Tempat ini tentu punya panorama yang nggak kalah indah dengan spot mainstream lainnya.

10 wisata di Malaysia anti mainstream yang suguhkan panorama indah

Selain Menara Kembar Petronas yang jadi landmark-nya, nggak ada salahnya untuk mendatangi wisata di Malaysia anti mainstream ini. Mulai dari city tour hingga wisata alam, semua terangkum lengkap.

1.

Manukan Island, taman laut pertama Malaysia

wisata di malaysia
Manukan Island | www.instagram.com

Lokasinya ada di Teuku Abdul National Park, sebuah tempat wisata di Malaysia ini adalah taman laut pertama di Malaysia yang terletak di Sabah. Sesuai dengan namanya, taman ini terkenal akan keindahan pantai.

Tak hanya laut biru, ada pula pemandangan terumbu karang yang menarik untuk snorkeling dan scuba diving. Buat yang belum merasakan pengalaman basah-basahan di Malaysia, nggak ada salahnya untuk mencoba untuk ke sini.

2.

George Town yang mentereng

wisata di malaysia
George Town Penang | www.instagram.com

Kawasan wisata Malaysia terbaik ini makin dikenal sebagai salah satu destinasi urban. Ini karena karya para seniman mural yang terpampang nyata di banyak dinding bangunannya.

Bukan karya serampangan, mural-mural di George Town punya kekhasan tersendiri yang membuatnya makin menarik untuk para penggemar fotografi. Untuk yang suka berburu latar foto yang Instagramable, wajib masuk tempat yang wajib didatangi nih.

3.

Kek Lo Si Temple, kuil termuda di Asia Tenggara

wisata di malaysia
Kek Lo Si | www.instagram.com

Meski muda, sebenarnya kuil Budha ini sudah ada sejak tahun 1891. Saat malam hari, kuil ini diterangi lampu warna-warni yang menarik. Kuil Rama IV merupakan salah satu dari daftar wisata Malaysia yang paling menarik karena memiliki puluhan ribu patung dan ukiran Buddha.

Baca juga: Pesona Tempat Wisata di Malaysia yang Kaya Akan Akulturasi Budayanya

4.

Batu Caves, tersohor banget nih

wisata di malaysia
Batu Caves | www.instagram.com

Selain Menara Petronas, wisata di Malaysia terbaru yang populer adalah Batu Caves yang terletak tak jauh dari Kuala Lumpur. Komplek ini adalah warisan budaya dan agama Hindu di Malaysia dengan tiga gua utama.

Selain sebagai tempat wisata, banyak pengunjung yang datang ke sini untuk beribadah. Di sini, kamu pun bisa menemukan kemiripan dengan Ubud Monkey Forest di Bali. Gua ini juga dihuni banyak populasi monyet yang dibiarkan berkeliaran bebas.

5.

Kawasan Konservasi Semenggoh yang juga melindungi populasi orang utan

wisata di malaysia
Semenggoh | www.instagram.com

Orangutan merupakan fauna endemik yang mendiami Pulau Kalimantan alias Borneo. Tak hanya jadi wilayah kedaulatan Indonesia, sebagian Borneo merupakan bagian dari wilayah Malaysia. Mereka juga memiliki kawasan konservasi yang dinamai Semenggoh Nature Reserve.

Tak hanya orangutan, di sini kamu bisa menemui berbagai populasi burung eksotis yang dilindungi. Buat yang ingin menantang diri dengan mengeksplorasi alam, kawasan konservasi di wisata di Malaysia ini bisa masuk dalam itinerary-mu.

6.

Bukit Bintang, kawasan belanja paling hits di Malaysia

wisata di malaysia
Bukit Bintang | www.instagram.com

Buat yang suka city tour, boleh menjajal belanja atau berkeliling di kawasan wisata di Malaysia Bukit Bintang. Satu tipe dengan Orchard Road di Singapura, kamu akan menemukan banyak mall besar yang menjual barang-barang branded di sini.

Jika kamu punya budget lebih untuk liburan, sempatkan untuk mampir ke salah satu restoran kece yang ada di kawasan ini. Sambil buka jasa titip juga menarik, lho!

7.

Desa wisata Sarawak yang mengagumkan

wisata di malaysia
Sarawak Cultural Village | www.instagram.com

Sebenarnya, konsep desa wisata bukan sesuatu yang baru bagi orang Indonesia. Namun, apa salahnya mencoba menengok desa wisata alias desa budaya wisata di Malaysia?

Di sini, tentu kamu akan menemukan beberapa perbedaan yang mencolok seperti bentuk rumah tradisionalnya. Sembari ngobrol dengan penduduk lokalnya, perjalananmu akan terasa lebih berkesan.

Baca juga: Percuma Jauh-jauh Ke Malaysia Jika Makanan Ini Nggak Dicicipi

8.

Gereja Kristen Melaka, gereja tua sejak zaman kolonial

wisata di malaysia
Christ Church Melaka | www.instagram.com

Sama dengan Indonesia, ini adalah salah satu daftar wisata Malaysia yang jadi bangunan peninggalan kolonial. Salah satunya Gereja Kristen Melaka ini.

Dengan warna dindingnya yang merah marun dan bentuknya yang klasik, gereja ini makin menarik buat kamu yang suka dengan wisata kota tua. Apalagi yang suka dengan nuansa vintage, tentu bakalan menyenangkan.

9.

Sungai Kinabatangan yang tak kalah eksotis

wisata di malaysia
Sungai Kinabatangan | www.instagram.com

Keberadaan gajah di wilayah sungai ini mungkin akan mengingatkanmu pada Lampung dan sekitarnya. Sungai ini merupakan sungai terbesar kedua di Malaysia yang mencapai panjang 550 km.

Selain gajah, populasi hewan lainnya yang mendiami kawasan wisata di Malaysia ini antara lain bekantan, orangutan, buaya, dan jenis burung serta primata lainnya. Berasa ada di rumah nenek, 'kan?

10.

Mulu Caves di kawasan Taman Nasional Gunung Mulu

wisata di malaysia
Mulu Caves | www.instagram.com

Buat pecinta petualangan dan trekking, Gua Mulu bisa dijadikan tempat asyik untuk memuaskan hasrat bertualangmu. Meski bukan hal baru, gua ini diklaim sebagai salah satu gua terbesar di dunia.

Jika diukur, gua ini bisa saja digunakan untuk menampung 40 pesawat sebesar Boeing 747. Gigantic dan tentunya seru buat didatangi.

Artikel Lainnya

Mengenali wisata di Malaysia dengan mencoba berlibur ke sana, jangan selamanya mendatangi tempat yang jadi landmark. Kamu nggak akan dibikin bete karena berdesak-desakan karena saking ramainya. Dengan mendatangi tempat yang sepi, tentu ini bisa membuat liburanmu jadi lebih baik.

Tags :