Lebih Canggih dari Fingerprint, Jepang Bakal Rilis Fitur Earprint di Smartphone?

fitur earprint dari jepang
Earprint | unsplash.com

Inovasi baru yang menjamin keamanan dan privasi

Saat ini, fingerprint sudah bukan menjadi inovasi baru yang terpasang di smartphone. Fitur pengaman untuk menjaga privasi sang empu HP ini bakal menjadi hal yang so last year dibanding dengan earprint yang digodok oleh Jepang.

Menurut ahli teknologu di Jepang, autentikasi dengan sidik jari dirasa tidak seaman awal dirilis. Sensor yang terlalu sering ditekan bakal mudah rusak dan justru memungkinkan kunci terbuka ketika diakses oleh bukan pemiliknya. Bahkan sudah ada banyak celah untuk membobol fitur ini.

Ahli teknologi di Jepang mencoba menggodok dan mencari pengganti fingerprint. Lalu tercetus ide memasang earprint di gawai pintar. Sesuai dengan namanya, fitur pengaman ini memindai telinga sebagai akses utama memakai smartphone.

fitur earprint dari jepang
Kalahkan fingerprint | unsplash.com

Dilansir dari Wired, disebutkan bahwa di bidang kedokteran dan medis dunia mengklaim bahwa telinga menjadi organ yang unik selain sidik jari. Setiap individu memiliki karakteristik telinga yang berbeda. Mulai dari bentuk, ukuran, posisi, sampai saluran lubangnya. Bagian tubuh ini juga mengalami perubahan yang relatif lebih kecil ketimbang bagian lainnya.

Proses autentikasi dengan earprint di smartphone memanfaatkan sinyal pantulan suara. Sinyal suara dengan gelombang yang sudah diatur dikirm masuk ke dalam lubang telinga. Setelah diterima gendang telinga, sinyal tersebut akan dipantulkan lagi ke ponsel.

Artikel Lainnya

Gelombang dan tekanan yang berbeda bisa menunjukkan mana yang benar-benar pemilik atau orang lain. Dengan begini, privasi dan data bisa lebih terjaga. Sudah tidak sabar untuk menanti fitur ini sampai resmi dirilis?

Tags :