5 Aplikasi Pengatur Media Sosial yang Praktis, Efektif dan Produktif
26 Desember 2020 by Stephanie PutriMakin produktif dengan aplikasi pengatur media sosial ini.
Mempunyai banyak akun media sosial mungkin awalnya terdengar ribet dan menjengkelkan. Selain kamu harus sering membuka satu akun bergantian dengan akun lainnya, rasanya nggak praktis banget membuka dan menutup satu dan yang lain.
Mungkin bakal jauh lebih praktis dan efektif kalo ada aplikasi pengatur media sosial yang cukup buka aplikasi ini aja dan kamu bisa mengatur semuanya. Pastinya ini nggak repot dan nggak bakal kamu lewatkan karena sudah sepaket.
Pilihan Aplikasi Pengatur Media Sosial Terbaik
Daftar aplikasi pengatur media sosial ini berguna banget khususnya yang menggunakan media sosial sebagai platform kerja yang luas.
Snaplytics
Buat yang menggunakan Snapchat sebagai salah satu platform bisnis di mana kamu mencari sebuah aplikasi yang bisa mengatur akun Snapchat, Snaplytics ini adalah jawaban yang selama ini kamu cari.
Aplikasi pengatur media sosial ini mampu mengatur beberapa grup Snapchat yang setiap grupnya bisa berisi 20 akun yang berbeda. Kamu juga bisa mengecek seberapa progress yang dihasilkan dari masing-masing akun yang kamu pegang.
Yang menarik dari Snaplytics adalah kamu bisa mengatur bagaimana cara mengatur jadwal tampilan Stories secara terjadwal yang cocok dengan waktu terbaik. Kamu bisa mencobanya selama 2 minggu secara gratis buat melihat kemampuannya.
Download Snaplytics via Android
Sprout Social
Dari daftar aplikasi pengatur media sosial, Sprout Social ini adalah sebuah penghubung yang bisa mengelola semua akun medsos yang kamu punya. Aplikasi ini mempunyai kemampuan buat menganalisis data dengan terperinci yang memberikan kemudahan dalam sebuah aplikasi.
Dengan ini kamu bisa mengakses sebuah aplikasi yang mencakup semua medsos kamu khususnya Facebook, Pinterest dan juga Twitter dan mengatur jadwal postingannya.
Kamu bisa melihat sebanyak apa daya tarik para pengguna medsos inginkan, tampilan apa yang mereka mau lihat dan mengecek tampilan postingan kamu. Kamu bisa memanfaatkan percobaan gratis selama 1 bulan sebelum berlangganan $99 per bulan.
Download Sprout Social via Android
Baca juga: 10 Aplikasi Pengelola Password Terpercaya
Brandwatch
Brandwatch adalah salah satu cara andalan buat terus mengikuti perkembangan zaman yang ada dengan memanfaatkan media sosial yang ada. Sebenarnya ada beberapa media yang bisa mendengar keinginan para pengguna media sosial tapi aplikasi ini sudah dianggap yang cukup lengkap dari daftar aplikasi pengatur media sosial yang lain.
Sebut aja Facebook, Twitter, blogspot, forum-forum dan sebagainya bisa kamu kelola secara sekaligus menggunakan aplikasi pengatur medsos ini. Kamu nggak perlu lagi menghabiskan waktu seharian ngecek satu-satu setiap medsos yang kamu punya.
Download Brandwatch via Android
Baca juga: 5 Aplikasi Convert YouTube ke Mp3 Terpraktis
Buffer
Salah satu aplikasi pengatur medsos yang bisa kamu gunakan buat melakukan promosi marketing atau peningkatan promosi produk, Buffer bisa jadi andalan. Gampang digunakan dan terintegrasi dengan Google Analytics, kamu bisa menggunakan aplikasi ini secara fleksibel.
Kamu bisa mengintip konten-konten lain yang terbilang laris di masing-masing platform medsos yang ada. Selain itu, Buffer ini mempermudah kamu dalam keberhasilan kampanye marketing yang kamu lakukan.
Kalo kamu cuma punya 1 akun media sosial aja, kamu bisa memanfaatkan aplikasi ini secara gratis. Sebaliknya, kalo kamu punya banyak banget akun sampai delapan, kamu perlu mencoba berlangganan $15 per bulan dan nikmati manfaatnya.
Download Buffer via Android
Baca juga: 6 Aplikasi Scanner di PC yang Terpercaya
Hootsuite
Punya banyak banget media sosial tapi bingung kebanyakan akun dan nggak sempat mengelola satu demi satu? Mulai dari Instagram, Facebook, Twitter, YouTube, Foursquare, Pinterest, dan bahkan LinkedIn, kamu bisa menghubungkannya secara sekaligus di Hootsuite.
Kamu bebas berselancar di dunia maya, mencari inspirasi dan apa yang lagi hits yang bisa bermanfaat buat konten kamu dan melihat sekiranya ide yang bakal booming di masa depan.
Semuanya ini bisa kamu lakukan di Hootsuite. Misalnya kamu mau membidik target tertentu, kamu bisa memilih konten dan waktu penayangan secara otomatis dan dijamin kamu mendapat hasil yang memuaskan.
Download Hootsuite via Android
Daftar aplikasi pengatur media sosial ini selain bisa mempersingkat waktu pengelolaan, kamu juga bisa melihat seberapa efektif dan apa aja konten-konten yang lagi booming dan kamu bisa membuat konten yang mirip. Kalo ada aplikasi yang mempermudah, kenapa nggak dicoba aja?