Bikin Kamu Jadi Jago! Inilah 10 Aplikasi Piano PC yang Mudah Dimainkan

Aplikasi Piano PC
Aplikasi Piano PC | www.berakal.com

Sudah siap memilih aplikasi piano PC ini?

Piano merupakan alat musik yang dikenal hampir semua orang. Cara memainkan yang cukup mudah, suara yang dihasilkan pun indah, membuat banyak orang menyukai piano.

Instrumen musik ini sebenarnya kalau dipelajari lebih mendalam lagi akan sangat rumit. Apalagi jika dipakai untuk memainkan genre musik tertentu, akan butuh proses belajar yang mendalam.

Selain itu, harganya pun lumayan mahal, dan itu masih tergantung dari variasi alat dan tipenya. Dari jenis piano yang klasik hingga piano elektrik pun banyak tersedia. Namun, hal tersebut bukan lagi sebuah kendala.

Di tengah kemajuan teknologi yang pesat seperti saat ini, memainkan piano tidak lagi harus menggunakan alat musiknya secara langsung. Telah banyak aplikasi piano PC yang tersedia yang bisa dimainkan di PC atau laptop.

Hal tersebut sangat membantu bagi yang ingin belajar dan memainkan piano, namun belum memiliki uang cukup untuk membeli alat musiknya.

Berikut aplikasi piano PC yang bisa kamu mainkan

1.

Everyone Piano

Aplikasi Piano PC
Everyone Piano | i.ytimg.com

Aplikasi Piano PC pertama adalah Everyone Piano. Aplikasi Piano untuk PC ini seperti software pada umumnya dan bisa dintegrasikan dengan berbagai jenis keyboard termasuk MIDI. Keyboard PC atau laptop berfungsi seperti tuts pada piano.

Aplikasi ini juga memberikan fitur untuk merekam setiap permainan piano yang kita mainkan, selain itu, menyediakan demo toturial bagaimana menjalankannya. Everyone Piano juga mendukung sistem operasi seperti Windows XP/Vista/7.

Kualitas suara yang dihasilkan tergantung dengan sound system yang kita gunakan. Semakin baik, akan semakin bagus pula kualitas suara yang dihasilkan. Bagi yang ingin langsung mencoba aplikasi ini, bisa klik di sini.

Baca Juga: Profil Seorang Pemain Piano Tunanetra

2.

Piano FX Studio

Aplikasi Piano PC
FX Studio | i.ytimg.com

Aplikasi piano untuk laptop selanjutnya adalah Piano FX Studio. Hampir sama dengan aplikasi piano pada umumnya, Piano FX Studio juga menggunakan keyboard sebagai tuts piano untuk menghasilkan suara dan nada.

Fitur yang ditawarkan pleh Piano FX Studio adalah sampel melodi, drum machine, dan merekam permainan piano. Aplikasi piano ini bisa dipasang di berbagai laptop atau PC yang bersistem operasi Windows.

Yuk, download piano for PC di sini bagi yang ingin langsung memainkan Piano FX Studio

Baca Juga: Gadis Berbakat, Bermain Piano Sambil Tertidur

3.

Eletronic Piano

Aplikasi Piano PC
Electronic Piano | image.winudf.com

Aplikasi piano PC selanjutnya adalah Elektronic Piano. Software piano ini bisa kita download secara gratis dan menawarkan berbagai macam fitur yang menyenangkan. Seperti menjalankan berbagai note musik, merekam permainan dan dapat diiringi oleh drum karena tersedia fitur drum machine.

Fitur yang paling berbeda dari aplikasi ini adalah terdapat 128 instrumental musik yang bisa dimainkan. Ditambah dengan 47 jenis suara drum yang bisa digunakan untuk mengiring permainan piano kita.

Elektronic piano juga terdapat 12 chord dan single key, chord gitar yang terdiri dari berbagai bahasa, yaitu Inggris, Spanyol, dan Portugis. Bagi yang penasaran bisa klik di sini untuk langsung memainkan Elektronik Piano.

Baca Juga: Nintendo Labo Bisa Sulat Switch Menjadi Piano dan Robot

4.

MIDI Piano

Aplikasi Piano PC
MIDI Piano | www.midipiano.net

Aplikasi piano untuk laptop keempat adala MIDI Piano. Aplikasi ini berukuran kecil dan sangat ringan untuk dijalankan. Hal tersebut merupakan kelebihan yang dimiliki oleh MIDI Piano.

Permainan piano kita juga bisa direkam di MIDI Piano, keyboard pada laptop dan PC bisa digunakan sebagai tuts piano. Namun kekuaran dari MIDI Piano adalah kita akan kesulitan untuk mengatur layout keyboard yang digunakan sebagai tuts piano.

Klik di sini untuk langsung mencoba aplikasi MIDI Piano.

5.

Simple Piano

Aplikasi Piano PC
Simple Piano | image.winudf.com

Aplikasi selanjutnya adalah Simple Piano, sebagaimana nama aplikasi ini fitur yang ditawarkan sangat simpel. Aplikasi ini banyak digunakan oleh para pemula yang ingin belajar bermain piano.

Dalam aplikasi piano PC juga terdapat sekitar 128 jenis karakter suara piano yang bisa kita mainkan. Aplikasi Simple Piano dapat berjalan di sistem operasi Windows dan cara memasangnya pun cukup mudah dan sederhana.

Bisa klik di sini untuk langsung instal dan memainkan Simple Piano.

Baca Juga: 5 Aplikasi Piano Terbaik di Android. Fiturnya Paling Lengkap!

6.

Sweet Little Piano

Aplikasi Piano PC
Sweet Little Piano | i.ytimg.com

Aplikasi Piano PC ini juga berukuran sangat ringan dan tidak berukuran besar. Sama seperti aplikasi MIDI Piano. Efek audio yang dimiliki oleh aplikasi Sweet Little Piano pun beragam, mulai dari efek audio gitar, flute, terompet, biola, cello hingga klarinet terdapat dalam aplikasi ini.

Fitur yang ditawarkan oleh Sweet Little Piano yang sangat membantu adalah adanya petunjuk tombol pada keyboard yang akan menghasilkan nada tertentu. Terdapat juga fitur untuk mengubah layout tombol dalam menghasilkan nada.

Namun aplikasi ini hanya bisa dipasang pada laptop yang memiliki minimal 1.7 Ghz, RAM 1 GB dengan VGA 128 Mb. Kapasitas memori yang kosong harus disediakan minimal 13 MB untuk dapat menjalankan aplikasi ini.

Download aplikasi dengan klik di sini.

7.

ButtonBeats Piano

Aplikasi Piano PC
ButtonBeats Piano | i.ytimg.com

Kelebihan aplikasi ButtonBeats Piano adalah bisa didapat secara gratis. Selain itu, kelebihan lainnya adalah suara piano yang dihasilkan lebih baik dibandingkan dengan aplikasi lainnya. Hampir mirip seperti suara piano asli.

Cara menjalankan aplikasi ini pun sama seperti aplikasi lainnya. Fitur merekam permainan piano juga terdapat di aplikasi ini. Hal ini sangat membantu, terutama bagi para pemula yang perlu mencatat permainan pianonya sebagai bahan evaluasi.

Download aplikasi piano ButtonBeats Piano di sini, dan langsung rasakan sendiri permainan pianonya.

8.

Piano One for PC

Aplikasi Piano PC
Piano One For PC | i.ytimg.com

Aplikasi piano untuk PC selanjutnya adalah Piano One for PC. Sebagaimana nama aplikasinya, aplikasi piano ini dikhususkan untuk PC dan dapat di-download secara gratis. Fitur yang disediakan juga terdapat berbagai macam suara piano, mulai dari suara original hingga suara piano elektrik.

Download aplikasi Piano One For PC dengan klik di sini.

Baca Juga: 10 Aplikasi Drum Terbaik, Buat Kamu jadi Drummer Dadakan

9.

HS Virtual Piano

Aplikasi Piano PC
HS Virtual Piano | i.ytimg.com

Aplikasi Piano PC selanjutnya adalah HS Virtual Piano. Fitur yang ditawarkan antara lain 37 tombol, 13 drum, dan 129 macam suara yang berbeda yang bisa dimainkan.

Dengan fitur tersebut kita memiliki berbagai macam pilihan untuk memainkan musik dengan piano PC. Fitur merekam permainan piano kita juga terdapat di aplikasi ini.

Klik di sini untuk download langsung aplikasinya.

10.

A73 Piano Station

Aplikasi Piano PC
A73 Piano Station | 3.bp.blogspot.com

Aplikasi A73 Piano Station ini hanya bisa dipasang di laptop atau PC dengan spesifikasi prosessor 16 Hz dan resolusi layar 1024 x 768. Laptop dan PC dengan spesifikasi di luar itu tidak bisa memasang dan memainkan aplikasi piano ini.

Aplikasi piano ini juga menggunakan keyboard sebagai pengganti tuts piano untuk menghasilkan suara. Suara alat musik lain juga terdapat di aplikasi ini, seperti suara drum, seruling, biola dan lainnya.

Download aplikasi A73 Piano Station dengan klik everyeveryobne.

Artikel Lainnya

Daftar aplikasi piano PC di atas bisa kita mainkan untuk mengekspresikan musikalitas kita di tengah keterbatasan perangkat. Di zaman serba canggih saat ini, apapun bisa diatasi dengan kecanggihan dan inovasi teknologi. Selamat mencoba!

Tags :