Makin Praktis dan Canggih dengan 5 Smartwatch iOS Terbaik

5 Nama Smartwatch Terbaik iOS | www.pcmag.com

Sudah nggak zaman nenteng hape kemana-mana karena sekarang sudah ada smartwatch

Kesibukan seseorang dalam bekerja dan beraktivitas bisa membuat kamu jauh dari hape dan segala notifikasi yang mungkin butuh kamu baca secepatnya. Rasanya mustahil kamu bisa melakukan pekerjaan dengan baik dan terus memantau perkembangan hape kamu secara bersamaan.

Padahal mungkin saja beberapa notifikasi entah itu berupa telepon masuk, pesan baru atau notifikasi media sosial kamu itu penting kamu ketahui. Untungnya sekarang kamu bisa memanfaatkan adanya smartwatch jadi meskipun kamu nggak bawa hape kamu tetap bisa terus terinformasi.

Daftar Smartwach iOS Terbaik yang Canggih dan Praktis

Selain beberapa keuntungan di atas, smartwatch juga banyak memberikan manfaat kayak kamera, tinjauan kesehatan, ketahanan air, penggunaan Siri, dan masih banyak lainnya.

1.

Apple Watch Series 3

Apple Watch Series 3 | www.hindustantimes.com

Harga Apple Watch Series 3: Rp. 2.700.000

Smartwatch terbaik iOS haruslah ditempati oleh Apple Watch Series 3, produk andalan Apple sendiri. menonjolkan aplikasi penghitung detak jantung yang mendekati ketepatan dan terhubung dengan Siri, kamu bisa terus aktif melakukan kegiatan kamu yang super sibuk.

Buat yang hobi berolahraga dan berenang, jam tangan pintar ini bisa dipakai bahkan di dalam air. Ketika kamu lagi stress dengan timbunan pekerjaan yang menggunung atau janjian pertemuan yang tiba-tiba ditunda, jam tangan ini bisa menasehati kamu buat mengambil nafas panjang beberapa kali biar nggak gampang stress.

Nggak cuma itu aja, para pengguna jam tangan ini bisa melihat seberapa sering kamu minum air. Ketika kamu dirasa nggak banyak minum air putih, aplikasi yang ada di jam tangan ini bisa membuat hidup kamu jauh lebih sehat meskipun aktif seharian.

2.

Apple Watch Series 1

Apple Watch Series 1 | www.theverge.com

Harga Apple Watch Series 1: Rp. 2.850.000

Nama Apple Watch pastinya sudah nggak perlu lagi diraguin kualitas dan manfaatnya, Apple Watch Series 1 misalnya. Selain kamu bisa tetap terhubung dengan berbagai panggilan telepon dan pesan, smartwatch ini bisa lebih dari apa yang kamu bayangkan.

Kamu bisa menghitung berapa langkah yang sudah kamu peroleh hari ini bersamaan dengan jumlah kalori yang sudah terbakar. Muncul dengan display 3D touchnya, jam tangan dengan 42 milimeter ini juga bisa melihat detak jantung dan juga tingkat stress yang dimiliki penggunanya.

Apple Watch Series 1 ini dilengkapi dengan 8GB penyimpanan internal. Lalu gimana dengan baterainya? Kamu bisa puas mengobrol selama 3 jam 40 menit sedangkan baterainya sendiri bisa bertahan selama 18 jam.

3.

Tickwatch S Smartwatch

Tickwatch S Smartwatch | 9to5google.com

Harga Tickwatch S Smartwatch: Rp. 2.150.000

Smartwatch merk Tickwatch ini adalah sebuah jam tangan pintar dengan GPS yang ditanam di dalamnya yang bisa secara tepat memberikan laporan jarak dan kecepatan dan juga tujuan dari olahraga yang kamu lakukan.

Kalo kamu lagi berlari atau bersepeda, kamu bisa melihat laporan sejauh mana jarak yang sudah kamu tempuh. Dengan adanya sendor PPG di jam tangan ini, kamu nggak merasa terganggu atau nggak nyaman karena kamu bakal ngerasa kayak nggak memakai jam tangan.

Dibekali dengan ukuran memori yang cukup besar yaitu 4G ROM 512 m RAM, kamu bebas menggunakan smartwatch ini dengan nyaman dan tanpa gangguan apa-apa.

4.

Apple Watch 3 Nike+

Apple Watch 3 Nike+ | www.businessinsider.com

Harga Apple Watch 3 Nike+: Rp. 5.900.000

Apple Watch 3 Nike+ ini adalah sebuah jam tangan kolaborasi antara kecanggihan Apple yang futuristis dan Nike yang terkenal dengan produk olahraganya yang kuat dan kokoh.

Produk ini mempunyai GPS yang tertanam di dalamnya bersama dengan dual-core prosesornya yang menampilkan berbagai aplikasi secara cepat jadi pengguna nggak menunggu waktu yang lama buat mengoperasikannya.

Muncul dengan strap atau tali jam yang berbeda dari kebanyakan jam, ketika kamu berlari kamu gampang memakainya dan juga melepasnya karena jam ini lebih berfokus buat penggunaan ketika berolahraga meskipun kamu sehari-hari juga bisa memakainya.

Jam tangan ini tahan air dan bahkan bisa bertahan di bawah air sampai maksimal 50 meter jadi kamu bisa berenang atau sekedar main-main air. Buat yang mau membelinya, pastikan kamu punya minimal iPhone 6 dengan minimal iOS 11.

Artikel Lainnya
5.

Apple Watch Series 3 LTE

Apple Watch Series 3 LTE | www.hindustantimes.com

Harga Apple Watch Series 3 LTE: Rp. 6.000.000

Dengan memilih Apple Watch Series 3 LTE, kamu bisa mendapatkan laporan dari tiap olahraga yang kamu lakukan mulai dari yoga sampai latihan olahraga yang sangat berat dan intense.

Khusus buat para pelari, kamu bisa mengikuti fitur-fitur khusus pelari dengan kecepatan yang direkomendasikan yang sesuai dengan kesehatanmu.

Dengan jam tangan tahan air ini kamu juga bisa memantau detak jantung kamu dan langsung mendapatkan peringatan ketika mereka menganggap detak jantung kamu naik atau turun secara drastis.

Kebutuhan menggunakan smartwatch atau jam tangan pintar ini sudah menjadi tuntutan yang bisa kamu manfaatkan dengan baik. Dengan smartwatch iOS terbaik ini kamu bisa terus aktif tanpa harus selalu menggenggam hape kamu.

Tags :